Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita PangandaranDiduga Terlilit Utang Bank, Seorang Pria di Pangandaran Nekat Gantung Diri

Diduga Terlilit Utang Bank, Seorang Pria di Pangandaran Nekat Gantung Diri

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Diduga terlilit utang bank, seorang pria asal Desa Putrapinggan, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran nekat mengakhiri hidupnya dengan gantung diri.

Diketahui, pria yang bernama Nana Sujana ditemukan sudah dalam keadaan tidak bernyawa di dapur rumah. Nahasnya, yang pertama kali menemukan jasadnya itu adalah anaknya yang masih berusia 9 tahun.

Udin Jumaedin, tetangga korban, mengatakan, kejadian tersebut bermula saat anak korban mengabarkan jika ayahnya tergantung dengan sehelai kain di dapur dan sudah tak bernyawa.

“Anaknya itu tidak sengaja ke dapur. Kemudian saya pun langsung mengabarkan warga lainnya untuk membantu proses evakuasi dan dibawa ke Puskesmas terdekat,” katanya kepada HR Online.

Sementara itu, Kapolsek Kalipucang, AKP H Jumaeli, mengungkapkan, berdasarkan hasil pemeriksaan tim medis, korban saat ditemukan sudah dalam keadaan tak bernyawa.

Kejadian ini pun merupakan kejadian murni bunuh diri lantaran tidak ditemukan tanda-tanda yang mencurigakan, kecuali ditemukan luka pada bagian leher karena terjerat tali.

“Sesuai hasil pemeriksaan melalui keterangan keluarga, korban nekat bunuh diri lantaran terlilit utang bank. Saat kejadian, istri korban sedang ikut acara ulang tahun di rumah tetangganya dan sempat tak percaya kejadian ini menimpanya,” pungkas Jumaeli. (Entang/R6/HR-Online)

Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis berhasil mengamankan diduga pelaku pembunuhan jenazah perempuan di sebuah kamar kos yang berada di Lingkungan Pabuaran, Kecamatan Ciamis, Jumat (19/4/2025).  Terduga pelaku...
Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

harapanrakyat.com,- Bencana angin puting beliung serta hujan lebat dan petir menerjang dua desa di Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Akibat peristiwa tersebut, puluhan...
Pakai Perahu Karet, BPBD Ciamis Evakuasi Warga Kertahayu yang Terjebak Banjir.

Pakai Perahu Karet, BPBD Ciamis Evakuasi Warga Kertahayu yang Terjebak Banjir

harapanrakyat.com,- BPBD Ciamis, Jawa Barat, mengevakuasi warga Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, yang terjebak banjir. Bahkan petugas harus melibatkan beberapa pihak untuk membujuk...
Skuad Garuda U-17

Amankan Tiket ke Piala Dunia, Skuad Garuda U-17 Libur Dua Bulan

Skuad Garuda U-17 besutan Nova Arianto telah kembali ke Tanah Air pasca mengamankan tiket menuju Piala Dunia 2025. Rencananya skuad Garuda akan libur selama...
Kasus Kematian Pelajar di Kota Banjar yang Lompat ke Citanduy, Begini Kata Psikolog

Kasus Kematian Pelajar di Kota Banjar yang Lompat ke Citanduy, Begini Kata Psikolog

harapanrakyat.com,- Kasus kematian pelajar yang berinisial R (17) lantaran nekat mengakhiri hidup melompat ke Sungai Citanduy masih menjadi misteri penyebab kematiannya. Bahkan, seorang psikolog...
Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Bela Timnas Indonesia

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Membela Timnas Indonesia

PSSI hingga kini masih menunjukkan keseriusan dalam memperkuat Timnas Indonesia melalui jalur naturalisasi. Kali ini PSSI kabarnya tengah menggandeng para pemain keturunan Indonesia, tapi...