Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita PangandaranAnggaran Rp 2,4 M Digelontorkan DPRD Pangandaran untuk Penanganan Covid-19

Anggaran Rp 2,4 M Digelontorkan DPRD Pangandaran untuk Penanganan Covid-19

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- DPRD Kabupaten Pangandaran mengalokasikan anggaran Rp 2,4 miliar untuk penanganan Covid-19. Termasuk bantuan bagi masyarakat yang terdampak secara ekonomi di Pangandaran.

Sekertaris DPRD Kabupaten Pangandaran, Yayat Kiswayat mengatakan, DPRD menganggarkan Rp 2,4 miliar untuk menanggulangi penyebaran virus Corona.

“Anggaran itu dialokasikan untuk, pasien, tenaga medis dan masyarakat. Ini merupakan arahan Gubernur, Bupati dan Sekertaris daerah melalui Dinas Sosial Pemberdayaan Masyarakat dan Desa,” ujarnya, Kamis (9/4/2020).

Anggaran penanganan Covid-19 tersebut dialokasikan untuk 9.300 paket sembako yang rencananya akan dibagikan oleh 40 anggota dewan dengan jumlah total Rp.1.342.920.000.

“Sesuai arahan pimpinan partai sembakonya diberikan langsung oleh dewan dengan estimasi 100 paket per desa,” paparnya.

Sementara anggaran untuk Alat Pelindung Diri, obat-obatan dan masker dialokasikan Rp. 910 juta.

“Berikut rinciannya, APD Rp.260.000.000, masker bedah Rp. 10.000.000, masker N95 Rp. 150.000.000 dan obat – obatan Rp.625.653.534,” tuturnya.

Lebih lanjut Yayat mengatakan anggaran Rp. 200.000.000 dialokasikan untuk kebutuhan penanganan wabah Covid-19 di internal DPRD.

“Yang 200.000.000 dialokasikan untuk penyemprotan ruangan Gedung DPRD, pembuatan tempat cuci tangan, masker dan pelaksanaan rapat virtual,” katanya.

Yayat menambahkan, anggaran Rp 2,4 miliar dari DPRD Pangandaran tersebut belum final, lantaran bisa saja ditambah hingga mencapai Rp 3,6 miliar.

“Rencananya anggaran itu akan ditambah lagi, kita sedang inventarisir pergeseran anggarannya hingga Rp.3,6 miliar,” tandasnya. (Ceng/R7/HR-Online)

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Bela Timnas Indonesia

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Membela Timnas Indonesia

PSSI hingga kini masih menunjukkan keseriusan dalam memperkuat Timnas Indonesia melalui jalur naturalisasi. Kali ini PSSI kabarnya tengah menggandeng para pemain keturunan Indonesia, tapi...
Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...