Senin, April 21, 2025
BerandaBerita TasikmalayaWali Kota Tasikmalaya Ajak Masyarakat Ikut Suntik Vaksin Virus Corona

Wali Kota Tasikmalaya Ajak Masyarakat Ikut Suntik Vaksin Virus Corona

Berita Tasikmalaya (harapanrakyat.com),- Plt Wali Kota Tasikmalaya, H. Muhammad Yusuf, akhirnya bisa mengikuti suntik vaksin virus Corona. Ia ikut vaksinasi Covid-19 untuk kelompok umur 60 tahun ke atas, di RSUD dr. Soekardjo, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Sabtu (20/2/2021).

Setelah mengikuti vaksinasi Sinovac, Plt Wali Kota Tasikmalaya mengaku tidak merasakan apa-apa, seperti pegal atau lainnya.

“Sesudah disuntik vaksin Covid-19, saya tidak merasakan apa-apa,” aku Muhammad Yusuf, Sabtu (20/2/2021).

Untuk itu, ia pun menyarankan kepada masyarakat umum agar ikut suntik vaksin virus Corona. Terlebih masyarakat umum yang khususnya berusia lanjut untuk tidak takut vaksinasi.

Karena, menurutnya, vaksin Covid-19 ini sudah mendapat uji laboratorium dari BPOM dan juga MUI, sehingga aman dan halal.

“Hilangkan berita hoaks tentang vaksin Covid-19 ini. Ikuti saja, semoga semua sehat,” ucap Plt Wali Kota Tasikmalaya.

Sementara itu Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kota Tasikmalaya, dr. Polar Silumi menjelaskan, ada 4 kategori yang termasuk dalam kelompok tertunda. Yaitu antara lain kelompok dengan usia 60 tahun ke atas, kelompok komorbid atau penyakit penyerta.

“Kemudian kelompok yang bisa suntik vaksin virus Corona yakni penyintas Covid-19 atau pasien yang sudah sembuh dari virus Corona. Dan terakhir adalah ibu menyusui, namun terlebih dahulu melakukan anamnesa tambahan,” jelasnya, Sabtu (21/2/2021).

Lebih lanjut Ketua IDI Kota Tasikmalaya menambahkan, berdasarkan laporan vaksinasi untuk tenaga kesehatan (nakes) sampai selesai tahap kedua, tidak ada reaksi yang serius.

“Jadi, efek samping dari vaksin Sinovac saat vaksinasi untuk tenaga kesehatan hanya bersifat ringan. Meskipun ada, ya relatif ringan seperti sakit pada bagian bekas suntikan,” tuturnya.

Karena tidak ada reaksi yang serius, maka dr. Polar pun menyarankan dan berharap agar masyarakat umum untuk ikut suntik vaksin virus Corona.

“Saya harap masyarakat umum untuk mengikuti vaksinasi berikutnya. Dan tidak perlu merasa khawatir dan ragu, Insya Allah aman,” pungkasnya. (Apip/R5/HR-Online)

Reaktivasi Jalur kereta Banjar-Cijulang

Wagub Erwan Sebut Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Cijulang Pangandaran Ditargetkan Selesai 2025

harapanrakyat.com,- Reaktivasi jalur Kereta Api Banjar-Cijulang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat sepanjang 82 kilometer ditargetkan selesai pada 2025. Penganggaran reaktivasi jalur kereta ini bahkan sudah...
Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu, Sosok Bupati dan Ulama yang Dicintai Rakyat Gresik di Jawa Timur

Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu, Sosok Bupati dan Ulama yang Dicintai Rakyat Gresik

Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu mungkin masih terlalu asing bagi sebagian besar masyarakat di wilayah Indonesia. Akan tetapi, bagi masyarakat Kabupaten Gresik, di Jawa Timur,...
Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil SUV terbaru ini lahir dari kerja sama dua raksasa otomotif lintas negara. Di satu sisi ada Honda, di sisi lain ada GAC, perusahaan...
Apa itu Fitur Footnotes TikTok. Simak Penjelasannya

Apa itu Fitur Footnotes TikTok? Simak Penjelasannya

Fitur terbaru TikTok yang bernama Footnotes tengah menjadi sorotan di kalangan pecinta teknologi. Fitur Footnotes TikTok ini hadir untuk memberikan konteks tambahan pada video...
Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77 merupakan sebuah galaksi berstruktur unik yang mempunyai kemiripan dengan tentakel ubur-ubur. Messier 77 merupakan penemuan mengejutkan yang baru saja ditemukan oleh...
Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...