Senin, April 28, 2025
BerandaBerita BanjarSelama Pandemi, Aktivitas Perpustakaan Keliling di Banjar Dihentikan Sementara

Selama Pandemi, Aktivitas Perpustakaan Keliling di Banjar Dihentikan Sementara

Berita Banjar (harapanrakyat.com).- Aktivitas Perpustakaan Keliling milik Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kota Banjar, dihentikan sementara selama anak-anak sekolah masih diliburkan akibat pandemi Covid-19.

Sebelumnya, sosialisasi perpustakaan keliling dilakukan ke sekolah-sekolah pada jam istirahat.

Kepala Bidang Perpustakaan Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kota Banjar, Sri Astuti, mengatakan, kegiatan perpustakaan keliling yang biasanya berjalan, sekarang terhenti karena sekolah-sekolah diliburkan.

Meski perpustakaan keliling terhenti, bagi masyarakat yang ingin membaca di perpustakaan tetap dilayani oleh petugas. Namun tetap harus menaati protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah.

“Di tahun 2020 ini, kami juga memberikan anggaran untuk buku senilai 20 juta rupiah, dan sudah termasuk untuk biaya administrasi,” terangnya, kepada HR, Rabu (17/06/2020).

Lebih lanjut Sri menjelaskan, pihaknya membuat strategi tersebut untuk menambah minat baca masyarakat, yaitu untuk sosialisasi ke desa dan kelurahan oleh Bidang Pembinaan. Ada juga sekolah-sekolah yang sudah melakukan kerja sama dengan Dinas Perpustakaan, dalam rangka menumbuhkan minat baca di sekolah.

“Sudah ada 30 sekolah yang ikut bekerjasama. Tetapi selama pandemi ini, untuk sosialisasi atau pelayanan ke lapangan tidak kami lakukan. Ini untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” ujarnya.

Sri juga mengatakan, Dinas Perpustakaan mempunyai aplikasi ePusda Kota Banjar untuk memudahkan masyarakat membaca melalui smartphone. Dalam aplikasi tersebut sudah ada 160 judul buku yang bisa dibaca oleh masyarakat. Sehingga meskipun perpustakaan keliling tidak beroperasi, masyarakat tetap bisa membaca buku.

“Aplikasi ePusda itu gratis di tahun pertama, namun untuk tahun selanjutnya berbayar. Mudah-mudahan virus Corona cepat berlalu. Untuk ke depannya, kami ingin sosialisasi ke masyarakat dan melakukan pembinaan supaya bisa menambah minat masyarakat untuk membaca,” pungkas Sri. (Aji/Koran HR)

Cara Kapolres Banjar Bareng Serikat Pekerja Peringati Hari Buruh Internasional

Cara Kapolres Banjar Bareng Serikat Pekerja Peringati Hari Buruh Internasional

harapanrakyat.com,- Peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day selalu identik dengan aksi demo. Namun ada cara lain yang dilakukan serikat pekerja dan Kapolres Banjar,...
Pergerakan Tanah Ancam Warga Sukaasih Sumedang, Akses Jalan ke Dusun Marasa Ditutup

Pergerakan Tanah Ancam Warga Sukaasih Sumedang, Akses Jalan ke Dusun Marasa Ditutup

harapanrakyat.com - Bencana pergerakan tanah kembali melanda Dusun Sukaasih, Desa Cisalak, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Sumedang Jawa Barat, Sabtu (26/4/2025) malam. Jalan kabupaten yang menghubungkan...
Alves Resmi Tinggalkan Persib

Rumor Masuk Malut United, Ciro Alves Resmi Tinggalkan Persib Bandung

Ciro Alves resmi tinggalkan Persib Bandung. Informasi tersebut ia bagikan melalui media social pribadinya pada Minggu (27/4/2025). Pemain asal Brazil ini memang tak melanjutkan...
Ciro Alves

Juara BRI Liga 1 Bisa Jadi Gelar Terakhir Ciro Alves Bersama Persib Bandung

Ciro Alves, bek andalan Persib Bandung dikabarkan angkat kaki setelah musim ini selesai. Kabar tersebut sudah menjadi perbincangan sejak awal tahun 2025. Kontrak Ciro akan...
Geger! Warga Rejasari Kota Banjar Temukan Mayat Pria Mengambang di Sungai Citanduy

Geger! Warga Rejasari Kota Banjar Temukan Mayat Pria Mengambang di Sungai Citanduy

harapanrakyat.com,- Warga di Dusun Rancabulus, Desa Rejasari, Kecamatan Langensari, Kota Banjar, Jawa Barat, digegerkan dengan penemuan mayat yang mengambang di Sungai Citanduy. Mayat pria...
Kecelakaan di Cikoneng Ciamis, Truk Boks Tabrak Minibus

Kecelakaan di Cikoneng Ciamis, Truk Boks Tabrak Minibus

harapanrakyat.com,- Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Ciamis-Tasikmalaya tepatnya di Desa Cikoneng, Kecamatan Cikoneng, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat pada Minggu (27/4/2025). Adapun kendaraan yang...