Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita BanjarPersiapan PTM Zona Hijau, Disdik Kota Banjar Perketat Prokes Apel Pagi

Persiapan PTM Zona Hijau, Disdik Kota Banjar Perketat Prokes Apel Pagi

Berita Banjar (harapanrakyat.com),- Persiapan PTM zona hijau untuk sekolah, Dinas Pendidikan dan Kabudayaan (Disdikbud) Kota Banjar, Jawa Barat, menginstruksikan untuk memperketat protokol kesehatan saat apel pagi.

Kepala Disdikbud Kota Banjar, H. Lukman Nulhakim, mengatakan, kegiatan apel pagi bagi ASN maupun guru harus menjadi suatu kegiatan dalam peningkatan disiplin kinerja.

Dalam kegiatan apel pagi tersebut harus melaksanakan protokol kesehatan yang ketat, menjelang persiapan pembukaan PTM (Pembelajaran Tatap Muka) agar aman dari wabah Covid-19.

“Seluruh instansi sudah biasa melakukan apel pagi. Nah, kalaupun sekarang guru juga kita libatkan, itu seharusnya jangan jadi pertanyaan. Harap ikuti aturannya dan terapkan protokol kesehatan yang ketat dalam pelaksanaanya,” kata Lukman, kepada HR Online, melalui telepon selulernya, Senin (09/11/2020).

Seiring dengan rencana pembukaan PTM bagi sekolah yang berada pada wilayah zona hijau, lanjut Lukman, maka guru beserta para siswanya harus siap dan siaga. Karena, pihaknya pun sudah memperisapkannya. Bahkan, Wali Kota Banjar yang mencanangkannya pada apel persiapan beberapa waktu lalu.

Baca Juga : Disdik Ciamis Berikan Bantuan ke Keluarga Siswa Positif Covid-19

PTM Dibuka Prokes Diperketat

Maka dalam rangka persiapan pembukaan PTM, harus melihat dulu dari kesiapan wilayahnya. Jika sudah masuk wilayah zona hijau, pihaknya pun akan memberikan izin untuk membuka PTM dengan aturan protokol kesehatan yang ketat pula.

“Keadaan wilayah zona hijau ini tergantung dari guru dan para siswanya. Mereka harus siap dan selalu menjaga agar lingkungan sekolahnya tetap bersih, serta terhindar dari wabah Covid-19,” tandasnya.

Lukman juga mengimbau agar semua guru tetap harus hadir ke sekolah, meskipun belum semua sekolah membuka PTM. Karena melihat dari zona masing-masing.

Selain itu, sebagai aturan baku, ASN maupun PNS dalam peningkatan kinerja harus tetap melaksanakan apel pagi dengan menerapkan 3M.

Begitu pula bagi para siswanya, jika PTM sudah kembali aktif harus mematuhi aturan protokol kesehatan yang ketat.

“Kalau nanti wilayahnya menjadi zona merah lagi, maka otomatis PTM akan kami off-kan lagi,” pungkas Lukman. (HND/R3/HR-Online)

Editor : Eva Latifah

Tes Kebugaran Fisik

Calon Jemaah Haji di Kota Banjar Jalani Tes Kebugaran Fisik, Jalan Kaki 1,6 Km

harapanrakyat.com,- Sebanyak 120 calon jemaah haji Kota Banjar, Jawa Barat, yang akan berangkat ke Tanah Suci tahun 2025, melakukan tes kebugaran fisik yang diselenggarakan...
Oknum Dokter Cabul di Garut

Akhirnya Oknum Dokter Cabul di Garut Ditetapkan Tersangka, Malam Ini Langsung Ditahan

harapanrakyat.com,- Oknum dokter cabul di Garut, Jawa Barat, yang melakukan pelecehan seksual kepada ibu hamil saat praktik di salah satu klinik swasta akhirnya ditetapkan...
Bewara Ngalaksa 2025

Bewara Ngalaksa 2025 Dimulai, Warga Rancakalong Sumedang Siap Meriahkan Acara Budaya

harapanrakyat.com,- Kegiatan budaya khas Rancakalong, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yakni Ngalaksa kembali menggema di masyarakat. Acara dimulai dengan kegiatan Bewara Ngalaksa 2025 yang berlangsung...
Miras Jenis Tuak

Terima Aduan Masyarakat, Satpol PP Kota Banjar Amankan Puluhan Liter Miras Jenis Tuak

harapanrakyat.com,- Puluhan liter minum keras (miras) jenis tuak diamankan petugas Satpol PP di wilayah Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat. Petugas Satpol PP...
Dikejar Lebah Odeng

Lagi Asyik Nyabit Rumput Warga Cipaku Ciamis Dikejar Lebah Odeng, Begini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Lagi asyik menyabit rumput, Holil warga Desa Cipaku, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, dikejar lebah odeng, Rabu (16/4/2025). Meski telah berusaha lari...
Program Kartu Berdaya

Warga Pataruman Tagih Janji Program Kartu Berdaya Wali Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, menagih janji Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar, terkait Program Kartu...