Rabu, April 9, 2025
BerandaBerita CiamisWaspada, Jalur Alinayin Sampai Kawali Ciamis Rawan Longsor

Waspada, Jalur Alinayin Sampai Kawali Ciamis Rawan Longsor

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Jalur nasional Ciamis-Cirebon mulai dari Alinayin, Baregbeg, sampai Kawali, rawan longsor.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ciamis, Dadang Darmawan membenarkan hal tersebut.

Menurutnya, tebing sepanjang jalan Alinayin dari mulai Baregbeg hingga Kawali merupakan daerah rawan longsor terlebih saat terjadi hujan.

“Saya imbau kepada para pengendara yang sering bolak-balik melewati jalur tersebut seperti para sopir angkutan umum, untuk tetap waspada ketika membawa mobil di waktu hujan,” ujar Dadang.

Dadang melanjutkan, longsor kecil maupun besar sering terjadi di jalur Alinayin sampai Kawali.

“Maka dari itu kewaspadaan harus terus kita tingkatkan, karena bencana datang kapan saja, ini agar kita terhindar dari bencana,” katanya.

Selain tanah longsor lanjut Dadang, jalur Alinayin juga rawan pohon tumbang.

Sehingga ketika hujan lebat disertai angin, warga yang akan pulang ke Cipaku maupun Kawali lebih baik berhenti dahulu.

“Berhenti dulu untuk menghindari bencana di lokasi yang aman misalkan di daerah Cisepet, sebelum masuk Alinayin,” jelasnya.

Dadang menambahkan, saat ini pihaknya sudah memasang rambu-rambu bertuliskan rawan bencana tanah longsor di beberapa titik sepanjang jalur Alinayin sampai Kawali.

“Kita berharap pengendara membacanya, dan saat mereka melewati itu bisa hati-hati,” katanya.

Dadang menambahkan, intensitas hujan disertai angin kencang masih terus terjadi, untuk wilayah kabupaten Ciamis, sehingga bencana tanah longsor bisa saja terjadi.

“Bagi warga Kawali dan Cipaku kita imbau tidak bepergian di saat hujan lebat karena membahayakan,” pungkas Dadang. (Es/R8/HR Online)

Editor: Jujang

Jalan tanjakan bohong

Drama di Tanjakan Bohong Tasikmalaya, Jalan Curam yang Bikin Pemudik Panik

harapanrakyat.com,- Tanjakan Bohong Jalan Alternatif Singaparna-Garut di Kecamatan Salawu, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, merupakan salah satu titik rawan kecelakaan. Puluhan pemudik yang melintasi Tanjakan...
Bocah SD petasan

Tangan Bocah SD di Kota Banjar Alami Luka Berat Usai Terkena Ledakan Petasan

harapanrakyat.com,- Nasib malang menimpa salah satu bocah berinisial RR (10), di Dusun Sindangmulya, Desa Kujangsari, Kecamatan Langensari, Kota Banjar, Jawa Barat. Dua jari tangan...
pemutihan pajak kendaraan

Manfaatkan Program Pemutihan Pajak Kendaraan, Ribuan Warga Padati Samsat Ciamis 

harapanrakyat.com,- Manfaatkan program pemutihan pajak di hari pertama buka setelah libur Lebaran, kantor Samsat Ciamis dipadati masyarakat yang ingin membayar pajak kendaraan bermotor (PKB),...
Film Pabrik Gula

Jumlah Penonton Film Pabrik Gula Tembus 2 Juta Lebih Selama Libur Lebaran

Sejak hari pertama penayangan film Pabrik Gula pada Idulfitri 2025, hingga kini jumlah penonton film horor terbaru garapan MD Pictures itu sudah mencapai 2...
mutasi masuk kendaraan

Jabar Gratiskan Pajak Kendaraan untuk Mutasi Masuk, Kepala P3DW Ciamis Beri Pesan Ini untuk Masyarakat 

harapanrakyat.com,- Dalam rangka meningkatkan PAD di sektor pajak kendaraan bermotor (PKB), Gubernur Jabar Dedi Mulyadi mengeluarkan surat edaran tentang imbauan mutasi masuk kendaraan bermotor...
Sampah jadi sorotan

32 Ton Sampah Sehari Saat Musim Liburan di Pangandaran Jadi Sorotan, Begini Langkah Bupati 

harapanrakyat.com,- Bupati Pangandaran Citra Pitriyami menyebut akan mendiskusikan dan mengevaluasi penanganan limbah dan sampah. Apalagi soal sampah kini menjadi sorotan publik yang mana mengalami...