Aplikasi Facebook for Windows 10 akhirnya hadir kembali setelah 1 tahun menghilang. Aplikasi ini muncul lagi sebagai Progressive Web Application atau yang biasa disingkat dengan PWA.
Kurang lebih sekitar satu tahun lalu Facebook secara resmi telah menghapus aplikasi besutannya untuk Windows dari Microsoft Store. Tepatnya pada bulan Februari 2020, aplikasi ini tidak dapat diakses lagi.
Waktu itu, perusahaan merekomendasikan penggunanya yang masih ingin menggunakan serta mengakses aplikasi Facebook untuk mengunduhnya langsung melalui web.
Dalam penjelasannya, Facebook memastikan bahwa aplikasi ini akan berhenti fungsi tepat pada Jum’at 28 Februari 2020. Selanjutnya pengguna masih dapat mengakses semua teman serta fitur Facebook favorit, yakni dengan masuk melalui browser.
Baca Juga: Aplikasi Djuragan Voucher Siap Majukan UMKM, Berikut Strateginya!
Mengenal Aplikasi Facebook for Windows 10
Berdasarkan laporan Gizchina pada Sabtu 13 Maret 2021 lalu, setelah setahun lebih berlalu, kini aplikasi Facebook for Windows kembali muncul pada Microsoft Store.
Namun sayangnya, aplikasi ini kembali sebagai Progressive Web Application (PWA). Terdapat persyaratan untuk mengakses aplikasi ini, yakni penggunaan Windows 10 Bulid 19003 serta harus memperoleh dukungan engine Chromium Edge. Akan tetapi, sebagian besar pengguna Windows 10 saat ini mempunyai masalah itu lagi.
Meskipun terdapat perbedaan dari sebelumnya, namun mengenai format, desain tampilan, serta cara kerja dari aplikasi ini masih cukup baik. Dalam aplikasi Facebook for Windows 10 terbaru ini juga mendukung mode gelap ataupun terang.
Baca Juga: Cara Melihat Kata Sandi Facebook Sendiri dengan Mudah Tanpa Ribet
Facebook merupakan salah satu jaringan sosial media terbesar di dunia yang telah menyatukan miliaran orang. Perusahaan ini telah merilis suatu aplikasi yang meningkat sejak awal untuk memanfaatkan kemampuan Windows 10 secara keseluruhan.
Aplikasi ini tersedia pada toko Microsoft bagi setiap pengguna yang telah menjalankan versi terbaru OS Windows. Dengan menggunakan aplikasi ini, memungkinkan para pengguna untuk dapat berkomunikasi dengan pihak lain.
Selain itu, pengguna juga dapat menemukan teman baru yang terhubung pada berbagai wilayah, bahkan belahan dunia. Akan tetapi, karena beberapa alasan, akhirnya aplikasi ini resmi Facebook hapus pada Februari tahun lalu.
Namun, yang lebih mengejutkan lagi setelah setahun berlalu dari penghapusan aplikasi tersebut, terdapat informasi bahwa aplikasi Facebook For Windows 10 ini kembali update.
Baca Juga: Aplikasi Video Pendek BARS Facebook, Tampilkan Video Kualitas Keren
Fitur Facebook For Windows 10
Terdapat beragam fitur yang tersemat pada aplikasi ini. Mulai dari membagikan update, foto, video, melihat aktivasi teman-teman, serta memperoleh notifikasi pada saat teman-teman menyukai ataupun berkomentar pada unggahan para pengguna.
Aplikasi ini merupakan versi beta dari pengalaman Facebook untuk Windows 10. Oleh karena itu, sebaiknya anda menjadi salah satu pengguna pertama yang menguji fitur terbaru ini.
Perusahaan selalu melakukan peningkatan versi beta. Maka pengguna yang telah melakukan uji coba dapat memberitahukan kepada Facebook jika terdapat sesuatu yang tidak berfungsi.
Hal ini dapat anda lakukan dengan memilih “Laporkan Masalah” yang terdapat pada menu tarik-turun sisi sudut kanan atas.
Alasan Penghapusan Aplikasi Facebook for Windows 10 Setahun Lalu
Perwakilan dari Facebook mengungkapkan bahwa pihaknya secara resmi menghapus aplikasi dari Microsoft Store, tepatnya pada 28 Februari 2020 lalu.
Adapun alasan penghapusan aplikasi ini adalah lebih banyaknya pengguna yang mengakses aplikasi melalui browser. Setelah resmi menghilang, para pengguna pun dapat dengan mudah mengakses serta menikmati fitur Facebook melalui browser dekstop.
Akan tetapi, walaupun aplikasi utama Facebook tidak tersedia lagi, kala itu aplikasi turunannya masih tetap tersedia. Seperti Instagram dan Messenger tetap terdapat pada Microsoft Store.
Bahkan Facebook pun telah memperbaharui aplikasi turunan tersebut pada Windows 10 ke PWA. Facebook mempunyai versi beta dari aplikasi Messengernya. Dengan demikian, aplikasi ini lebih sesuai dengan aplikasi pada Android dan iOS.
Saat itu, aplikasi Facebook for Windows 10 selama berbulan-bulan tidak mengalami pembaharuan serta penyempurnaan seperti halnya aplikasi pada platform lain.
Hal ini menjadi salah satu alasan aplikasi ini akhirnya dihapus. Maka waktu itu, para pengguna yang ingin membuka Facebook, lebih baik mengunakan web browser seperti Microsoft Edge terbaru.
Para pengguna hanya perlu untuk menambahkan situs web tersebut menjadi favorit anda. Hal ini dapat anda lihat pada bagian pencarian serta menekan tanda bintang.
Dengan kembali hadirnya aplikasi Facebook for Windows 10 setelah mati suri selama setahun lalu, apa sajakah gebrakan terbaru yang bakal hadir dari aplikasi tersebut? Kita tunggu saja kabar terbarunya. (R10/HR-Online)