Fhoto Ilustrasi
Banjar, (harapanrakyat.com),-
Mahasiswa yang tergabung dalam Solidaritas Anti Politik Uang (SAPU) mengaku kecewa. Pasalnya, agenda kegiatan audiensi bersama DPRD, Panwaslu, KPUD dan para Calon Walikota (Cawalkot) dan Calon Wakil Walikota (Cawawalkot) urung dilaksanakan.
“Alasannya, banyak pihak, seperti para Cawalkot dan Cawawalkot, KPU, dan Panwaslu tidak hadir,” ungkap Andres Restu, Kordinator SAPU, Jum`at (16/8).
Kekecewaan SAPU bertambah, kata Andres, tatkala pihak DPRD tidak bisa menjadwalkan ulang kegiatan audiensi tersebut. Malahan kalau mau audiensi lagi, mahasiswa disarankan untuk melakukannya pasca Pilkada Banjar digelar.
“Tentunya percuma, seandainya audiensi dilakukan setelah Pilkada. Tidak ada hasil,” tandasnya. (deni/R4/HR-Online)