Sabtu, April 26, 2025
BerandaBerita PangandaranPresidium: Sekda Pangandaran Harus dari Pejabat Lokal

Presidium: Sekda Pangandaran Harus dari Pejabat Lokal

Saat pelantikan pejabat eselon II Pemkab Pangandaran, beberapa waktu lalu. Foto: Dok HR

Pangandaran, (harapanrakyat.com),-

Setelah Penjabat Bupati Pangandaran, DR. Drs. Endjang Naffandi, M.Si, menyebut Mahmud, SH, MH dan Ir. Adi Nugraha, yang akan dicalonkan sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pangandaran, ternyata menuai tanggapan dari berbagai kalangan.

Sebelumnya, sejumlah tokoh Kabupaten Pangandaran meminta agar Sekda terpilih sebaiknya diambil dari Pejabat Pemprov Jabar, namun tidak demikian menurut pendapat Ketua Presidium Pembentukan Kabupaten Pangandaran, H. Supratman, B.Sc.

Menurut Supratman, Sekda terpilih sebaiknya diambil dari pejabat yang sekarang duduk di Pemkab Pangandaran. Jika tidak memungkinkan, paling tidak merekrut dari pejabat yang sekarang menjabat di Pemkab Ciamis.

“Kalau saya harus perpendapat, Sekda terpilih harus diambil dari pejabat lokal, baik dari Pemkab Pangandaran ataupun dari Pemkab Ciamis. Alasannya, agar Sekda terpilih nanti sudah mengetahui karakteristik politik dan demografi masyarakat Pangandaran,“ ujarnya, ketika dihubungi HR via telepon selulernya, Rabu (28/8).

Supratman mengatakan, setelah Penjabat Bupati Pangandaran, Endjang Naffandi, merupakan pejabat rekrutan dari Pemprov Jabar, untuk pengisian posisi Sekda jangan lagi mengambil dari pejabat Pemprov.

“Sudah bupati-nya bukan berasal dari Pemkab Ciamis, masa Sekda-nya ngambil dari Pemprov lagi. Dengan mengetahui karakteristik demografi, Sekda dari pejabat lokal nantinya bisa membantu tugas Pj Bupati,” ungkapnya.

Hal senada juga diungkapkan Tokoh Pemuda Kabupaten Pangandaran, Dedi Kurniadi, S.Hut. Dedi mengatakan, calon Sekda yang akan diajukan oleh Pj Bupati kepada Gubernur alangkah baiknya orang yang memahami karakteristik masyarakat Kabupaten Pangandaran.

“Subtansinya bukan soal mengambil dari Pemprov atau mengambil dari pejabat lokal, akan tetapi siapa saja yang akan terpilih nanti, harus orang yang betul-betul paham dengan kondisi masyarakat Kabupaten Pangandaran,” kata Dedi.

Menurut Dedi, kalau seandainya saat ini di Pemkab Pangandaran hanya ada 2 pejabat yang layak untuk diajukan calon Sekda, sementara pejabat yang harus diajukan kepada Gubernur harus 3 orang, maka tidak ada salahnya mengambil satu calon lagi dari pejabat Pemprov.

Dedi menambahkan, tidak sedikit pejabat yang saat ini bertugas di Pemprov Jabar, dulunya pernah bertugas di Pemkab Ciamis atau dia memang orang asli Pangandaran.

“Saya dengar ada beberapa pejabat asal Ciamis dan Pangandaran yang saat ini bertugas di Pemprov. Dan jika dilihat dari pangkat dan golongannya pun sudah memenuhi syarat jika dicalonkan Sekda di tingkat kabupaten. Kenapa tidak orang-orang itu saja yang dipilih untuk mengisi kekurangan satu calon Sekda,” ungkapnya. (Syam/Koran-HR)

KONI All Star Tasikmalaya

KONI All Star Tasikmalaya Siap Hadapi Persib Legend, Masyarakat Bisa Nonton Gratis Langsung di Lapangan

harapanrakyat.com,- KONI All Star Tasikmalaya berisap akan menghadapi Persib Legend, yaitu Robby Darwis dan kawan-kawannya di Lapangan Dedes, Desa Cikunir, Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya,...
Calon Pelanggan Baru PDAM

Calon Pelanggan Baru PDAM Tirta Anom Kota Banjar Harus Kenali Layanan dan Fasilitas Perumdam

harapanrakyat.com,- Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Anom Kota Banjar, Jawa Barat, melakukan sosialisasi terkait layanan dan fasilitasi kepada calon pelanggan baru PDAM di...
Mobil Listrik Jetour X20e Kemungkinan Hadir di Indonesia Tahun Ini

Mobil Listrik Jetour X20e Kemungkinan Hadir di Indonesia Tahun Ini

Mobil listrik Jetour X20e jadi perhatian. Kehadiran Jetour X20e, mobil listrik terbaru dari Jetour, tengah menjadi sorotan dan dinanti banyak kalangan. Peluncurannya di pasar...
Cara SMPN 4 Pamarican Ciamis Siasati SE Larangan Siswa Bawa Kendaraan ke Sekolah, Siapkan Angkutan Antar Jemput

Cara SMPN 4 Pamarican Ciamis Siasati SE Larangan Siswa Bawa Kendaraan ke Sekolah, Siapkan Angkutan Antar Jemput

harapanrakyat.com,- Dalam melaksanakan Surat Edaran (SE) Bupati Ciamis, Jawa Barat, terkait larangan siswa membawa kendaraan ke sekolah, pihak SMPN 4 Pamarican, yang ada di...
Partisipasi Pemilih PSU

Partisipasi Pemilih PSU di Tasikmalaya Turun 5 Persen, Kata KPU Ini Penyebabnya

harapanrakyat.com,- Tingkat partisipasi pemilih PSU (Pemungutan Suara Ulang) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, menurun 5 persen. Berbeda saat Pilkada 2024, tingkat partisipasi mencapai 68...
Vivo T4 5G Resmi Rilis di India, Hadir dengan Baterai 7300 mAh dan Bodi yang Tipis

Vivo T4 5G Resmi Rilis di India, Hadir dengan Baterai 7300 mAh dan Bodi yang Tipis

Setelah muncul beberapa teaser sebelumnya, akhirnya Vivo T4 5G telah resmi rilis pada Selasa (22/04/2025) di India. Varian baru ini merupakan penerus dari vivo...