Berita Pangandaran (harapanrakyat.com),- Gempa bumi berkekuatan M4.7 mengguncang wilayah Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, pada Jum’at (15/01/2021) malam, pukul 21:17:03 WIB. Getaran gempa tersebut cukup mengejutkan bagi sebagian warga.
Kebanyakan warga Kabupaten Pangandaran merasakan guncangan gempa berkekuatan Magnitudo 4.7 yang berpusat pada 88 kilometer Tenggara Kabupaten Pangandaran, dengan kedalaman 57 kilometer itu relatif singkat.
“Ya terasa, tapi cuma sebentar. Saya juga belum mengetahui apakah gempa ini berpotensi tsunami atau tidak,” Ujang (20), salah seorang warga Desa Pangandaran.
Baca Juga : Jenis dan Penyebab Gempa Bumi Paling Sering Terjadi di Dunia
Hal serupa diungkapkan Iman, warga yang berada di Kecamatan Parigi, bahwa getaran gempa bumi yang terjadi tidak berlangsung lama.
“Di Parigi juga terasa tapi hanya sebentar. Tadi saya tadi sedang duduk sambil main handphone. Awalnya saya tidak mengira ada gempa bumi. Saya baru tahu karena tetangga ramai bilang ada gempa. Berarti yang tadi bergetar itu gempa,” kata Iman.
Meski banyak warga Pangandaran yang merasakan getaran gempa bumi berkekuatan M4.7, tapi mereka tetap tenang. Seperti di sekitar Jalan Merdeka, Desa Pananjung, Kabupaten Pangandaran. Tidak terlihat adanya warga yang berhamburan keluar rumah. (Madlani/R3/HR-Online)
Editor : Eva Latifah