Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Pasien Dalam Pengawasan (PDP) yang dirawat di Kota Banjar terus bertambah. Data Covid-19 Kota Banjar dari Gugus Tugas menunjukkan jumlah PDP di Kota Banjar mencapai 57 orang, Selasa (28/4/2020).
“Jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 57 orang, dari Banjar 38 orang, dari luar Banjar 19 orang,” ujar Tomy Subagja, Juru Bicara Covid-19 Crisis Center Kota Banjar, Selasa (28/4/2020).
Tercatat, per hari ini ada 3 penambahan PDP yang dirawat di ruang isolasi Kota Banjar. Kondisi ini membuat ruang isolasi Kota Banjar penuh.
Direktur RSUD Kota Banjar, drg Eka Lina Liandari, M. MRS, mengatakan, ruang isolasi di RSUD Kota Banjar sudah terisi semua. “Di kami sudah terisi semua,” kata drg Eka saat dikonfirmasi HR Online.
Dia juga mengatakan, saat ini RSUD Langensari sedang dipersiapkan untuk penanganan Covid-19 Kota Banjar.
“Untuk (Rumah Sakit) Langensari sedang pendampingan buat disiapkan, Insyaallah sebentar lagi bila tidak ada halangan,” katanya.
Sementara itu, data Covid-19 Kota Banjar, update tanggal 28 April 2020, pukul 14.00 WIB, jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) sebanyak 60 orang.
Selanjutnya kasus positif Covid-19 di Kota Banjar ada 10 orang. Rinciannya 5 orang dalam perawatan, yakni dari Banjar 4 orang, dan luar Banjar 1 orang.
Pasien positif Covid-19 yang sembuh di Kota Banjar ada 3 orang, dua diantaranya berasal dari Banjar, dari luar Banjar 1 orang.
Selain itu, seorang warga luar Banjar yang sempat dirawat di RSUD Kota Banjar terkonfirmasi positif Covid-19 dan kini menjalani isolasi mandiri di rumahnya.
Terakhir, 1 kasus positif Covid-19 berasal dari Desa Mekarsari, Kecamatan Banjar, meninggal dunia, beberapa waktu lalu, yang bersangkutan dinyatakan positif setelah meninggal.
Data Covid-19 Kota Banjar selanjutnya adalah jumlah Orang Tanpa Gejala (OTG) sebanyak 28 orang. OTG merupakan orang yang diduga melakukan kontak erat dengan pasien positif Covid-19 namun tidak menunjukkan gejala sakit. (R7/HR-Online)