Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita TerbaruKontestan Indonesian Idol Melisha Sidabutar Meninggal Dunia

Kontestan Indonesian Idol Melisha Sidabutar Meninggal Dunia

Kontestan Indonesian Idol Melisha Sidabutar meninggal dunia pada Selasa, 8 Desember 2020. Gadis yang memiliki suara emas ini sempat mencuri perhatian para juri ketika mengikuti audisi bersama kembarannya.

Sejak awal kemunculannya dalam audisi, ia selalu mengenakan pakaian yang simple namun menawan. Mulai dari audisi sampai babak eliminasi kedua, Melisha mengenakan pakaian dengan kombinasi putih.

Meski saat itu kembarannya yang bernama Melitha tidak lolos untuk masuk sebagai finalis, namun dengan dirinya mendapatkan tiket menuju babak selanjutnya, ia persembahkan tiket tersebut kepada kembarannya.

Baca Juga: Sinopsis Mars & Venus, Kisah Asmara Lucu Tayang 10 Desember 2020

Kontestan Indonesian Idol Melisha Sidabutar Meninggal

Ketika mengikuti ajang pencarian bakat Indonesian Idol 2020, Melisha mengenakan kaus putih dengan outer bunga-bunga. Saat menjalani audisi, ia mendapatkan golden tiket dari para juri.

Meski sebelumnya juri dibuat kaget dan bingung karena merasa sudah menjalani audisi dan kemudian memanggil nomor selanjutnya, namun yang datang adalah orang yang mirip. Juri bingung dan mengatakan jika mereka telah menolaknya sebelumnya.

Namun hal itu tidak berlangsung lama. Kemudian Melisha menjelaskan jika ia baru masuk ke ruang audisi dan yang tadi adalah kembarannya bernama Melitha.

Karena tidak percaya, maka kembarannya ini sampai juri suruh masuk untuk membuktikan jika mereka keliru. Namun kontestan Indonesian Idol Melisha Sidabutar saat ini sudah tiada dan hanya tinggal kenangan saja.

Benar saja, Melisha dan Melitha adalah orang yang berbeda. Mereka kembar. Akhirnya Melisha menjalani proses audisi dan membuat para juri terkesima dengan bakat yang ia miliki. Bahkan pada kesempatan yang sama, Melisha berhasil duet dengan Judika untuk menyanyikan lagu khas Batak.

Karena baik Melisha dan Judika merupakan keturunan Batak. Saat itu Melisha dan Judika menyanyikan lagu yang jika dalam bahasa Indonesia bermakna akhir kehidupan yang dinyanyikan dari orangtua untuk anaknya.

Baca Juga: Sinopsis Perempuan Tanah Jahanam, Menguak Misteri Kampung Halaman

Isi lagu ini merupakan ungkapan untuk menyayangi anak selagi masih hidup. Karena sudah tidak ada artinya lagi untuk memanjakan dan mengasihi ketika anak sudah meninggal.

Karena sempat duet dengan membawakan lagu Batak Ujuni Ngolu ketika audisi, membuat Judika turut berduka atas meninggalnya Melisha.

Tidak lupa Judika mendoakan untuk keluarganya diberikan ketabahan dan kekuatan dengan meninggalnya kontestan Indonesian Idol Melisha Sidabutar.

Unggahan Terakhir

Pada laman Instagram, Melisha sempat mengunggah semua foto dengan menggunakan dress berwarna putih dan belt hitam yang mempercantik penampilannya ketika babak eliminasi pertama.

Pada babak kedua eliminasi, Melisha menggunakan blus tanpa lengan yang berwarna putih berpadu dengan rok mini abu-abu gelap. Penampilannya sangat cantik ketika menjalani babak eliminasi.

Kronologi

Jika melihat dari YouTube Bro Dave, penyebab Melisha meninggal adalah pembengkakan jantung. Meski keluarganya sempat membawa Melisha ke rumah sakit, namun nyawanya tidak dapat tertolong lagi. Kontestan Indonesian Idol Melisha Sidabutar harus berhenti meraih mimpi menjadi seorang penyanyi.

Kepergian dari Melisha ini tentu menyisakan kesedihan bagi keluarga dan kerabatnya. Terutama saat ini Melisha baru merintis karir dunia tarik suara dengan mengikuti ajang pencarian bakat.

Baca Juga: Ifan Seventeen Kenang Tragedi Tsunami, Memori yang Bikin Merinding

Ia baru menjadi peserta audisi untuk Indonesian Idol Special Show 2021. Dengan parasnya yang ayu dan suara indah, membuatnya berhasil menjadi salah satu kontestan Indonesial idol. Meninggalnya kontestan Indonesian Idol Melisha Sidabutar menyisakan kesedihan, baik keluarga, kerabat, maupun temannya.

Namun Tuhan berkeinginan lain ketika ia masih berjuang untuk mencapai impiannya menjadi seorang penyanyi. Sakit yang derita pembengkakan jantung membuatnya harus berhenti berkarya dan menyerah untuk kembali kepada Sang Pencipta.

Dengan kepergiannya ini, membuat orang kaget dan sedih. Jenazah dari mendiang Melisha berada rumah duka kawasan Bekasi, Jawa Barat.

Pertama kali kabar duka ini berasal dari sahabat Melisha bernama Ellysia Belinda yang mengatakan jika Melisha mengalami pembengkak jantung. Pada akhirnya ia harus menghembuskan nafas terakhirnya pada usia yang belia, yaitu 19 tahun.

Ellysia menjelaskan meski keluarganya masih belum bisa menerima kondisi Melisha yang saat ini sudah tiada untuk selamanya. Namun ia meminta doa untuk ketabahan serta penyertaan Tuhan agar bersama keluarga almarhumah. Kontestan Indonesian Idol Melisha Sidabutar meninggal karena pembengkakan jantung dengan usia masih muda. (R10/HR-Online)

hari jadi kabupaten bandung

Hari Jadi Kabupaten Bandung, Begini Harapan Legislator Fraksi Golkar

harapanrakyat.com – Dalam rangkaian Hari Jadi ke 384 Kabupaten Bandung, Jawa Barat, berbagai elemen masyarakat turut menyuarakan harapan mereka. Tak hanya dari kalangan pemerintahan,...
Mengenal Kupu-Kupu Laut, Hewan Cantik yang Menjelajahi Lautan

Mengenal Kupu-Kupu Laut, Hewan Cantik yang Menjelajahi Lautan

Pernahkah Anda mendengar istilah kupu-kupu laut? Mungkin nama tersebut cukup asing bagi sebagian besar orang, karena menganggap kebanyakan kupu-kupu hanya hidup di darat saja....
Peringati Hari Kartini, Bhayangkari Cabang Banjar Tebar Semangat untuk Perempuan Tangguh

Peringati Hari Kartini, Bhayangkari Cabang Banjar Tebar Semangat untuk Perempuan Tangguh

harapanrakyat.com,- Memperingati hari Kartini, Bhayangkari Cabang Kota Banjar, Jawa Barat, menebar semangat untuk para perempuan tangguh. Mereka membagikan membagikan bunga dan paket sembako kepada...
Framework 16, Laptop Modular Gaming yang Siap Diupgrade

Framework 16, Laptop Modular Gaming yang Siap Diupgrade

Pernah tidak Anda membayangkan punya laptop gaming yang bisa Anda sesuaikan seperti PC rakitan? Bayangan itu sekarang bukan sekadar impian. Framework hadir membawa angin...
Menuju Layanan Madya, RSUD Ciamis Siap Tambah Dokter Spesialis dan Sub Spesialis

Menuju Layanan Madya, RSUD Ciamis Siap Tambah Dokter Spesialis dan Sub Spesialis

harapanrakyat.com,- Kabar gembira bagi masyarakat Kabupaten Ciamis. Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ciamis akan kembali menambah 12 dokter dengan rincian 7 dokter spesialis dasar...
Kejari Sumedang Tetapkan Dua Tersangka Dugaan Korupsi Pembangunan Puskesmas Cisitu

Kejari Sumedang Tetapkan Dua Tersangka Dugaan Korupsi Pembangunan Puskesmas Cisitu

harapanrakyat.com,- Kejaksaan Negeri (Kejari) Sumedang, Jawa Barat, resmi menetapkan dua orang tersangka dalam kasus dugaan korupsi proyek pembangunan Puskesmas Cisitu. Proyek tersebut anggarannya dari...