Minggu, April 27, 2025
BerandaBerita BanjarUpaya Pencegahan Dini, 37 Personil Polsek Banjar Lakukan Swab Test

Upaya Pencegahan Dini, 37 Personil Polsek Banjar Lakukan Swab Test

Berita Banjar (harapanrakyat.com),- Upaya pencegahan dini, 37 personil Polsek Banjar melakukan swab test di Aula Mapolsek Banjar, Resort Kota Banjar, Polda Jabar, Sabtu (28/11/2020). Pelaksanaan swab test ini juga sebagai salah satu program kerja Dinas Kesehatan dan Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kota Banjar.

Selain itu, juga sebagai upaya menekan penyebaran virus Corona di wilayah Kota Banjar yang semakin masif. Swab test 37 personil polisi itu melibatkan petugas medis dari Puskesmas Banjar 3 sebanyak 6 orang. Dipimpin langsung oleh Kepala Puskesmas Banjar 3, dr. Sari Wiharso.

Hadir dalam kegiatan tersebut Wali Kota Banjar, Hj. Ade Uu Sukaesih, Kapolres Banjar, AKBP. Melda Yanny, Kapolsek Banjar, AKP. Rusdiyanto, serta Plt. Kadinkes Kota Banjar, dr. Budi.

Kapolres Banjar, AKBP. Melda Yanny, mengatakan, dengan dilaksanakannya tes swab ini pihaknya berharap bisa mengantisipasi, dan dalam rangka pencegahan dini. Sekaligus sebagai edukasi kepada jajaran anggotanya di lingkungan kerja masing-masing.

Baca Juga : Kasus Positif Covid-19 di Ciamis Meningkat, Seminggu 100 Kasus

Sehingga, petugas kepolisian dapat meningkatkan kesadaran untuk menerapkan protokol kesehatan, terutama saat melakukan kegiatannya sehari-hari.

Kapolres Banjar juga akan melaksanakan swab test terhadap 200 personil jajaran Polres Banjar yang terdiri dari empat Polsek. Pasalnya, anggota Polri ketika melaksanakan tugasnya selalu berhadapan langsung dengan masyarakat.

Dalam situasi pandemi Covid-19 ini, Kapolres Banjar juga selalu mengimbau kepada semua jajarannya agar patuh menerapkan protokol kesehatan.

“3M dan 1T untuk mematuhi protokol kesehatan, yaitu memakai masker saat di dalam atau di luar ruangan. Kemudian, mencuci tangan pakai sabun dengan air yang mengalir, menjaga jarak aman minimal 1,5 meter, dan tidak berkerumun,” kata Kapolres Banjar, AKBP. Melda Yanny.

Sementara itu, Kapolsek Banjar, AKP. Rusdiyanto, mengaku sangat berterimakasih kepada Gugus Tugas Covid-19 yang telah melaksanakan swab test terhadap 37 personil Polsek Banjar.

“Kami akan menunggu hasilnya, mudah-mudahan dari hasil test swab ini semuanya negatif,” ucapnya. (Aji/R3/HR-Online)

Editor : Eva Latifah

Aplikasi Edits Instagram, Solusi Baru untuk Kreator Video

Aplikasi Edits Instagram, Solusi Baru untuk Kreator Video

Instagram kembali membuat gebrakan dengan merilis aplikasi Edits Instagram. Ini merupakan sebuah platform pengeditan video yang dirancang khusus bagi para kreator konten. Aplikasi ini...
Rel Kereta Api Banjar-Cijulang

Melihat Jejak Bangunan Jalur Rel Kereta Api Banjar-Cijulang di Wilayah Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi berencana melakukan reaktivasi jalur rel kereta api Banjar-Cijulang sepanjang 82 kilometer. Jalur tersebut kini merupakan jalur mati setelah...
Pagelaran Wayang Golek

Ada KDM dalam Pagelaran Wayang Golek Peringati Hari Jadi ke-447 Sumedang, Ribuan Warga Padati Pusat Pemerintahan

harapanrakyat.com,- Ribuan warga memadati Pusat Pemerintahan Sumedang, Jawa Barat, untuk menyaksikan acara Pagelaran Wayang Golek dengan tema ‘Abdi Nagri Nganjang ka Warga’. Acara tersebut digelar...
Penyebab dan Cara Mengatasi Lightsaber Samsung

Penyebab dan Cara Mengatasi Lightsaber Samsung

Cara mengatasi lightsaber Samsung perlu dipahami agar bisa cepat terbebas dari masalah tersebut. Masalah pada HP Samsung ini sendiri biasanya berupa garis di bagian...
Mengungkap Sejarah Taman Margasatwa Ragunan, Warisan dari Masa ke Masa

Mengungkap Sejarah Taman Margasatwa Ragunan, Warisan dari Masa ke Masa

Taman Margasatwa Ragunan bukan hanya sebuah kebun binatang biasa di Jakarta. Ia menyimpan jejak panjang sejarah kota dan komitmen terhadap konservasi satwa. Untuk Anda...
Monyet Cagar Alam

Digigit Seekor Monyet Cagar Alam Pangandaran, Seorang Wisatawan Dilarikan ke Rumah Sakit

harapanrakyat.com,- Seorang wisatawan dikabarkan digigit seekor monyet Cagar Alam di kawasan wisata Pasir Putih Pantai Barat Pangandaran, Jawa Barat, pada Sabtu (26/4/2025). Wisatawan tersebut...