MSI Creator 17 diluncurkan oleh produsen laptop gaming serta content creator micro Star Internasional.
Laptop yang diproduksi memiliki teknologi Mini LED, layarnya yang menjadi daya tarik untuk para penggunanya.
Menariknya, laptop ini menjadi pertama di dunia yang memiliki layar berteknologi Mini LED.
Laptop MSI Creator 17 Hadir dengan Akurasi Warna Nyata
Teknologi Mini LED ini akan menunjukkan akurasi untuk warna terbaik serta memberikan pengalaman terbaik untuk penggunanya.
Pasalnya, dengan visual yang mumpuni akan memungkinkan penggunanya membuat konten dengan hasil yang lebih baik.
“Mini LED memiliki performa terbaik serta kompleks dengan menggabungkan kelebihan dari beragam jenis layar.”
Penyataan ini diungkapkan oleh MSI NB sales serta Marketing Director, Ralph Wang pada Rabu 22 Juli 2020 lalu.
Dapur Pacu
Untuk menjadi yang terdepan, maka laptop dipersenjatai dengan tenaga prosesor Intel Core i9 untuk generasi ke-10.
Selain itu, laptop yang memiliki luas layar mencapai 17,3 inci ini mampu memberikan tingkat kecerahan yang mencapai 1000 nits serta resolusi 4K.
Teknologi yang terpasang diklaim memiliki tingkat keterangan layar menjadi dua kali lipat daripada menggunakan jenis layar LED dan OLED.
Untuk mengatur kecerahan layar, memungkinkan adanya 240 zona kontrol lokal (local dimming zona) pada laptop MSI Creator 17. Teknologi ini akan membuat penggunaan kapasitas baterai menjadi lebih irit.
Pemakaian teknologi ini akan memberikan warna visual yang terbaik, terutama untuk warna putih yang paling terang serta warna hitam yang akan lebih pekat.
Penggunaan teknologi ini membuat laptop Creator 17 diklaim sebagai laptop pertama yang bisa memenuhi standar Display HDR 1000.
Dengan mempunyai warna lebih luas mencapai 100% DCI-P3, dikatakan akan membuat warna terlihat lebih nyata.
Peluncuran laptop terbaru dalam memenuhi kebutuhan laptop untuk kalangan profesional dengan banyak tren di masa depan.
Dengan laptop ini, kreator bisa menggunakan semua warna sesuai dengan keinginan dan kebutuhan.
Terlebih dengan kemampuan ini, akan membuat laptop bisa mendeteksi detail warna pada saat gelap.
Untuk mendampingi prosesor Intel Core i9 generasi ke-10, pengolahan grafisnya dipercayakan menggunakan Nvidia GEForce RTX 2080.
Fitur Keamanan
MSI Creator 17 dilengkapi dengan sistem yang digunakan untuk pendinginan, seperti Cooler Boost Trinity+ yang telah memakai 3 kipas 7 heat.
Dengan menggunakan sistem pendingin seperti ini, akan memaksimalkan dalam mengatasi peningkatan suhu tinggi sekaligus untuk meminimalkan penggunaan daya.
Fitur yang paling ditunggu adalah keamanan laptop. Dimana sudah disematkan adanya fitur deteksi wajah dan sidik jari untuk lebih mengamankan laptop.
Lagi pula MSI telah menggaet Windows Hello yang bisa membuat teknologi baru yang didukung dengan autentikasi FIDO 2.
Teknologi ini bisa 3 kali lipat untuk mengamankan, memudahkan, serta akan lebih cepat dalam memakai kata sandi.
Beralih ke permasalahan harga di Indonesia, laptop MSI Creator 17 sudah tersedia dengan range harga Rp 40,9 juta sampai dengan Rp 63,9 juta.
Promo Menarik Pembelian Creator 17
Selain menghadirkan teknologi untuk mendukung kerja profesional, MSI juga mempersiapkan promo menarik untuk memanjakan konsumennya.
Promo dengan tema “Gen 4.0 Promo Paket Hadiah”. Promo ini akan berlangsung dari 20 Juli sampai dengan 24 Agustus 2020.
Hadirnya laptop ini untuk para profesional, baik itu gamer serta pembuat konten kreator, dalam menghadapi new normal.
Dengan melakukan pembelian laptop GS66 Stealth serta GE66 Raider, konsumen akan mendapatkan Headset H991 seharga Rp 1,5 juta.
Sementara untuk pembelian GL65 Leopard, GF65 Thin, serta GF63 Thin, maka konsumen bisa membawa pulang mouse senilai Rp 950.000.
Nah, untuk pembelian Perstige 14/15, hadiah yang disediakan berupa Prestige Type C Multi Port Hub dengan harga Rp 650.000.
Hadiah eksklusif ini sudah disediakan oleh MSI Creator 17 untuk mendorong minat beli dari konsumen, dimana hadiah yang disediakan tidak main-main.
Selain hadiah eksklusif ini, masih bisa mendapatkan Steam Wallet Voucher USD 20 untuk 30 konsumen pertama yang mengklaim hadiah pada halaman website MSI.
Caranya mudah sekali untuk mendapatkan semua hadiah diatas. Konsumen cukup melakukan registrasi untuk produk yang akan dibeli.
Ketika melakukan registrasi, maka masukkan pula bukti pembelian untuk verifikasi yang memberikan keterangan model serta tanggal pembelian. MSI Creator 17 menyiapkan banyak hadiah untuk konsumen mereka. (R10/HR-Online)