Berita Ciamis (Harapanrakyat.com),- Pilkades serentak di Ciamis, Jawa Barat, akan berlangsung Sabtu, 19 Desember 2020. Anggota DPRD Ciamis melakukan monitoring untuk memastikan kesiapan penerapan protokol kesehatan (Prokes) pada setiap tempat pemungutan suara (TPS).
“Kita terus melakukan Monitoring ke desa-desa yang menyelenggarakan Pilkades Serentak. Harus kita pastikan pelaksanaannya berjalan dengan lancar, aman dan mematuhi protokoler kesehatan,” ujar Jaenal Arifin fraksi PDIP anggota komisi A DPRD Ciamis, kepada HR Online, Jumat (18/12/2020).
Menurut Jaenal , sejauh ini DPRD Ciamis sudah monitoring kelapangan bahwa desa-desa yang menyelenggarakan Pilkades serentak sudah siap. Baik dari segi sarana prasarana maupun alat pelindung diri (APD) bagi panitia penyelenggara Pilkades .
“Kesimpulannya mereka sudah siap dari segi sarana prasarana. Tinggal penyelenggaraannya saja nanti harus lebih memperketat dan panitia Pilkades harus benar-benar proaktif,” katanya.
Jaenal berpesan kepada masyarakat yang akan menyalurkan hak pilihnya harus ikuti aturan yang berlaku. Selalu mempedomani protokol kesehatan, sehingga tidak muncul klaster baru penyebaran Covid-19.
“Untuk menyukseskan Pilkades serentak pada tahun 2020 ini . Masyarakat harus mematuhi protokoler kesehatan pada saat mencoblos ke tempat pemungutan suara. Jangan lupa pakai masker dan tidak berkerumun,” jelasnya.
Pada pelaksanaan besok, DPRD Ciamis pun berencana akan kembali melakukan monitoring ke desa-desa penyelenggara Pilkades serentak. Saat ini ada 143 desa yang ikut serta dalam Pilkades serentak. (Fahmi/R9/HR-Online)
Editor : Dadang