Senin, April 28, 2025
BerandaBerita PangandaranLibur Corona, Para Siswa di Padaherang Pangandaran Belajar Secara Online di Rumah

Libur Corona, Para Siswa di Padaherang Pangandaran Belajar Secara Online di Rumah

Berita Pangandaran (harapanrakyat.com),- Selama libur Corona, Korwil Pendidikan Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran, menerapkan sistem belajar di rumah secara online bagi para siswa se-Kecamatan Padaherang.

Hal itu dikatakan Korwil Pendidikan Kecamatan Padaherang, Endang Mulyono, kepada HR Online, Rabu (18/03/2020).

“Kami bersama guru kini memanfaatkan HP Android dan jaringan internet untuk belajar para siswa secara online,” kata Endang Mulyono.

Hal senada juga Kepala SDN 4 Maruyungsari, Popo, yang juga sebagai K3S Korwil Pendidikan Kecamatan Padaherang, bahwa selama libur Corona, pihak sekolah memberlakukan siswa belajar di rumah secara online dengan bimbingan dari guru melalui perangkat smartphone.

“Intinya, pihak sekolah meng-shere jadwal belajar kepada para orang tua siswa yang memiliki HP melalui WA untuk mata pelajaran yang mesti dipelajari anak-anaknya,” terangnya.

Selain itu, kata Popo, orang tua di rumah juga diharuskan ikut serta berperan aktif mendampingi anak-anaknya saat belajar di rumah.

Sementara itu, para guru tetap standby di sekolah, sehingga jika ada sesuatu hal yang dibutuhkan oleh para orang tua, guru siap untuk memberikan keterangan. (Ntang/R3/HR-Online)

Dinkes Kota Banjar uji sampel produk industri rumah tangga

Dinkes Kota Banjar Uji Sampel Produk Industri Rumah Tangga

harapanrakyat.com,- Dinas Kesehatan Kota Banjar, Jawa Barat, melalui Puskesmas Langensari 2 memeriksa sampel produk industri rumah tangga atau IRT berupa pembuatan gula merah, Jumat...
Pelantikan KONI Kabupaten Tasikmalaya

Ribuan Warga Saksikan Pelantikan KONI Kabupaten Tasikmalaya, Dimeriahkan Laga Persib Legend

Harapanrakyat.com – Ribuan warga memadati Lapangan Sepakbola Pojokdedes, Desa Cikunir, Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Minggu (27/4/2025). Mereka menyaksikan pelantikan Ketua dan Pengurus...
Ulefone Armor X32 Pro, Smartphone Tangguh dengan Performa Maksimal

Ulefone Armor X32 Pro, Smartphone Tangguh dengan Performa Maksimal

Dalam dunia smartphone tangguh, Ulefone Armor X32 Pro hadir sebagai perangkat andalan bagi mereka yang memerlukan ketahanan ekstrem tanpa mengorbankan performa. Rilis pada April...
Kandungan Surat Az Zukhruf Ayat 32, Rezeki di Tangan Allah SWT

Kandungan Surat Az Zukhruf Ayat 32, Rezeki di Tangan Allah SWT

Kandungan Surat Az Zukhruf ayat 32 berisikan mengenai rahmat Allah SWT. Rahmat dari Allah SWT melebihi apapun yang ada di dunia ini. Setiap umat...
Penemuan Fosil Semut Tertua, Ungkap Jejak Purba di Tanah BrasilPenemuan Fosil Semut Tertua, Ungkap Jejak Purba di Tanah Brasil

Penemuan Fosil Semut Tertua, Ungkap Jejak Purba di Tanah Brasil

Fosil semut tertua di dunia baru-baru ini ditemukan di Brasil, mengubah pemahaman kita tentang evolusi serangga kecil namun perkasa ini. Penemuan luar biasa ini,...
Asus Chromebook CX15, Laptop Modern dengan Fitur Unggulan

Asus Chromebook CX15, Laptop Modern dengan Fitur Unggulan

Asus Chromebook CX15 merupakan laptop keluaran terbaru. Bagi yang tengah mencari laptop untuk penggunaan sehari-hari, ini adalah pilihan yang tepat. Rekomendasi laptop Asus ini...