Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita Ciamis70 Persen Masyarakat Winduraja Ciamis Sudah Laksanakan Sensus Penduduk Secara Online

70 Persen Masyarakat Winduraja Ciamis Sudah Laksanakan Sensus Penduduk Secara Online

Berita Ciamis (harapanrakyat.com).- Sekitar 70 persen masyarakat Desa Winduraja, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, sudah melaksanakan sensus penduduk secara mandiri (online). Disaat darurat wabah virus corona yang terus diwaspadai, capaian ini tentu sangat menggembirakan.

Pjs Kepala Desa Winduraja, Totong Muhtar, mengaku bangga dengan partisipasi dan peran serta masyarakat dalam melaksanakan sensus penduduk secara online. Kata dia, dari tanggal yang dijadwalkan yaitu tanggal 15 Februari sampai 31 Maret 2020, pelaksanaan sensus penduduk secara mandiri di Winduraja sudah terselesaikan hingga 70% .

“Capaian ini membuat Desa Winduraja menjadi terbaik di tingkat Kecamatan. Keberhasilan ini berkat peran aktif masyarakat untuk melakukan sensus penduduk secara mandiri sangat tinggi,” ujarnya Selasa (31/3/2020).

Menurutnya, sensus penduduk secara online bisa dilakukan dimana saja dan kapan saja. “Ya tentunya bisa dilakukan sendiri selama masyarakat mampu mengakses internet,” katanya.

Sementara itu, salah satu petugas sensus penduduk Erna mengatakan, pelaksanaan sensus penduduk akan dilaksanakan dua tahap.

Tahap pertama sensus penduduk nline atau secara mandiri  dan tahap kedua  sensus penduduk dengan metode wawancara, yaitu berupa pemeriksaan daftar penduduk, verfikasi lapangan, dan pencacahan lengkap melalui dor to dor langsung ke rumah warga.

Sensus pendataan langsung dilaksanakan bagi masyarakat yang belum melakukan sensus mandiri. “Untuk sensus dengan metode pendataan langsung akan dilaksanakan pada bulan Juli nanti,” ungkapnya.

Sementara itu perangkat desa Winduraja Ade Rosmiati, menambahkan, sensus penduduk dilaksanakan setiap sepuluh tahun sekali, dengan tujuan untuk mengetahui jumlah penduduk, distribusi penduduk, komposisi penduduk mulai dari tingkat pendidikan, pekerjaan dan lainnya.(Edji/R8/HR Online)

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Bela Timnas Indonesia

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Membela Timnas Indonesia

PSSI hingga kini masih menunjukkan keseriusan dalam memperkuat Timnas Indonesia melalui jalur naturalisasi. Kali ini PSSI kabarnya tengah menggandeng para pemain keturunan Indonesia, tapi...
Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...