Selasa, April 22, 2025
BerandaTeknologiAplikasiCara Menghapus Akun FB, Baik Sementara atau Permanen

Cara Menghapus Akun FB, Baik Sementara atau Permanen

Cara menghapus akun FB atau Facebook dengan beberapa metode. Akun FB bisa Anda hapus dengan cara mudah. Bahkan bisa dilakukan secara sementara maupun permanen.

Terkadang seseorang memiliki alasan sendiri mengapa menghapus akun mereka karena berbagai hal. Jika Anda salah satunya, bisa ikuti beberapa cara yang akan kami sampaikan.

Pilih salah satu cara yang mudah dan sesuai dengan keinginan Anda. Apakah akan menghapusnya secara permanen atau tidak.

Cara Menghapus Akun FB dengan Mudah

Hampir semua pengguna media sosial tentu memiliki akun FB. Apalagi mengingat FB adalah salah satu media sosial yang cukup populer hingga saat ini. Mengingat berbagai fitur lengkap di dalam media sosial ini, maka banyak yang menggunakannya.

Baca Juga: Cara Upload Foto agar Tidak Pecah di Facebook dan Tetap HD

Namun ada juga yang ingin menghapus akun setelah lama digunakan. Setiap orang memiliki alasan tertentu mengapa akun FB mereka perlu dihapus.

Anda bisa gunakan cara baik menghapusnya secara permanen atau hanya sementara. Agar tidak salah dalam melakukannya, berikut ini ada beberapa cara mudah menghapus akun Facebook karena berbagai alasan.

Hapus Akun FB Secara Permanen yang Lupa Password

Salah satu alasan yang biasa dilakukan oleh pemilik FB yaitu karena lupa password. Jika sudah terjadi seperti ini cara menghapus akun FB harus dengan cara yang tepat.

Jika Anda ingin menghapusnya secara permanen tetapi lupa passwordnya, Anda dapat mengikuti langkah-langkah berikut:

  1. Buka halaman Masuk Facebook di peramban web Anda.
  2. Klik “Lupa Kata Sandi?” di bawah formulir masuk.
  3. Masukkan alamat email atau nomor telepon yang terkait dengan akun Facebook yang ingin Anda hapus.
  4. Facebook akan menampilkan opsi pemulihan yang tersedia. Jika Anda memiliki akses ke alamat email atau nomor telepon yang terdaftar pada akun, pilih opsi tersebut. Selanjutnya bisa ikuti petunjuk untuk mendapatkan kode pemulihan.
  5. Jika Anda tidak memiliki akses ke alamat email atau nomor telepon yang terdaftar, klik “Tidak lagi memiliki akses?” di bawah opsi pemulihan yang tersedia. Anda akan diminta untuk memberikan informasi tambahan untuk membantu memverifikasi identitas Anda.
  6. Ikuti petunjuk untuk mengirimkan permintaan pemulihan akun kepada Facebook.
  7. Setelah diproses, selanjutnya akan memberikan instruksi lebih lanjut. Informasi bisa melalui alamat email terdaftar pada akun (jika Anda dapat memverifikasi kepemilikan akun).
  8. Setelah Anda mendapatkan akses kembali ke akun, dapat mengikuti langkah-langkah pada penjelasan sebelumnya.
  9. Cara ini akan menghapus akun Facebook sesuai yang Anda inginkan.

Hapus Akun FB Lite Secara Permanen

Cara hapus akun FB Lite berbeda lain dengan cara yang pertama. Seperti yang kita tahu jika ada juga yang memilih menggunakan FB Lite karena beberapa alasan, salah satu fitur FB Lite yang lebih lengkap.

Namun jika Anda ingin menghapusnya cukup ikuti langkah mudah berikut ini. Berikut adalah langkah-langkah untuk menghapus akun Facebook Lite secara permanen:

  1. Buka aplikasi Facebook Lite di perangkat Anda.
  2. Ketuk ikon menu (garis tiga) di bagian kanan atas layar.
  3. Gulir ke bawah dan ketuk “Pengaturan”.
  4. Di bawah bagian “Pengaturan Umum Akun”, ketuk “Hapus Akun”.
  5. Setelah itu, akan muncul konfirmasi penghapusan akun. Ketuk “Lanjutkan untuk Menghapus Akun”.
  6. Akan ada permintaan untuk memasukkan kata sandi akun Facebook Lite Anda.
  7. Setelah itu, Anda akan diinformasikan bahwa akun Anda telah dihapus secara permanen.

Penting Anda ketahui, setelah menghapus akun Facebook Lite secara permanen, semua data dan konten yang terkait dengan akun akan terhapus. Bahkan tidak dapat Anda pulihkan.

Untuk itu, pastikan untuk mencadangkan atau menyimpan data yang ingin Anda pertahankan sebelum melakukan penghapusan. Jika Anda mengalami kesulitan hubungi layanan bantuan Facebook Lite.

Cara Menghapus Akun FB Secara Permanen

Sebenarnya untuk menghapus akun Facebook dengan cara permanen membutuhkan waktu lama. Bisa mulai dari 14-90 hari.

Baca Juga: Cara Menulis Caption Facebook Bisnis dengan AI ChatGPT

Meski demikian bukan berarti Anda tidak bisa melakukannya. Sebab, lama tidaknya bisa dipengaruhi dengan banyak sedikitnya postingan yang telah diunggah selama menggunakan akun tersebut.

  1. Masuk ke akun Facebook Anda menggunakan perangkat yang terhubung dengan akun tersebut.
  2. Buka menu drop-down di pojok kanan atas halaman Facebook.
  3. Pilih “Pengaturan & Privasi” dan kemudian pilih “Pengaturan”.
  4. Di panel sebelah kiri, klik “Akun Anda”.
  5. Di bagian bawah opsi Akun Anda, klik “Menghapus Akun Anda dan Informasi”.
  6. Akan muncul halaman “Hapus Akun” yang memberi Anda opsi untuk menghapus akun secara permanen atau menonaktifkan akun sementara. Pilih opsi “Hapus Akun”.
  7. Setelah Anda memilih opsi “Hapus Akun”, Anda akan permintaan untuk memasukkan kata sandi Anda dan mengisi kode keamanan yang ditampilkan.
  8. Setelah mengisi informasi yang diminta, klik “Hapus Akun” untuk mengonfirmasi penghapusan akun secara permanen.

Penting untuk dicatat bahwa setelah menghapus akun Facebook secara permanen, tidak ada cara untuk mengembalikan atau memulihkan akun tersebut. Semua data dan konten yang terkait dengan akun akan secara permanen akan terhapus.

Pastikan Anda membuat salinan atau mengunduh data sebelum menghapus akun. Selain itu, jika Anda ingin menghapus akun sementara tanpa menghapusnya secara permanen, Anda dapat memilih opsi “Menonaktifkan Akun”.

Hapus Akun FB Sementara

Berbeda lagi jika Anda ingin menghapus akun Facebook sementara. Hal ini sering dilakukan karena berbagai alasan. Mungkin lelah dengan berita yang ada di akun tersebut atau masalah lainnya.

Jika Anda ingin mencoba menghapusnya sementara coba ikuti langkah-langkah berikut ini:

  1. Buka halaman Facebook di peramban web Anda.
  2. Masuk ke akun Facebook Anda menggunakan email dan kata sandi yang terkait.
  3. Klik pada panah di pojok kanan atas halaman Facebook.
  4. Pilih “Pengaturan” dari menu drop-down yang muncul.
  5. Di panel sebelah kiri, klik “Akun Anda”.
  6. Di bagian bawah opsi Akun Anda, klik “Menghapus Akun Anda dan Informasi”.
  7. Akan muncul halaman “Menghapus Akun”. Pilih opsi “Menonaktifkan Akun” yang ada di bagian bawah halaman.
  8. Di halaman berikutnya, Anda akan diminta untuk memasukkan kata sandi akun Anda.
  9. Setelah memasukkan kata sandi, Anda akan melihat opsi untuk menentukan alasan. Nonaktifkan akun dan apakah Anda ingin tetap menerima email dari Facebook. Pilih opsi yang sesuai dengan keinginan Anda.
  10. Terakhir, klik “Menonaktifkan” untuk menonaktifkan akun Anda.

Setelah Anda mengaktifkannya maka akun Anda akan menjadi tidak terlihat bagi orang lain. Bahkan tidak akan menerima notifikasi atau pembaruan dari Facebook.

Namun, informasi dan data akun Anda akan tetap ada. Akan dipulihkan ketika Anda memutuskan untuk masuk kembali ke akun Anda.

Penting untuk dicatat bahwa menonaktifkan akun Facebook secara sementara berbeda dengan menghapus akun secara permanen. Jika Anda ingin menghapus akun secara permanen, langkah-langkahnya berbeda seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya.

Menghapus Akun FB Sementara Melalui Media Browser

Cara Menghapus Akun FB

Pastikan Anda masuk kembali menggunakan email dan kata sandi yang terkait dengan akun untuk mengaktifkannya kembali. Untuk itu, pastikan Ada mengikuti langkah tepat saat ingin menonaktifkan akun FB.

Baca Juga: Cara Hapus Cache Facebook di HP Android dan iPhone

Berikut adalah langkah-langkah untuk menonaktifkan akun Facebook secara sementara melalui media browser:

  1. Buka peramban web pilihan Anda dan kunjungi situs web Facebook
  2. Masuk ke akun Facebook Anda menggunakan email dan kata sandi yang terkait.
  3. Setelah masuk, klik pada panah di pojok kanan atas halaman Facebook.
  4. Dari menu drop-down, pilih “Pengaturan”.
  5. Di panel sebelah kiri, klik “Akun Anda”.
  6. Di bagian bawah opsi Akun Anda, klik “Menghapus Akun Anda dan Informasi”.
  7. Akan muncul halaman “Menghapus Akun”. Pilih opsi “Menonaktifkan Akun” yang ada di bagian bawah halaman.
  8. Di halaman berikutnya, Anda akan diminta untuk memasukkan kata sandi akun Anda.
  9. Setelah memasukkan kata sandi, Anda akan melihat opsi untuk menentukan alasan Anda menonaktifkan akun dan apakah Anda ingin tetap menerima email dari Facebook. Pilih opsi yang sesuai dengan keinginan Anda.
  10. Terakhir, klik “Menonaktifkan” untuk menonaktifkan akun Anda.

Ada banyak cara yang dapat dilakukan di media sosial Facebook. Terutama untuk posting foto, video, dan yang lainnya. Namun untuk berbagai alasan seseorang ingin mencoba menghapusnya. Jika Anda salah satu yang ingin menghapus akun FB gunakan metode yang sesuai.

Dengan cara menghapus akun FB yang pas, membantu memudahkan prosesnya jauh lebih cepat. Namun perlu Anda ingat untuk menghapus secara permanen atau sementara itu berbeda. (R10/HR-Online)

Mengenal Fitur Blend Instagram, Fungsi dan Cara Menggunakannya

Mengenal Fitur Blend Instagram, Fungsi dan Cara Menggunakannya

Fitur Blend Instagram resmi rilis. Meluncurnya fitur Instagram terbaru ini berhasil mencuri perhatian di kalangan pecinta teknologi baru-baru ini. Fitur aplikasi ini memungkinkan para...
Cara Cek Layar iPhone Kena Dead Pixel dan Solusinya

Cara Cek Layar iPhone Kena Dead Pixel dan Solusinya

Cek layar iPhone kena dead pixel bisa membantu pengguna untuk menemukan solusinya. Hal ini karena pengguna iPhone pasti sulit untuk mengatasinya jika tidak tahu...
Juara Liga 1 Indonesia

Sedikit Lagi Menuju Juara Liga 1 Indonesia, Persib Bandung Hanya Butuh 8 Poin

Liga 1 Indonesia musim ini tampaknya tengah menjadi persaingan antar beberapa tim. Salah satunya Persib Bandung yang hanya membutuhkan delapan poin agar bisa mengunci...
Reaktivasi Jalur Rel Kereta Api Banjar-Pangandaran Masuk Rencana Tata Ruang Wilayah

Reaktivasi Jalur Rel Kereta Api Banjar-Pangandaran Masuk Rencana Tata Ruang Wilayah

harapanrakyat.com,- Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kota Banjar, Jawa Barat, memastikan program reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran-Cijulang sudah tertuang dalam rencana tata...
Raka Cahyana

Tren Kembali Positif, Raka Cahyana: Kemenangan Persija untuk Jakmania!

Persija Jakarta menuai sorotan tajam karena tren negatif sejak awal tahun ini. Setelah berhasil mengalahkan Persik Kediri, tren negatif tersebut akhirnya berhenti. Bintang muda...
Angin Puting Beliung Terjang Pamulihan Sumedang, Sejumlah Rumah dan Fasilitas Sekolah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Pamulihan Sumedang, Sejumlah Rumah dan Fasilitas Sekolah Rusak

harapanrakyat.com,- Angin puting beliung menerjang dua Dusun di Desa Pamulihan, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Senin (21/4/2025) sore. Merusak sejumlah rumah dan fasilitas...