Belakangan makin banyak orang yang berusaha menurunkan trigliserida tinggi. Selain mencegah timbulnya penyakit berbahaya, mengontrol dan menjaga trigliserida tinggi sejak dini juga penting sebelum terlambat.
Memiliki tubuh yang sehat bisa diartikan sebagai investasi yang berharga bagi masa depan. Apalagi sakit yang diderita seseorang hanya berdampak bagi dirinya sendiri, namun juga orang-orang di sekitarnya.
Salah satu hal yang harus diperhatian dalam menjaga kesehatan adalah lemak darah dalam tubuh. Tak sedikit kasus kematian yang terjadi karena tingginya lemak darah dalam tubuh. Karena itu menurunkan trigliserida tinggi sangatlah penting.
Lemak darah atau trigliserida adalah lemak yang berada di dalam darah. Fungsi utamanya sebagai pemasok kekuatan atau energi bagi tubuh untuk beraktivitas. Karena itu lemak ini juga dibutuhkan oleh tubuh.
Namun jika lemak dalam darah ini tidak terkontrol dengan baik dapat mengganggu jalannya peredaan darah. Apalagi jika kadar trigliserida tersebut kadarnya sudah tinggi maka bisa menghambat distribusi darah.
Alternatif Cara Menurunkan Trigliserida Tinggi
Kadar lemak dalam darah atau trigliserida yang tinggi dapat mengancam terganggunya fungsi organ penting dalam tubuh. Berikut ini beberapa cara menurunkannya yang bisa Anda lakukan.
Cek Lab
Langkah pertama untuk mengetahui kadar lemak darah anda adalah dengan melakukan pengecekan. Cek lemak darah bisa dilakukan di rumah sakit atau di laboratorium yang banyak tersebar di berbagai tempat.
Selain mengontrol kadar lemak darah, dengan cek lab Anda juga bisa mengenali dari tanda yang muncul. Gejala trigliserida tinggi yang biasanya muncul diantaranya sakit kepala sampai ke tengkuk atau migren yang berat.
Lakukan Diet Sehat
Cara lain yang sangat dianjurkan untuk menurunkan trigliserida tinggi adalah dengan melakukan diet. Ubah pola makan dengan menjauhi makanan berlemak dan lebih memilih asupan sehat yang bisa menurunkan lemak darah.
Katakan Tidak pada Rokok dan Alkohol
Salah satu penyebab utama dari berbagai penyakit adalah soal pengendalian diri. Jika lemak dalam darah anda sudah tinggi segera ucapkan selamat tinggal pada rokok dan jauhi minuman beralkohol yang bisa meningkatkan kadar trigliserida.
Selamat Tinggal Malas
Sikap malas ternyata bisa mengundang masalah. Jika anda terbiasa ke warung naik motor cobalah untuk melakukannya dengan jalan cepat atau bersepada. Ini merupakan salah satu cara menurunkan trigliserida tinggi dengan cepat.
No MSG
Micin, penyedap rasa makanan, atau MSG merupakan salah satu pemicu meningkatnya kadar lemak darah. Karena itu hindari segala bentuk makanan olahan dan makanan tak sehat. Hindari jajan makanan di pinggir jalan.
Rajin Minum Obat
Selain dengan cara di atas, menurunkan kadar lemak dalam darah juga perlu dilakukan dengan minum obat yang tepat. Segera periksakan ke dokter jika kadar trigliserida Anda sudah tinggi untuk mendapatkan solusinya.
Herbal Untuk Menurunkan Trigliserida Tinggi
Alternatif selanjutnya dalam menurunkan trigliserida tinggi adalah dengan menggunakan bahan-bahan herbal alami berikut ini.
Temulawak
Temulawak diketahui mengandung banyak senyawa aktif yang sangat efektif untuk meurunkan dan mengendalikan lemak darah. Minum temulawak yang anda olah sendiri secara rutin agar hasilnya optimal.
Kunyit
Minum air kunyit atau jamu kunyit juga merupakan alternatif yang cukup efektif dalam menurunkan trigliserida tinggi. Kandungannya sangat berguna untuk menjaga dan melindungi kesehatan tubuh dari serangan penyakit.
Bawang Putih
Bawang putih dikenal sebagai bumbu masak berkhasiat obat. Memasak sayuran atau makanan sehat dengan menggunakan bawang putih akan sangat berguna dalam mengontrol kadar lemak dalam darah.
Mengenali tanda ataupun mengetahui kadar lemak darah sangat penting agar dapat mengontrol dan mengendalikannya. Tindakan cepat untuk menurunkan trigliserida tinggi bisa mencegah risiko berbahaya sebelum terlambat. (R9/HR-Online)