Gedung Islamic Center Ciamis. Foto: Istimewa/Net
Ciamis, (harapanrakyat.com),-
Sekretaris YPKIC (Yayasan Pusat Kegiatan Islam Ciamis), KH. Koko Komarudin, membantah seluruh tudingan Formuci. Menurut dia, seluruh tudingan yang dialamatkan kepada YPKIC tidak ada satupun yang benar.
“Dari pada mereka terus berbicara di media, lebih baik datang saja kepada kami. Kalau sepertinya yang kami lakukan dalam pengelolaan IC ada salah, silahkan koreksi dan mari kita luruskan bersama-sama,” tegasnya, kepada HR, Selasa (17/12).
Koko menambahkan, apabila Formuci sebagai organisasi Islam, kenapa tidak mengedepankan cara tabayun dalam menyikapi persoalan ini. [Baca: Terkait Polemik IC, Bupati Ciamis Disomasi]
“Apa sih susahnya tanya langsung kepada kami. Padahal apapun pertanyaannya pasti akan kami jawab. Karena apa yang ditudingkan oleh Formuci, semuanya tidak benar,” tandasnya.
Koko pun membantah seluruh bangunan yang berdiri di komplek Islamic Center tidak dilengkapi dengan IMB. “Tidak benar itu. Seluruh bangunan di komplek IC sudah ada IMB-nya, kecuali bangunan yang belum rampung, memang belum diurus IMB-nya,“ tegasnya. (es/Bgj/Koran-HR)