Minggu, April 6, 2025
BerandaBerita BisnisGoogle Trends untuk Riset Produk Bisnis, Ini Manfaat dan Keutamaannya

Google Trends untuk Riset Produk Bisnis, Ini Manfaat dan Keutamaannya

Menggunakan Google trends untuk riset produk merupakan salah satu langkah strategis untuk membangun bisnis yang sukses. Namun berapa banyak calon pelaku usaha yang sudah memanfaatkan google trends yang gratis ini?

Riset pasar merupakan salah satu bagian yang sangat penting untuk mengetahui dan mengenal kebutuhan konsumen yang ditarget. Tanpa mengenal konsumen risiko penjualan produk yang tidak laku akan sangat besar.

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk melakukan riset pasar atau produk. Selain dengan terjun langsung ke tengah masyarakat, juga bisa dengan melakukan pooling atau wawancara, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Yang menarik, Anda juga bisa melakukan riset produk dengan memanfaatkan layanan Google. Google trends untuk riset produk merupakan cara paling praktis dan efisien yang tak membutuhkan biaya banyak.

Google selama ini dikenal dengan search engine atau mesin pencariannya yang digunakan sebagian besar pengguna internet. Dominasi Google ini bahkan membuat mesin pencarian lain tak berkutik. Sebut saja Yahoo, Bing, Opera, atau yang lainnya.

Selain menyediakan mesin pencarian, ada banyak layanan Google lainnya yang juga disediakan gratis dan sangat berguna. Sebut saja Google keyword planner, Google maps, Google translate, hingga Google playstore.

Salah satu layanan Google yang banyak dimanfaatkan para blogger dan web developer adalah Google trends. Berikut ini berbagai fungsi dan keutamaan google trends untuk riset produk dan bisnis yang sebaiknya Anda tahu.

Menemukan Ide Produk yang Potensial

Google trends menyediakan hampir semua item yang sedang populer secara real time. Termasuk produk apa yang sedang populer saat ini. Data ini sangat berguna jika Anda bingung mencari ide produk untuk jualan Anda.

Mempertajam Pemasaran Produk

Manfaat google trends untuk riset produk juga karena tersedianya kata kunci tertentu yang berkaitan dengan banyak produk. Dengan melakukan riset kata kunci ini Anda bisa mempertajam pemasaran produk melalui artikel Anda bikin di toko online Anda.

Mendongkrak Penjualan

Informasi layanan google trends juga menyajikan informasi terkini tentang even atau kegiatan yang sedang tren. Kegiatan semacam ini bisa memberikan ide pemasaran yang lebih tertarget sesuai dengan produk yang Anda pasarkan.

Datanya Lengkap

Data yang disediakan dan disajikan layanan google trends untuk riset produk terbilang cukup lengkap. Hampir semua produk, tokoh, informasi penting yang sedang populer bisa ditemukan.

Namun jika Anda ingin melakukan riset yang lebih mendalam tentang suatu produk tertentu tentunya Anda membutuhkan dukungan layanan lainnya. Seperti Google keyword planner yang saat ini hanya untuk pelaku bisnis.

Bersifat Gratis

Layanan google trends untuk riset produk disediakan secara gratis. Data yang sangat berharga ini tentunya perlu dimanfaatkan meskipun belum ada kabar Google akan menerapkan biaya untuk layanan ini.

Melihat Tren Produk Terlaris

Layanan Google ini juga menyajikan data terkait tren produk terlaris yang berlangsung saat ini atau pada periode tertentu. Coba saja masukkan jenis produk Anda di kolom telusur Google trends dan cermati grafik yang disajikan.

Mengetahui Tokoh Terpopuler

Selain menyajikan berita atau topik yang sedang tren, Google trends juga menyediakan informasi tentang tokoh, artis, atau publik figur yang sedang populer. Jika produk Anda berhubungan dengan tokoh, informasi ini penting untuk bisnis Anda.

Itulah informasi tentang fungsi dan pentingnya Google trends untuk riset produk sekaligus mendongkrak penjualannya. Tak sedikit pelaku bisnis yang sudah mampu meraup untung besar hanya dengan layanan gratis ini. (R11/HR-Online)

Infinix Note 50x, Waktunya HP 5G Makin Terjangkau

Infinix Note 50x, Waktunya HP 5G Makin Terjangkau

Infinix kembali menggebrak pasar ponsel kelas menengah dengan peluncuran Infinix Note 50x pada 27 Maret 2025 lalu. Sebagai model paling terjangkau dalam seri Note...
Hasyim bin Abdu Manaf, Leluhur Rasulullah SAW yang Berpengaruh

Hasyim bin Abdu Manaf, Leluhur Rasulullah SAW yang Berpengaruh

Nama Hasyim bin Abdu Manaf mungkin tidak sepopuler Nabi Muhammad SAW. Tapi perannya sangat besar dalam sejarah Islam. Ia adalah bagian penting dalam rantai...
Lenovo Yoga 9i 2-in-1 Aura Edition, Laptop Premium Bertenaga

Lenovo Yoga 9i 2-in-1 Aura Edition, Laptop Premium Bertenaga

Lenovo Yoga 9i 2-in-1 Aura Edition menjadi salah satu produk andalan Lenovo yang siap meluncur tahun ini. Laptop premium ini sudah mulai tersedia di...
Wisatawan Tewas di Kolam Renang Cipanas Garut

Wisatawan Tewas di Kolam Renang Cipanas Garut, Polisi Olah TKP

harapanrakyat.com,- Seorang wisatawan kolam renang di Cipanas Garut, Jawa Barat, ditemukan tewas tenggelam saat rekreasi, Minggu (6/4/2025). Petugas kepolisian dari Polsek Tarogong Kaler bersama...
Hujan Meteor Lyrid 2025, Fenomena Langit Spektakuler di Bulan April

Hujan Meteor Lyrid 2025, Fenomena Langit Spektakuler di Bulan April

Setiap tahun, langit malam bulan April dihiasi oleh salah satu fenomena alam yang paling dinanti, yaitu hujan meteor Lyrid 2025. Hujan meteor ini berasal...
gebrakan 100 hari kerja

Tokoh Masyarakat Tasikmalaya Menanti Gebrakan 100 Hari Kerja Viman-Dicky

harapanrakyat.com,- Tokoh masyarakat menanti gebrakan 100 hari kerja Viman Alfarizi Ramadah-Diky Chandra, Walikota - Wakil Wali Kota Tasikmalaya. Apalagi sejak dilantik sampai saat ini...