HP Xiaomi termurah hadir untuk memenuhi kebutuhan anda yang memerlukan smartphone, akan tetapi memiliki dana yang terbatas.
Memiliki dana yang terbatas, tidak menjadi hambatan bagi ada yang menginginkan HP Xiaomi terbaik dengan harga yang murah.
Hal ini dikarenakan terdapat beberapa HP Xiaomi yang dapat anda peroleh dengan kisaran dana 1 jutaan. Meskipun dibanderol dengan harga yang cukup murah, akan tetapi anda tidak perlu khawatir mengenai kualitas yang dihadirkan.
Anda dapat memperoleh ponsel canggih yang cukup mumpuni serta dapat anda sesuaikan dengan kebutuhan anda.
HP Xiaomi Termurah 2020, Spesifikasi Patut Diacungi Jempol
Meskipun memiliki harga yang cukup terjangkau, akan tetapi ponsel pintar produk Xiaomi tersebut memiliki spesifikasi yang dapat diacungi jempol.
Selain itu, anda akan tetap memperoleh kualitas ponsel yang baik. Hal inilah salah satu alasan banyak pengguna yang menyukai HP besutan Xiaomi tersebut.
Di bawah ini daftar HP Xiaomi termurah yang dapat anda jadikan sebagai referensi:
Xiaomi Redmi 8
Smartphone ini hadir dengan harga 1 jutaan dengan 2 pilihan RAM yang salah satunya adalah RAM 3GB serta memiliki memori internal 32GB.
Redmi 8 hadir dengan mengusung layar berukuran 6,22 inci yang dilengkapi resolusi HD+ serta dilindungi oleh Gorilla Glass 5.
Pada segi kamera, perangkat ini telah menghadirkan konfigurasi sensor 12 MP + 2 MP. Sedangkan pada kamera depan mempunyai sensor 8MP.
Untuk bagian performa, Xiaomi Redmi 8 telah ditenagai oleh prosesor Snapdragon 439 serta menanam baterai berkapasitas 5.000 mAh. Dimana telah didukung oleh teknologi fast charging 18KW bersama USB type C.
Xiaomi Redmi 2 Prime
HP Xiaomi termurah selanjutnya adalah Redmi 2 Prime. Smartphone ini merupakan versi yang telah disempurnakan dengan mengusung RAM 2GB dan memori internal 16GB.
Smartphone besutan Xiaomi ini juga hadir dengan adanya dukungan chipset Snapdragon 410 64-bit. Selain itu, juga terdapat dukungan 4G Dual SIM serta layar berukuran 4,7 inci dengan resolusi HD. Pada sistem operasinya telah memperoleh upgrade pada Android 5.1.1 (lollipop).
Hal menarik lainnya dari Redmi 2 Prime adalah telah dibekali dengan teknologi fast charging Quick Charge 1.0 yang memungkinkan pengisian daya baterai sebanyak 30% dalam waktu 30 menit.
Xiaomi Redmi 5A
Xiaomi Redmi 5A dibanderol dengan harga dibawah 1 juta. Maka tidak heran jika smartphone ini menjadi salah satu produk Xiaomi yang banyak diincar oleh para penggemar smartphone.
Dengan menawarkan beragam keunggulan yang tidak dimiliki Android lain pada kelas harga yang sama. Keunggulan tersebut antara lain hadirnya SoC Snapdragon 425. Pada umumnya SoC ini tersemat pada Android di atas 1 jutaan.
Keunggulan lain yang dapat anda peroleh dari HP Xiaomi termurah ini adalah adanya slot dual SIM serta slot microSD yang terpisah.
Hal penting lain dari perangkat ini adalah memiliki kualitas unggul pada kelasnya. Dengan menggunakan fitur HDR, maka hasil dari kameranya cukup memuaskan.
Xiaomi Redmi Go
Smartphone ini merupakan satu-satunya Xiaomi termurah di Indonesia yang dapat anda peroleh secara resmi dengan harga di bawah 1 juta rupiah. Xiaomi Redmi Go memiliki kelebihan pada bagian sistem operasi.
Yang mana smartphone ini telah menggunakan Android Go yang membuatnya mempunyai performa yang cukup dihandalkan, meskipun hanya memiliki RAM 1GB. Perangkat ini juga telah menggunakan prosesor Quad Core untuk menunjang kinerjanya.
Xiaomi Redmi 7A
Bagi anda yang sedang mencari HP Xiaomi termurah di Indonesia, Xiaomi Redmi 7A merupakan pilihan yang tepat bagi anda.
Dengan mengusung layar FullView dengan resolusi 18:9 HD+, smartphone ini juga dilengkapi dapur pacu yang ditenagai oleh chipset Snapdragon 439. Selain itu, Redmi 7A juga menggunakan prosesor Octa Core yang dipadukan dengan RAM 2GB.
Xiaomi Redmi Note 2
HP Xiaomi 4G dengan harga dibawah 1 juta ini telah menggunakan prosesor Octa Core MediaTek Helio X10 2.0 Ghz serta RAM 2GB dan memori internal 16GB.
Dengan adanya spesifikasi hardware tersebut, maka performa Redmi Note 2 tentu lebih unggul dibandingkan dengan seri pendahulunya.
Terutama smartphone ini didukung adanya fitur fast charging yang telah dibekali layar FHD. Sedangkan pada sistem operasi Android 5.0 (Lollipop), mempunyai kinerja yang sangat responsif.
Meskipun memiliki harga yang murah, akan tetapi anda masih bisa memperoleh jenis smartphone Xiaomi dengan spesifikasi yang mumpuni yang dapat anda sesuaikan dengan kebutuhan.
Selain beberapa HP Xiaomi termurah di atas, sebenarnya masih banyak lagi jenis ponsel murah yang diproduksi Xiaomi yang dapat anda jadikan sebagai referensi. (R10/HR-Online)