Rabu, Februari 12, 2025
BerandaBerita TerbaruInhaler Vaksin Corona Segera Didistribusikan Bulan Agustus

Inhaler Vaksin Corona Segera Didistribusikan Bulan Agustus

Inhaler vaksin Corona rencananya akan siap didistribusikan pada bulan Agustus mendatang. Para ilmuwan yang berasal dari University of Oxford yakin 80% vaksin untuk Covid-19 yang dikembangkannya mampu bekerja dengan baik. Terutama bagi orang dengan usia yang terbilang muda.

Perusahaan obat Astra Zaneca akan memproduksi vaksin dalam bentuk inhaler dalam jumlah besar-besaran ketika telah mendapatkan persetujuan.

Seorang profesor dari Pusat Pengobatan Personalisasi Universitas tersebut telah melaporkan akan memberikan sebuah rincian baru dalam kuliah online minggu ini.

Inhaler Vaksin Corona Siap Meluncur Bulan Agustus

Semakin banyaknya jumlah kasus baru dari virus pandemi Corona saat ini, membuat para peneliti masih terus meningkatkan penemuan mengenai vaksin virus Covid-19.

Salah satu temuan terbarunya, para peneliti tengah mengembangkan inhaler. Dikabarkan, vaksin Covid-19 dalam bentuk inhaler tersebut sudah dapat tersedia dalam waktu beberapa minggu ke depan.

Adrian Hill yang berasal dari University of Oxford mengungkapkan vaksin tersebut dipastikan akan tersedia pada bulan Agustus mendatang.

Hill juga mengungkapkan bahwa inhaler vaksin Corona tersebut nantinya dapat diberikan kepada pasien dengan mudah dan praktis.

Uji Coba Sejak Bulan April

Pengujian terhadap vaksin Corona tersebut telah dimulai sejak bulan April yang lalu serta merekrut sekitar 10.260 orang dengan usia dewasa di atas 55 tahun dan juga para anak-anak.

Sejak saat itu, Astra Zeneca telah menyatakan setuju untuk memasok hingga 100 juta dosis vaksin yang terbilang cukup potensial untuk seluruh negara Inggris.

Salah satu perusahaan di Swedia juga telah menandatangani sebuah kesepakatan untuk pengembangan vaksin virus Corona yang baru dengan pemerintah Amerika Serikat.

Dari sisi lain, bos besar Microsoft Bill Gates dilaporkan pula telah memberikan dana dengan jumlah yang sangat besar untuk mengembangkan inhaler vaksin Corona tersebut.

Meskipun demikian, penemuan dari obat Covid-19 ini masih akan menjalani uji coba di Jenner Institute Inggris. Uji coba itu dengan melakukan kerja sama dengan Oxford Vaccine Group pada proyek tersebut.

Belum Tersedianya Vaksin yang Jelas

Hingga sekarang ini belum juga tersedia vaksin ataupun pengobatan untuk dapat menangani para pasien Covid-19.

Namun, para dokter di seluruh dunia saat ini tengah menguji obat antivirus serta inhaler untuk dapat memastikan apakah mereka mampu mengalahkan virus Corona.

Melakukan Produksi Secara Massal

Sebelumnya, perusahaan obat Astra Zaneca direncanakan akan memproduksi inhaler vaksin Corona ini secara massal. Pemimpin Astra Zaneca mengatakan bawah uji coba mengenai vaksin dan juga obat untuk dapat melawan virus Corona saat ini terus dilakukan.

Akan tetapi, saat ini dosis yang diciptakan harus dalam jumlah yang besar. Sehingga dapat memenuhi semua permintaan apabila vaksin tersebut memang terbukti efektif.

Pihak perusahaan tersebut nantinya akan memasok hingga dua miliar dosis vaksin. Proses produksi vaksin juga terus dilakukan agar vaksin dapat segera digunakan secepat mungkin.

Pihak perusahaan obat tersebut juga mengungkapkan pihaknya tidak akan mengambil keuntungan sedikitpun dalam memproduksi vaksin Corona selama pandemi Covid-19 seperti sekarang ini.

Dua Miliar Dosis

Jika pengujian terhadap inhaler vaksin Corona tersebut berhasil dan terbukti secara klinis, maka nantinya pihak perusahaan akan menciptakan dua miliar dosis baru. Hal itu setelah menandatangani dua kontrak baru, salah satunya adalah dengan miliader filantropis.

Para ilmuwan yang berasal dari Universitas of Oxford telah menyetujui untuk memasok setengah dari jumlah keseluruhan dosis kepada negara-negara dengan penghasilan rendah dan menengah.

Salah satu kemitraan terbarunya adalah dengan Serum Institute of India bersama produsen vaksin terbesar di dunia jika dilihat berdasarkan volume. Kesepakatan lain adalah dengan dua organisasi kesehatan, dukungan Bill, serta Melinda Gates.

Miliaran Dollar untuk Vaksin Covid-19

Pemerintah di seluruh dunia telah bersedia untuk mengeluarkan biaya hingga miliaran dollar untuk inhaler vaksin Corona tersebut. Sejumlah perusahaan farmasi juga ikut berlomba dalam mengembangkan serta menguji obat-obatan yang potensial untuk dapat melawan dari penyebaran virus pandemi tersebut. (R10/HR-Online)

AC Mobil Hanya Keluar Angin Membuat Kabin Tidak Nyaman

AC Mobil Hanya Keluar Angin Membuat Kabin Tidak Nyaman

Perawatan mobil yang rutin sangat penting guna meminimalisir resiko kerusakan pada komponennya. Salah satu komponen pada mobil yang sering mengalami kerusakan adalah air conditioner...
Sejarah Karnaval Indonesia dari Zaman Dahulu hingga Modern

Sejarah Karnaval Indonesia dari Zaman Dahulu hingga Modern

Sebelum menjadi semeriah seperti sekarang, karnaval di Indonesia telah melalui perjalanan panjang sejak zaman dahulu hingga mencapai bentuknya saat ini. Umumnya, pelaksanaan karnaval ini...
Lenovo ThinkPad X9 Aura Edition Gunakan Layar OLED

Lenovo ThinkPad X9 Aura Edition Gunakan Layar OLED

Lenovo kembali mengguncang dunia teknologi dengan merilis ThinkPad X9 Aura pada ajang CES 2025. Laptop ini membawa perubahan signifikan dalam desain dan fitur. Hal...
Lolly Kembali Ke Keluarga, Nikita; Cari Korban yang Lain

Lolly Kembali Ke Keluarga, Nikita: Cari Korban yang Lain

Kini Lolly kembali ke keluarga dan Nikita sudah merasa bahwa ia telah memenangkan perseteruan. Nikita Mirzani memang akhirnya sudah berhasil menjauhkan putri sulungnya dengan...
Budidaya Bonsai Sancang dengan Tepat, Bisa Jadi Ide Bisnis

Budidaya Bonsai Sancang dengan Tepat, Bisa Jadi Ide Bisnis

Budidaya bonsai sancang patut Anda pertimbangkan. Hal ini mengingat tanaman bonsai masih menjadi favorit banyak orang. Banyak yang tertarik membudidayakannya, baik sebagai hobi maupun...
Memahami Konsep Pelepasan dan Penerimaan Elektron

Memahami Konsep Pelepasan dan Penerimaan Elektron

Pelepasan dan penerimaan elektron merupakan bagian dari reaksi redoks yang melibatkan transfer elektron. Dalam hal ini, istilah redoks berasal dari dua konsep penting, yakni...