Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita TerbaruGejala Penyakit Epilepsi, Kejang Berulang dan Hilangnya Kesadaran

Gejala Penyakit Epilepsi, Kejang Berulang dan Hilangnya Kesadaran

Gejala penyakit epilepsi perlu anda ketahui sejak awal. Hal ini bertujuan agar anda bisa memberikan penanganan serius dan tepat. Epilepsi atau ayan merupakan jenis penyakit yang terdapat pada gangguan sistem syaraf.

Syaraf yang terserang yaitu bagian pusat akibat pola aktivitas listrik orang tidak normal. Jika terjadi hal ini, penderita akan mengalami kejang, sensasi, dan perilaku yang tidak biasa. Bahkan hilang kesadaran.

Ketika seseorang mengalami gejala ini, tentu akan berlangsung berulang kali. Perubahan dalam otak atau terjadi kerusakan sehingga bisa menyerang dengan mudah.

Dalam otak manusia terdapat neuron atau sel-sel saraf yang merupakan bagian dari sistem saraf. Semua sel saraf tersebut akan saling bekerjasama menggunakan impuls listrik.

Namun, ketika impuls listrik mengalami kelebihan, akan menimbulkan perilaku atau gangguan tubuh yang tidak stabil. Ada banyak faktor resiko yang berpotensi menimbulkan sakit ayan.

Bisa karena usia, gen, cidera kepala, stroke, dan penyakit vaskuler lainnya. Gejala penyakit epilepsi juga bisa terjadi pada siapa saja, termasuk anak-anak. Saat kondisi ini menyerang, penderita akan mengalami kejang-kejang.

Baca Juga : Gejala Penyakit Lordosis, Cari Tahu untuk Bisa Memberikan Pengobatan

Namun, sebenarnya ada banyak gejala yang bisa terjadi. Semua tergantung dari jenis penyakit tersebut. Agar anda bisa lebih mengenal dan tahu gejalanya, bisa mengetahui dari ciri-ciri yang bisa terjadi.

Gejala Penyakit Epilepsi yang Umum Terjadi

Kondisi kejang-kejang yang terjadi tidak hanya satu atau dua kali bisa karena adanya gangguan ayan atau epilepsi. Hal ini terjadi karena adanya gangguan pada sistem syaraf pusat.

Jika masalah ini terjadi pada anak-anak, akan mempengaruhi pada pertumbuhan, perkembangan, dan kemampuan belajarnya. Meski kejang merupakan gejala awal dan sering terjadi, namun ada banyak ciri-ciri yang bisa dialami penderita.

Saat anda tahu apa saja gejala yang bisa terjadi, tentunya anda bisa mengatasinya dengan tepat. Namun, ketika masalah ini tidak bisa segera teratasi, maka akan berakibat fatal.

Namun, semua gejala yang terjadi tergantung dari seberapa parah penyakit tersebut. Tingkat kejang yang terjadi pada penderita epilepsi pun berbeda-beda.

Kejang berulang merupakan gejala umum yang terjadi. Namun, karakteristiknya bervariasi tergantung dari gangguan yang terjadi.

Ada yang hanya berjalan sebentar dengan tatapan kosong dan ada yang berlangsung lama. Bagi anda yang belum tahu akan gejala penyakit epilepsi, berikut ulasannya.

Baca Juga : Tanda dan Gejala Penyakit DBD, Penyebab serta Cara Mengobatinya

Kejang

Penyakit ayan atau epilepsi sering terjadi dan bisa menyerang siapa saja. Bisa dari kalangan anak-anak hingga dewasa. Gejala penyakit epilepsi yang sering terjadi yaitu kejang. Kondisi ini dimana aktivitas kelistrikan otak menjadi abnormal.

Akibatnya timbul kejang pada tubuh. Tanda-tanda jika masalah ini terjadi yaitu sel saraf otak bekerja lebih cepat dengan kontrol yang kurang. Gejala ini akan terjadi pada siapa saja yang memiliki penyakit tersebut.

Pada umumnya, penderita akan menghentakkan tubuhnya secara mendadak. Selain itu, rahang yang menutup rapat atau menggigit lidah.

Sebagian penderita juga akan mengalami gangguan pada kandung kemih yang mengakibatkan ngompol. Kejang yang terjadi pada penderita pada umumnya akan berlangsung berulang-ulang.

Hilang Kesadaran

Baca juga : Tanda Gejala Penyakit Liver yang Harus Diwaspadai, Jangan Abaikan!

Ketika penderita mengalami gejala penyakit epilepsi, maka akan mengalami hilang kesadaran. Pada umumnya, penderita akan terjatuh setiap saat ketika kejang datang. Bahkan akan pingsan selama beberapa menit.

Sebab, dengan hilangnya kesadaran tersebut, tentu tubuh tidak bisa dikendalikan. Akibatnya penderita bisa mengalami cidera pada bagian kepala atau tubuh lainnya.

Tatapan Kosong dan Tidak Merespon

Gejala penyakit epilepsi selanjutnya yaitu penderita akan mengalami tatapan kosong dan tidak merespon sedikitpun. Seperti orang yang melamun dan menatap pada satu titik kosong jika kejang terjadi.

Saat penderita beraktivitas, maka akan berhenti sejenak beberapa saat. Namun, ini bisa terjadi pada kondisi epilepsi ringan. Hal ini bisa terjadi lebih dari satu kali dalam sehari. Namun, penderita akan merasakan seperti kehilangan sesuatu dan terlewatkan.

Ada banyak jenis penyakit yang bisa menyerang siapa saja. Salah satu yang sering terjadi yaitu ayan atau epilepsi. Ada banyak penyebab dan gejala yang bisa terjadi.

Gejala penyakit epilepsi ditandai dengan kejang yang sering terjadi dan berulang-ulang. Penyakit yang satu ini bisa menyerang siapa saja, termasuk anak-anak. (R10/HR-Online)

Dugaan Pungli oleh Oknum Polisi Viral, Polres Sumedang Sanksi Penempatan Khusus

Dugaan Pungli oleh Oknum Polisi Viral, Polres Sumedang Sanksi Penempatan Khusus

harapanrakyat.com,- Polres Sumedang bergerak cepat, usai dugaan pungutan liar (pungli) oleh oknum anggota polisi dari anggota Satlantas Polres Sumedang, Jawa Barat, menjadi sorotan publik....
Dinas Pertanian Ciamis Ungkap Upaya Penanganan Banjir di Dusun Kubangpari Desa Bangunsari Pamarican

Dinas Pertanian Ciamis Ungkap Upaya Penanganan Banjir di Dusun Kubangpari Desa Bangunsari Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Beberapa waktu lalu terjadi banjir yang merendam pemukiman warga di Dusun Kubangpari, Desa Bangunsari, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis. Banjir ditengarai terjadi akibat luapan...
Ahmad Dhani Buka Lowongan Barista untuk Para Baladewa

Ahmad Dhani Buka Lowongan Barista untuk Para Baladewa

Ahmad Dhani kembali membuat kejutan. Tapi kali ini bukan soal musik, melainkan dunia kopi. Ya, pendiri Dewa 19 itu baru saja membuka bisnis baru...
Begini Awal Mula Pengungkapan Kasus Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar

Begini Awal Mula Pengungkapan Kasus Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Kejaksaan Negeri Banjar, Jawa Barat, mengungkapkan awal mula pengungkapan kasus dugaan korupsi tunjangan rumah dinas dan tunjangan transportasi anggaran Sekretariat DPRD Kota Banjar...
Tumpukan Sampah di Perbatasan

Tumpukan Sampah di Perbatasan Cimalaka-Cisarua, Wabup Sumedang: Saya Bingung Kok Bisa Seperti Ini?

harapanrakyat.com,- Wakil Bupati Sumedang, M. Fajar Aldila kaget saat menemukan tumpukan sampah di perbatasan Cimalaka-Cisarua. Tepatnya di wilayah Kecamatan Cimalaka, Dusun Sukamantri, RW 08,...
Uang Tunjangan Rumdin

Rp 3,5 Miliar Dinikmati Berjamaah, Kejari Minta Anggota DPRD Kota Banjar Kembalikan Uang Tunjangan Rumdin

harapanrakyat.com,- Kejaksaan Negeri Banjar, Jawa Barat, meminta kepada anggota DPRD Kota Banjar periode 2017-2021 yang turut menikmati uang tunjangan rumdin (rumah dinas) dan tunjangan...