Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Update Corona Kota Banjar 27 April 2020, menunjukkan jumlah kasus positif Covid-19 mencapai 10 orang.
Dari data yang dibagikan Tomy Subagja, juru bicara Crisis Center Kota Banjar, yang masih menjalani perawatan 5 orang pasien positif Covid-19.
“Dari Banjar 4 orang, dan luar Banjar 1 orang,” kata Tomy, Senin (27/4/2020).
Sementara jumlah pasien positif Covid-19 di Kota Banjar yang berhasil sembuh sebanyak 3 orang. “Dua orang dari Kota Banjar, 1 orang dari luar Banjar,” terangnya.
Satu orang pasien positif Covid-19 yang dinyatakan sembuh merupakan pasien yang berasal dari Desa Waringinsari, Kecamatan Langensari.
Baca Juga: Satu Pasien Positif Covid-19 di Kota Banjar Sembuh
Kasus positif Corona di Kota Banjar selanjutnya adalah pasien yang meninggal 1 orang. Selain itu, ada 1 orang positif Corona yang melakukan isolasi mandiri di rumahnya.
“Isolasi mandiri 1 orang dari luar Banjar,” kata Tomy.
Pasien tersebut diketahui sebelumnya dirawat di RSUD Kota Banjar sebagai PDP (Pasien Dalam Pengawasan). Karena sudah tidak ada gejala sakit, pasien kemudian dipulangkan.
Baru pada hari ini, Senin (27/4/2020), yang bersangkutan dinyatakan positif Corona berdasarkan test swab yang dijalaninya.
Update Corona Kota Banjar 27 April 2020, juga menunjukkan jumlah ODP (Orang Dalam Pemantauan) sebanyak 69 orang. Sementara jumlah PDP sebanyak 53 orang.
“Data Covid-19 Kota Banjar, update tanggal 27 April 2020, pukul 14.00 WIB, jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) 69 orang, jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) 53 orang,” terangnya.
Dari jumlah 53 orang PDP, dari Kota Banjar sebanyak 35 orang, sementara sisanya 18 orang berasal dari luar Kota Banjar.
Selain itu, data Orang Tanpa Gejala (OTG) di Kota Banjar sebanyak 28 orang. OTG merupakan orang yang diduga melakukan kontak erat dengan pasien positif Covid-19 namun tidak menunjukkan gejala sakit.
Tomy juga menyampaikan ada 2 orang PDP yang meninggal dunia, yakni satu orang perempuan asal Kecamatan Banjar berusia 25 tahun, dan satu orang perempuan berusia 55 tahun asal Kecamatan Cisaga, Kabupatan Ciamis. (R7/HR-Online)