Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita CiamisYPKIC,“Soal Pengelolaan IC Ciamis, Kita Terbuka Dikritik”

YPKIC,“Soal Pengelolaan IC Ciamis, Kita Terbuka Dikritik”

Gedung Islamic Center Ciamis. Foto: Istimewa/Net

Ciamis, (harapanrakyat.com),-

Sekretaris Yayasan Pusat Kajian Islam Ciamis (YPKIC), KH. Koko Komarudin, mengatakan, pihaknya sangat terbuka apabila ada element masyarakat yang memberi masukan dan kritik terhadap pengelolaan Gedung Islamic Center (IC) Ciamis.

“Kalau ingin mengetahui pendapatan dan pengeluran dari Gedung IC, silahkan datang ke kantor kami. Di papan pengumuman terpampang seluruh rincian tersebut, “ ujarnya, kepada HR, Selasa (10/12).

Menurut Koko, apabila ada pihak yang mempersoalkan status tanah Gedung IC, hal itu harus ditanyakan ke Pemkab Ciamis. Karena Gedung IC berdiri, dari penggantian Gedung Dakwah Islam yang dirobohkan untuk perluasan Mesjid Agung. “Mengenai tanah yang digunakan Gedung IC adalah eks bengkok Kelurahan Kertasari, itu bukan urusan kami. Kerena kami hanya diberi pengganti oleh Pemkab Ciamis,” ujarnya.

Menurut Koko, terkait sewa-menyewa lahan Gedung IC, saat ini pihaknya tengah menempuh proses tersebut. “ Mulai tahun 2013 ini, kita akan bayar sewa tanah ke Pemkab Ciamis sebesar Rp. 16 juta pertahun,” ujarnya.

Koko pun mengatakan, Pemkab Ciamis sebenarnya sudah meminta uang sewa tanah sejak tahun 2008. Namun, saat itu keuangan YPKIC tidak memungkinkan untuk membayar sewa tersebut.

“Tapi sekarang keuangan yayasan sudah memungkinkan untuk membayar sewa tanah. Intinya, kita terbuka dikritik dan terbuka untuk dilakukan perbaikan dalam pengelolaan Gedung IC ini,” pungkasnya. (es/Bgj/Koran-HR)

Pohon Ditanam di Bantaran Sungai

Upaya Menjaga Kelestarian Alam, Ratusan Pohon Ditanam di Bantaran Sungai Citanduy Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Jaga kelestarian alam, ratusan bibit pohon ditanam di bantaran Sungai Citanduy wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, saat peringatan Hari Bumi tahun 2025, Selasa...
Eliano Reijnders

Sosok Eliano Reijnders, Gelandang Timnas Indonesia Diincar Klub Selangor FC Malaysia

Kabar mengejutkan datang dari Malaysia, tepatnya dari Selangor FC yang rumornya tengah membujuk Eliano Reijnders untuk bergabung. Bahkan sudah ada juru transfer klub Malaysia...
Hari Jadi Sumedang ke-447

Paripurna Hari Jadi Sumedang ke-447, Bupati Paparkan Program Prioritas 100 Hari Kerja, Apa Saja?

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan program prioritas 100 hari kerja pemerintahannya bersama Wakil Bupati, M Fajar Aldila, dalam Rapat Paripurna Hari Jadi...
Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Pengakuan MSF oknum dokter yang menjadi tersangka kasus pelecehan terhadap pasien ibu hamil di Garut berikan keterangan berbeda kepada penyidik. MSF mengakui perbuatannya,...
Hari Bumi ke-55

Begini Cara Siswa MAN 2 Pangandaran Peringati Hari Bumi ke-55

harapanrakyat.com,- Dalam rangka memperingati Hari Bumi ke-55, siswa Madrasah Aliyah Negeri 2 Pangandaran, Jawa Barat, melakukan penanaman pohon matoa di sekitar kampus MAN 2...
Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

harapanrakyat.com,- Walikota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menanggapi kasus hukum yang menimpa Ketua DPRD Kota Banjar DRK. Pimpinan wakil rakyat beberapa periode tersebut terlibat dalam...