Rabu, April 30, 2025
BerandaBerita JabarGubernur Jabar Siap Jadi Relawan Vaksin Covid-19

Gubernur Jabar Siap Jadi Relawan Vaksin Covid-19

Berita Jabar (Harapanrakyat.com),- Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyatakan kesiapannya menjadi Relawan Vaksin Covid-19, bersama unsur Forkopimda Jabar. Saat ini Pemprov Jabar akan melakukan uji klinis vaksin Covid-19 produksi Sinovac dari China.

“Bila tidak ada halangan terutama dari kesehatan pribadi, saya bersama Forkopimda Jabar akan jadi relawan pengetesan vaksin ini. Kami sedang merumuskan,” ujar Ridwan Kamil saat jumpa pers di Makodam III Siliwangi, Bandung, Senin (3/8/2020).

Ridwan Kamil menjelaskan, inisiatif dari pimpinan di Jawa Barat ini bisa menjadi contoh untuk masyarakat. Sehingga menjadi keyakinan uji klinis vaksin yang dilaksanakan oleh PT Bio Farma berjalan dengan lancar.

Dijelaskan Ridwan Kamil, saat ini Relawan Vaksin Covid-19 yang telah mendaptar sebanyak 500 orang.  Jumlah yang dibutuhkan sebanyak 1.600 orang. Untuk itu, Gubernur mengajak kepada warga Jabar yang berusia 20 – 59 tahun diharapkan ikut serta, mendaftar menjadi relawan uji klinis vaksin tersebut.

“Masih membutuhkan 1.100 orang untuk uji klinis vaksin Covid-19. Kami mengimbau masyarakat yang usianya sesuai dengan kriteria dan berkeinginan untuk turut serta,” jelasnya.

Ridwan Kamil menuturukan proses uji vaksin Sinovac fase 3 tersebut rencananya berjalan selama 6 bulan, sampai akhir 2020. Ditargetkan vaksin tersebut mendapat izin produksi dan edar massal di awal tahun  2021.

Baca Juga : Uji Klinis Vaksin COVID-19, Warga Jabar Diajak Jadi Relawan

Selain diajak untuk menjadi relawan vaksin Covid-19, Ridwan Kamil juga meminta warga untuk pakai masker dan menerapkan protokol kesehatan. Sambil menunggu tahapan uji klinis selesai dilaksanakan. Tujuannya mencegah penyebaran virus Covid-19.

“Pengetesan berlangsung sampai akhir tahun, jadi perjalanan masih panjang. Kami ingatkan agar masyarakat disiplin memakai masker. Ini upaya yang bisa dilakukan guna mengurangi penyebaran Covid-19,” katanya.

Terkait sanksi tak pakai masker di ruang publik. Ridwan Kamil menyatakan diberlakukan pada minggu ini. Sebelum sanksi diberlakukan, pihaknya mengaku telah melakukan sosialisasi dan bagikan masker.

“Seminggu terakhir kami telah melakukan teguran dan membagikan masker. Minggu ini sanksi sudah dimulai, dilakukan oleh Satpol PP dibantu Polisi dan TNI,” pungkasnya. (R9/HR Online)

Perusahaan Kendaraan Travel

Perusahaan Kendaraan Travel Tanggung Biaya Korban Kecelakaan Maut di Tol Cisumdawu Sumedang

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut menimpa mobil travel milik perusahaan kendaraan travel Bhinneka Sangkuriang Shuttle di Jalan Tol Cisumdawu Kilometer 189, kawasan Desa Mandalaherang, Kecamatan Cimalaka,...
Pengelolaan Sampah di TPS

Menanti Hasil Evaluasi Pengelolaan Sampah di TPS Kamisama Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Problem pengelolaan sampah di TPS Kamisama (Kawasan Minimasi Sampah Mandiri), Kelurahan Karangpanimbal, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, Jawa Barat, rupanya belum menemui titik terang. Diketahui,...
Korban Kecelakaan Maut di Tol

Terungkap, Ini Identitas Korban Kecelakaan Maut di Tol Cisumdawu Km 189 Sumedang

harapanrakyat.com,- Pihak kepolisian Polres Sumedang berhasil mengidentifikasi tiga korban kecelakaan maut di Tol Cisumdawu Km 189 yang meninggal dunia. Seperti diketahui kecelakaan maut ini...
Jelang May Day, Polres Banjar Lakukan Simulasi Sispamkota

Jelang May Day, Polres Banjar Lakukan Simulasi Sispamkota

harapanrakyat.com,- Jelang peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day, Kapolres Banjar, Jawa Barat, siagakan personel untuk menjaga keamanan dan ketertiban jika terjadi aksi unjuk...
Korban Tertabrak Mobil Jip Bassis Dewa 19 di Tasikmalaya Makin Membaik, Polisi Ungkap Dua Pihak Tempuh Jalur Islah

Korban Tertabrak Mobil Jip Bassis Dewa 19 di Tasikmalaya Makin Membaik, Polisi Ungkap Dua Pihak Tempuh Jalur Islah

harapanrakyat.com,- Korban yang tertabrak mobil jip basis band Dewa 19 kini semakin membaik. Korban yang bernama Sandika Ramadansyah (8) tertabrak di Jalan Nasional Tasikmalaya-Pangandaran,...
Ilustrasi dikejar tawon engang

Cari Rumput Berujung Dikejar Tawon Engang, Wajah Warga Ciamis Ini Bengkak dan Alergi

harapanrakyat.com,- Wajah Omang bengkak dan alergi gegara disengat tawong engang. Warga Dusun Kalangon, Desa Sindanglaya, Kecamatan Sukamantri, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat ini awalnya dikejar...