Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita TasikmalayaHisgana MUI Tasikmalaya Diberi Pelatihan Kesigapan Bencana Alam

Hisgana MUI Tasikmalaya Diberi Pelatihan Kesigapan Bencana Alam

Berita Tasikmalaya, (harapanrakyat com),- Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Tasikmalaya memberikan pelatihan terhadap hisbah relawan tangap darurat (Hisgana).

Pelatihan dari MUI bidang Kesehatan dan Sosial itu berlangsung di gedung MUI Kab Tasikmalaya, Kamis (9/7/2020).

Neng Madinah, Ketua Divisi Kesehatan dan Sosial MUI Kab Tasikmalaya, mengatakan,  kegiatan tersebut diikuti oleh perwakilan sekitar 24 komunitas anak bangsa se-Kabupaten Tasikmalaya.

Neng Madinah menjelaskan, digelarnya orentasi kegawatdaruratan bagi Hisgana itu untuk melatih kemampuan bantuan hidup dasar, dan persiapan kesigapan bencana alam.

“Diharapkan semua relawan mengetahui cara melakukan bantuan hidup dasar, untuk bisa menolong korban sebelum medis datang,” jelasnya.

Selain itu, lanjutnya, juga untuk mengetahui langkah-langkah yang harus dilakukan saat menghadapi bencana alam. Sehingga ketika ada bencana atau yang membutuhkan pertolongan bisa membantunya.

“Kita harap apabila ini kuat, maka akan menjadi tim yang pioner di bidang kemanusiaan,” jelasnya kepada HR Online di usai pelatihan, Kamis (09/07/2020).

Menurutnya, pelatihan Hisgana juga sebagai safety officer dalam 24 komunitas, serta menggabungkan peserta ke dalam sistem darurat terpadu yang bernama “SIGAPP by SIAGA”.

“Fungsinya untuk menyambungkan korban atau pelapor dalam komunitas. Insyaallah, pelatihan ini bakal diterapkan di setiap kecamatan, bahkan ke setiap desa,” ujarnya.

Adapun pemberi materi dalam pelatihan Hisgana ini, yaitu dari tim Tagana Kab. Tasikmalaya serta Dinas Kesehatan Kabupaten Tasikmalaya. (Apip/R5/HR-Online)

Paslon Bupati Tasikmalaya

Tiga Paslon Bupati Tasikmalaya Nyoblos di Kampung Halaman, Optimis Menang

harapanrakyat.com,- Tiga pasangan calon (paslon) Bupati Tasikmalaya nyoblos di kampung halamannya masing-masing. Ketiganya optimis mampu meraup suara di Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten...
Rumah Warga Sumedang Rusak

Cerita Warga Sumedang Rumah Rusak karena Angin Puting Beliung, Terpaksa Mengungsi

Harapanrakyat.com - Pasca angin puting beliung yang menerjang dua Desa di wilayah Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat pada Jumat (18/4/2024) sore kemarin, masih...
Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya, aktris terkenal Indonesia, kini tengah menjadi sorotan media setelah kabar pernikahannya dengan Maxime Bouttier mencuat. Pasangan yang terkenal dekat sejak 2023 ini,...
Mantan Gubernur Jabar

Terkait UU ITE, Mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil Resmi Polisikan Lisa Mariana

harapanrakyat.com,- Pencemaran nama baik, mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil melaporkan LM (Lisa Mariana) ke Bareskrim Mabes Polri. Laporan tersebut diajukan secara langsung oleh Ridwan...
Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis berhasil mengamankan diduga pelaku pembunuhan jenazah perempuan di sebuah kamar kos yang berada di Lingkungan Pabuaran, Kecamatan Ciamis, Jumat (19/4/2025).  Terduga pelaku...
Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

harapanrakyat.com,- Bencana angin puting beliung serta hujan lebat dan petir menerjang dua desa di Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Akibat peristiwa tersebut, puluhan...