Sabtu, April 5, 2025
BerandaBerita TerbaruBaterai Laptop Cepat Habis, Hindari Pemakaian Saat Dicharge!

Baterai Laptop Cepat Habis, Hindari Pemakaian Saat Dicharge!

Baterai laptop cepat habis adalah masalah yang sering terjadi. Apabila baterai laptop menjadi cepat habis tentu menghambat kinerja Anda. Bagi sebagian orang penggunaan laptop merupakan dan yang sangat penting untuk menunjang kegiatan sehari-hari. Apabila baterainya cepat habis tentu bisa menghambat kegiatan para pengguna.

Baca Juga: Cara Menyalakan Lampu Keyboard Laptop Berbagai Merek

Ini Dia Penyebab dan Cara Mengatasi Baterai Laptop Cepat Habis

Fungsi baterai pada laptop sangatlah penting. Baterai pada laptop memiliki fungsi untuk menyimpan daya dan memberikan tenaga listrik. Hal itu supaya laptop menyala dan bisa pemilik gunakan. Baterai pada laptop akan memiliki performa yang berbeda dari saat membeli baru. 

Hal itu karena seiring berjalannya waktu penggunaan kondisi baterai akan berkurang. Umumnya baterai laptop yang baru bisa bertahan sampai berjam-jam. Tetapi, apabila laptop sudah lama bisa saja baterai akan lebih cepat habis.

Berikut merupakan beberapa hal yang menyebabkan performa baterai laptop menurun.

Penggunaan Laptop Terlalu Lama

Penyebab baterai laptop cepat habis yang pertama yaitu penggunaan terlalu lama. Sebagian orang akan membutuhkan laptop untuk menjalankan kegiatan tertentu.

Biasanya mereka juga akan menggunakan laptop dan waktu yang cukup lama. Penggunaan laptop yang terlalu lama bisa menjadi salah satu penyebab baterai menjadi boros. 

Hal itu karena laptop bisa membuka banyak jendela dan menjalankan beberapa aplikasi yang bisa menguras baterai. Selain itu, laptop juga bisa menjadi panas apabila yang digunakan dalam waktu yang lama. Sehingga bisa berdampak buruk pada komponen lain termasuk baterainya.

Baca Juga: Keyboard Laptop Tahan Lama, Simak Tips untuk Merawatnya

Umur Baterai Sudah Lama

Baterai laptop akan memiliki masa penggunaan yang terbatas. Apabila pemilik menggunakan laptop dengan benar umur baterai bisa lebih lama dan akan tetap awet. Begitu juga sebaliknya, apabila pemilik laptop menggunakannya dengan tidak benar atau asal-asalan tentu bisa memperpendek umur baterai. 

Umumnya baterai mengalami penurunan daya dalam masa pakai setelah 3 tahun atau lebih. Maka dari itu penting bagi para pengguna untuk menjaga kesehatan baterai. Hal itu bisa pengguna lakukan untuk memperpanjang usia baterai supaya bisa awet.

Menggunakan Laptop Saat Sedang Isi Daya

Penyebab baterai laptop cepat habis selanjutnya yaitu menggunakan laptop ketika sedang isi daya. Walaupun terdengar sepele tetapi hal ini memiliki pengaruh besar terhadap kesehatan baterai.

Menggunakan laptop saat isi daya bisa membuat baterai akan menerima daya terus-menerus. Apabila pengguna memakai laptop ketika sedang isi daya, daya yang seharusnya penuh akan langsung tersedot. 

Sehingga laptop tidak akan terisi dayanya dengan sempurna. Sehingga jangan sampai melakukan hal tersebut supaya baterai tetap awet. Anda bisa cabut charger apabila baterai sudah penuh dan isi daya lagi apabila baterai hampir habis.

Menggunakan Charger yang Tidak Standar

Penyebab baterai laptop cepat habis selanjutnya yaitu menggunakan charger yang tidak sesuai standar. Apabila menggunakan charger yang tidak original tentu bisa memperpendek umur baterai. Selain itu, juga bisa membuat kerusakan laptop pada komponen lain. 

Sebaiknya para pemilik laptop tidak menggunakan charger yang tidak sesuai standar. Tetap gunakan charger original yang sesuai standar supaya kesehatan baterai tetap terjaga. Sehingga baterai pada laptop akan lebih awet dan tidak mudah cepat habis.

Baca Juga: Cara Membersihkan Layar Laptop Supaya Aktifitas Nyaman

Cara Mengatasi Baterai Laptop yang Cepat Habis

Baterai laptop yang cepat habis tentu akan membuat para pengguna tidak nyaman. Tetapi, tidak perlu khawatir karena terdapat beberapa hal yang bisa pemilih gunakan untuk mengatasinya.

Supaya baterai tidak cepat habis jangan menggunakan peraturan kecerahan tinggi sampai 100%. Penggunaan kecerahan yang tinggi bisa menguras baterai dengan cepat. 

Namun, apabila sedang berada di luar ruangan boleh saja menggunakan kecerahan yang sesuai. Tidak perlu menggunakan kecerahan yang terlalu tinggi namun, bisa lebih rendah dan cukup terang untuk melihatnya. Selain itu, juga bisa memutuskan sambungan periferal yang tidak Anda butuhkan. 

Sambungan periferal merupakan sebuah sambungan dari perangkat lain yang Anda sambungkan pada laptop secara fisik atau secara koneksi Bluetooth. Apabila Anda menggunakan periferal yang tidak digunakan tentu bisa membuat baterai cepat habis. Maka dari itu bisa memutuskan sambungan supaya baterai laptop menjadi lebih awet.

Nah, itu dia ulasan tentang penyebab dan cara mengatasi baterai laptop cepat habis. Baterai yang boros tentu bisa menghambat aktivitas penggunaan laptop. Maka dari itu perlu untuk mengetahui penyebab dan cara mengatasinya. Dengan begitu kegiatan penggunaan laptop bisa lebih lancar karena  baterai yang lebih awet. (R10/HR-Online)

Tarian Bagi-bagi THR

Viral Tarian Bagi-bagi THR Mirip Tarian Bangsa Yahudi, Begini Asal Usulnya!

Salah satu tradisi masyarakat muslim di Indonesia yang tak bisa dihilangkan saat momen Idul Fitri yakni bagi-bagi tunjangan hari raya atau THR. Pada Lebaran...
Maxime Bouttier Melamar Luna Maya, Cinta Bersemi di Bawah Bunga Sakura

Maxime Bouttier Melamar Luna Maya, Cinta Bersemi di Bawah Bunga Sakura

Maxime Bouttier melamar Luna Maya belum lama ini. Kabar bahagia datang dari pasangan selebriti ternama Tanah Air. Maxime Bouttier resmi melamar kekasihnya, Luna Maya,...
Idul Fitri, Disnaker Ciamis Kembali Buka Pelayanan Selasa 8 April 2025

Idul Fitri, Disnaker Ciamis Kembali Buka Pelayanan Selasa 8 April 2025

harapanrakyat.com,- Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah, Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Ciamis, Jawa Barat, memberlakukan penutupan operasional pelayanan. Baik itu pelayanan...
Polres Ciamis Terapkan Rekayasa Lalu Lintas One Way Parsial di Simpang Tiga Sindangkasih

Polres Ciamis Terapkan Rekayasa Lalu Lintas One Way Parsial di Simpang Tiga Sindangkasih

harapanrakyat.com,- Dalam rangka operasi ketupat Lodaya tahun 2025, Polres Ciamis, Jabar, berlakukan sistem one way parsial di Simpang Tiga Sindangkasih Kabupaten Ciamis, pada Jumat...
Puncak Arus Balik, Jumlah Penumpang Bus di Terminal Garut Mulai Alami Peningkatan

Puncak Arus Balik, Jumlah Penumpang Bus di Terminal Garut Mulai Alami Peningkatan

harapanrakyat.com,- Lonjakan penumpang di terminal pemberangkatan bus Guntur Garut, Jawa Barat, mulai terlihat sejak Sabtu (5/4/2025) pagi. Hingga H plus 3. Petugas mencatat sudah...
Mengembalikan Chat Telegram yang Terhapus, Gunakan Fitur Undo

Mengembalikan Chat Telegram yang Terhapus, Gunakan Fitur Undo

Telegram adalah salah satu aplikasi perpesanan instan yang populer dengan berbagai fitur canggih. Namun, terkadang pengguna mengalami masalah kehilangan chat secara tidak sengaja. Jika...