PSGC Ciamis saat melawan tim Amerika Latin Plus dalam laga Friendly Big Match yang digelar di Stadion Galuh Ciamis, Senin (7/10). Dalam laga ini, tim “Laskar Galuh” berhasil menahan imbang tamunya dengan skor 4-4. Foto: Dian Sholeh Wardiana/HR
Ciamis, (harapanrakyat.com),-
Selain sudah melakukan komunikasi dengan Badan Tim Nasional (BTN) untuk mengundang Timnas U- 23 atau Timnas U-19 agar menjadi lawan tanding tim ‘Laskar Galuh’, dalam laga persahabatan sekaligus pematangan tim, manajemen PSGC Ciamis pun sudah berencana akan menggelar turnamen Pra Musim yang akan digelar di Stadion Galuh Ciamis dengan mengundang tim papan atas yang berlaga di kompetisi Divisi Utama (DU) dan Indonesia Super Liga (ISL).
Manajer PSGC Ciamis H. A. Herdiat, mengatakan, pihaknya sudah berencana pada bulan Januari 2014 mendatang akan menggelar turnamen Pra Musim dengan mengundang tim yang berkancah di Divisi Utama dan di Indonesia Super Liga (ISL).
”Pertandingan Pra Musim nanti akan kita jadikan ajang pemanasan dan mengasah kekompakan tim jelang bergulirnya kompetisi Divisi Utama. Mudah-mudahan pada bulan Januari nanti, skuad tim PSGC untuk Divisi Utama sudah terbentuk, termasuk di dalamnya sudah ada pemain asing,” ungkapnya.
Diperoleh informasi, rencananya tim yang akan diundang dalam turnamen Pra Musim ini, diantaranya Persib Bandung, Pelita Bandung Raya dan Persikabo Bogor. Tim asal Jawa Barat itu akan dijadikan prioritas sebagai lawan Tim Laskar Galuh di turnamen tersebut. (DSW/Koran-HR)