Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita JabarGubernur Jabar Sosialisasi Covid-19 Langsung ke Masyarakat Depok

Gubernur Jabar Sosialisasi Covid-19 Langsung ke Masyarakat Depok

Berita Jabar (Harapanrakyat.com),- Gubernur Jabar Sosialisasi Covid-19 langsung ke masyarakat Depok saat pertama ngantor. Usai salat Jumat di Masjid Al-Barokah, Kelurahan Rangkapan Jaya Baru, Ridwan Kamil memberikan arahan kepada para tokoh masarakat.

“Pada kesempatan ini saya sampaikan kenapa ke Depok,tujuannya untuk memantau langsung penanganan Covid-19. Saya bertanggung jawab terhadap seluruh warga Jabar dengan jumlah penduduk terbanyak se-Indonesia yakni 50 juta,” ujar Ridwan Kamil, Jumat (2/10/2020).

Ridwan Kamil menjelaskan, mengenai Covid-19 ini masyarakat terbagi dalam tiga kelompok. Yang pertama yang tidak percaya adanya Covid-19. Kedua, kelompok yang menerima keberadaan virus corona ini. Ketiga, kelompok yang beradaptasi dengan kebiasaan baru.

Baca Juga: Penanganan Covid-19 di Bodebek, Gubernur Jabar Ngantor di Depok

“Semoga jemaah di sini bukan termasuk pada kelompok pertama. Dan bisa cepat beradaptasi menerapkan protokol kesehatan 3M, yakni menjaga jarak, memakai masker dan mencuci tangan,” ujar Gubernur Jabar saat sosialisasi Covid-19 langsung ke masyarakat Depok.

Ridwan Kamil menyebut upaya melawan Covid-19 ini sama dengan perang sebagai bagian dari bela negara. Perjuangan ini bisa menggunakan harta bagi yang punya harta. Bela negara dengan ilmu kalau punya ilmu.

“Sisanya bagi yang memang tidak bisa bela negara, cuma satu, jangan sampai jadi korban perang,” ungkapnya.

Gubernur Jabar sosialisasi Covid-19 langsung dengan berbagi informasi tentang penanganan Covid-19 yang baik dan benar.  Masyarakat harus tetap waspada, tak terpengaruh dengan curva yang landai.

“Sebagai pimpinan saya menerima masukan dan temuan dari lapangan soal penanganan Covid-19. Saya menitipkan kedisiplinan protokol kesehatan. Meskipun penularan menurun, tapi harus tetap waspada,” terangnya. (R9/HR-Online)

Editor: Dadang

Rekapitulasi Hasil Suara PSU Pilkada Tasikmalaya

Rekapitulasi Suara Hasil PSU Pilkada Tasikmalaya Ditargetkan Selesai Hari Ini

harapanrakyat.com,- Rekapitulasi penghitungan suara hasil Pemilihan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat ditargetkan selesai hari ini, Rabu (23/4/2025). Rencananya usai rapat...
Hadits Pintu Rezeki dari Berdagang beserta Hikmahnya

Hadits Pintu Rezeki dari Berdagang beserta Hikmahnya

Siapa sangka, jalan rezeki bisa terbuka lebar lewat hal sederhana seperti berdagang. Banyak orang berpikir kerja kantoran satu-satunya cara mencari nafkah yang halal. Padahal,...
Sejarah Alun-Alun Kidul Yogyakarta dan Fungsinya pada Zaman Dahulu

Sejarah Alun-Alun Kidul Yogyakarta dan Fungsinya pada Zaman Dahulu

Sejarah Alun-Alun Kidul di Yogyakarta menyimpan kisah yang menarik dan sayang untuk dilewatkan pembahasannya. Masyarakat area Jogja tentunya sudah tidak asing dengan alun-alun yang...
Misteri Penemuan Jenazah Perempuan di Kosan Ciamis Polisi Periksa Terduga Pelaku dan Sejumlah Saksi

Misteri Penemuan Jenazah Perempuan di Kosan Ciamis: Polisi Periksa Terduga Pelaku dan Sejumlah Saksi

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis, Jawa Barat, saat ini masih melakukan pemeriksaan secara maraton terhadap terduga pelaku kasus penemuan jenazah perempuan di kamar kosan di Lingkungan...
DP2KBP3A Ciamis Gelar Pelayanan KB MOP Gratis

DP2KBP3A Ciamis Gelar Pelayanan KB MOP Gratis

harapanrakyat.com,- Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKBP3A) Ciamis, Jawa Barat, melaksanakan pelayanan KB gratis Metode Operasi Pria (MOP). Kegiatan...
Dugaan Pungli oleh Oknum Polisi Viral, Polres Sumedang Sanksi Penempatan Khusus

Dugaan Pungli oleh Oknum Polisi Viral, Polres Sumedang Sanksi Penempatan Khusus

harapanrakyat.com,- Polres Sumedang bergerak cepat, usai dugaan pungutan liar (pungli) oleh oknum anggota polisi dari anggota Satlantas Polres Sumedang, Jawa Barat, menjadi sorotan publik....