Berita Banjar (harapanrakyat.com),- Pembuatan SIM gratis dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-74 tanggal 1 Juli 2020. Pembuatan SIM secara gratis itu akan diadakan oleh Satlantas Polres Banjar Polda Jabar untuk warga Kota Banjar.
Dalam pembuatan SIM gratis yang dipersembahkan bagi warga Kota Banjar ini, Satlantas Polres Banjar akan bekerjasama dengan BRI.
Kepala Satuan Lalu-lintas Polres Banjar, AKP. Herman Junaedi, mengatakan, agenda tersebut merupakan program dari Kapolri dan rencananya akan dilakukan pada saat peringatan Hari Bhayangkara ke-74 tanggal 1 Juli mendatang.
“Saat ini baru persiapan dan akan dilakukan tahap sosialisasi kepada warga masyarakat,” kata AKP. Herman Junaedi, kepada sejumlah awak media saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa (16/06/2020).
Adapun mengenai persyaratan dan tekhnis pelaksanaannya meliputi, para peserta diharuskan mendaftar pada saat tanggal 1 Juli di lokasi pembuatan SIM, yakni di Mapolres Banjar.
Selanjutnya, para peserta harus benar-benar lahir pada tanggal 1 Juli dibuktikan dengan kartu identitas berupa Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK) yang ditunjukan pada saat pendaftaran.
Selain itu, para peserta juga diwajibkan mengikuti prosedur yang telah ditetapkan dalam pembuatan kartu Surat Ijin Mengemudi (SIM).
“Yang kami gratiskan hanya biaya yang masuk Pemasukan Negara Bukan Pajak (PNBP) saja dan prosedur pelaksanaannya tetap mengacu sesuai SOP yang ada” jelasnya.
Ia menambahkan, terkait batas penentuan kuota bagi peserta yang akan mengikuti program SIM gratis ini masih belum ditentukan dan akan di prioritaskan khusus untuk warga Banjar.
“Untuk kuotanya sekitar 20 orang dan itu kami prioritaskan khusus bagi warga Banjar,” imbuhnya.
Polres Banjar Gelar Sejumlah Kegiatan
Selain, mengadakan program SIM gratis, dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara Polres Banjar juga akan mengadakan sejumlah kegiatan bhakti sosial.
Beberapa kegiatan bhakti sosial itu antara lain donor darah dan rapid test untuk para anggota. Namun tidak ada perayaan besar-besaran mengingat saat ini masih dalam masa pandemi Covid-19.
“Hari ini agendanya dimulai dengan donor darah. Besok akan dilakukan rapid test dilanjutkan tanggal 26 Juli dan puncak peringatannya pada tanggal 1 Juli,” pungkas AKP. Herman Junaedi. (Muhlisin/R3/HR-Online)