Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita CiamisReses Wakil Ketua DPRD Ciamis di Masa Pandemi Terapkan Prokes 3M

Reses Wakil Ketua DPRD Ciamis di Masa Pandemi Terapkan Prokes 3M

Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Reses Wakil Ketua DPRD Ciamis, Jawa Barat di masa pandemi ini hanya dihadiri 25 orang. Meski jumlah peserta yang hadir terbatas, namun dalam pelaksanaanya tetap menerapkan protokol kesehatan.

Asep Darajat, pendamping kegiatan reses, mengatakan, supaya kegiatan tersebut bisa berjalan, maka harus mematuhi protokol kesehatan, sehingga tidak terjadi kerumunan warga.

“Biasanya ketika acara reses anggota DPRD Ciamis, peserta yang hadir bisa mencapai seratus orang. Namun karena situasi sekarang ini sedang pandemi, kita batasi pesertanya hanya 25 orang saja. Itu pun perwakilan pengurus partai,” terangnya, kepada HR Online, Senin (30/11/2020), di MTs Desa Mangkubumi, Kecamatan Sadananya, Kabupaten Ciamis.

Asep juga menjelaskan, sebelum pelaksanaan reses Wakil Ketua DPRD Ciamis, pihaknya terlebih dahulu memberitahukan mengenai kegiatan ini kepada Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Ciamis.

Hal itu supaya reses bisa dilaksanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Karena, pihaknya pun tidak ingin ada masalah nantinya akibat tidak patuh pada prokes dan juga 3M.

Baca Juga : Kasus Covid-19 Meningkat, Bupati Ciamis Minta Perketat dan Pertegas Pelanggar Prokes

Selain itu, lanjut Asep, pihaknya juga membatasi waktu kegiatannya. Jadi tidak ada kegiatan lain yang menyebabkan kerumunan warga. Karena biasanya kalau bertemu dengan anggota DPRD, warga selalu ingin ada waktu lama.

“Biasanya selain menyampaikan aspirasi, warga juga selalu ingin berfoto-foto. Akan tetapi hal itu sekarang tidak diberlakukan demi menghindari kerumunan. Sehingga setelah acara selesai, warga bisa pulang secara teratur,” jelas Asep.

Wakil Ketua DPRD Ciamis Ajak Warga Cegah Penyebaran Covid-19

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Ciamis, Heri Rafni Kotari, mengatakan, selain mendengarkan aspirasi, dirinya juga mengajak warga peserta reses untuk turut serta membantu pemerintah Ciamis, dalam penanganan Covid-19 masing-masing daerahnya.

“Saya mengajak kepada warga supaya dapat menjalankan protokol kesehatan dan juga 3M dalam kegiatan sehari-hari. Hal tersebut sebagai cara membantu Pemerintah Kabupaten Ciamis melakukan penanganan penyebaran Covid-19,” katanya.

Heri menyebutkan, setiap aspirasi yang warga sampaikan pada acara reses, tentunya menjadi bahan untuk bisa merealisasikan nantinya. Karena keinginan warga menjadi kekuatan untuk terus bisa membangun daerah.

Tidak hanya itu, imbuh Heri, sebelum menggelar kegiatan reses, ia sendiri tidak ingin terjadi kerumunan warga. Karena itu, tempat kegiatan yang aman salah satunya tempat duduk peserta yang harus jaga jarak, dan tidak lupa memakai masker. (Es/R3/HR-Online)

Editor : Eva Latifah

Mengenal Fitur Blend Instagram, Fungsi dan Cara Menggunakannya

Mengenal Fitur Blend Instagram, Fungsi dan Cara Menggunakannya

Fitur Blend Instagram resmi rilis. Meluncurnya fitur Instagram terbaru ini berhasil mencuri perhatian di kalangan pecinta teknologi baru-baru ini. Fitur aplikasi ini memungkinkan para...
Cara Cek Layar iPhone Kena Dead Pixel dan Solusinya

Cara Cek Layar iPhone Kena Dead Pixel dan Solusinya

Cek layar iPhone kena dead pixel bisa membantu pengguna untuk menemukan solusinya. Hal ini karena pengguna iPhone pasti sulit untuk mengatasinya jika tidak tahu...
Juara Liga 1 Indonesia

Sedikit Lagi Menuju Juara Liga 1 Indonesia, Persib Bandung Hanya Butuh 8 Poin

Liga 1 Indonesia musim ini tampaknya tengah menjadi persaingan antar beberapa tim. Salah satunya Persib Bandung yang hanya membutuhkan delapan poin agar bisa mengunci...
Reaktivasi Jalur Rel Kereta Api Banjar-Pangandaran Masuk Rencana Tata Ruang Wilayah

Reaktivasi Jalur Rel Kereta Api Banjar-Pangandaran Masuk Rencana Tata Ruang Wilayah

harapanrakyat.com,- Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kota Banjar, Jawa Barat, memastikan program reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran-Cijulang sudah tertuang dalam rencana tata...
Raka Cahyana

Tren Kembali Positif, Raka Cahyana: Kemenangan Persija untuk Jakmania!

Persija Jakarta menuai sorotan tajam karena tren negatif sejak awal tahun ini. Setelah berhasil mengalahkan Persik Kediri, tren negatif tersebut akhirnya berhenti. Bintang muda...
Angin Puting Beliung Terjang Pamulihan Sumedang, Sejumlah Rumah dan Fasilitas Sekolah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Pamulihan Sumedang, Sejumlah Rumah dan Fasilitas Sekolah Rusak

harapanrakyat.com,- Angin puting beliung menerjang dua Dusun di Desa Pamulihan, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Senin (21/4/2025) sore. Merusak sejumlah rumah dan fasilitas...