Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita BanjarHasil Swab Test 250 Pedagang Pasar di Kota Banjar Negatif Covid-19

Hasil Swab Test 250 Pedagang Pasar di Kota Banjar Negatif Covid-19

Berita Banjar (harapanrakyat.com),- Hasil swab test 250 pedagang di Pasar Banjar dan Pasar Bojongkantong, Kota Banjar, Jawa Barat, dinyatakan negatif Covid-19. Sebelumnya para pedagang di kedua pasar tersebut mengikuti swab test massal yang digelar Gugus Tugas Covid-19 Kota Banjar.

Hal itu dikatakan pelaksana Gugus Tugas Percepatan dan Penanggulangan Covid-19 Kota Banjar, dr. H Agus Budiana, saat ditemui di sela kegiatan swab test massal di area Banjar Water Park (BWP), Minggu (28/06/2020).

“Sementara ini baru hasil swab test di Pasar Banjar dan Pasar Bojongkantong yang sudah ada. Hasil swab test 250 pedagang di kedua pasar tersebut semuanya negatif Covid-19,” terangnya, kepada awak media.

Ia juga menyebutkan, dari sekitar 250 pedagang yang dinyatakan negatif Covid-19 itu, 186 diantaranya merupakan pedagang di Pasar Banjar. Sedangkan 64 orang pedagang di Pasar Bojongkantong.

“Jumlahnya sekitar 250 orang yang sudah keluar hasilnya. Untuk yang lain masih menunggu antrian,” katanya.

Swab Test di BWP

Sementara itu, untuk hasil swab test yang dilakukan di area Banjar Water Park (BWP) pada hari ini, lanjut dr. Agus, ada 92 orang yang mendaftar kepada tim Gugus Tugas Covid-19.

Dengan bertambahnya jumlah peserta swab test tersebut, sampai saat ini Tim Gugus Tugas sudah mengambil sampel spesimen sebanyak 802 orang. Target sasaran yang ditentukan yakni pedagang pasar, area publik, tokoh agama dan tenaga kesehatan.

Jika ditambah dengan hasil swab test 250 pedagang di Pasar Banjar dan Pasar Bojongkantong, maka kini total seluruhnya sudah mencapai 802 orang. Jadi sudah hampir selesai karena kuota yang ditargetkan sebelumnya sebanyak 831 orang.

Sedangkan, mengenai swab test massal lanjutan, mengingat kuota saat ini sudah hampir mencapai target yang ditentukan, menurut dr. Agus, hal itu belum ada informasi lebih lanjut.

“Sekarang masih menyelesaikan kuota yang tersisa. Untuk swab massal selanjutnya baru akan direncanakan,” ujarnya. (Muhlisin/R3/HR-Online)

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono menanggapi perihal warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman. Mereka mempertanyakan kejelasan dan realisasi program Kartu Berdaya. Bahkan...
Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

harapanrakyat.com,- Dua orang teman dekat pelajar yang nekat mengakhiri hidup dengan melompat ke Sungai Citanduy menjalani pemeriksaan di Polres Kota Banjar. Dalam proses tersebut,...
Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

harapanrakyat.com,- Warga Kabupaten Tasikmalaya heboh lantaran beredarnya video di Grup WhatsApp terkait dugaan politik uang. Apalagi saat ini memasuki masa tenang PSU Pilkada 2025. Dalam...
Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

harapanrakyat.com,- Diduga kabur dari Pondok Pesantren, seorang bocah ditemukan sedang berjalan kaki sendirian. Ia berjalan di bahu Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) pada Kamis (17/4/2025)...
Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- Serikat Muda Tasikmalaya (SMT) secara tegas mendesak Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya untuk bertindak cepat dan tegas. Apalagi terhadap dugaan praktik politik uang menjelang Pemungutan...
Ini Alasan Warga Kota Banjar Pertanyakan Kartu Berdaya yang Pernah Dikampanyekan saat Pilkada

Ini Alasan Warga Kota Banjar Pertanyakan Kartu Berdaya yang Pernah Dikampanyekan saat Pilkada

harapanrakyat.com,- Seorang Ketua RT di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, mengungkapkan alasan warga beramai-ramai mendatangi Kantor Kelurahan membawa Kartu Berdaya. Apalagi...