Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita BanjarDisdukcapil Kota Banjar Sempurnakan Pelayanan Adminduk Melalui Aplikasi Simadurasa

Disdukcapil Kota Banjar Sempurnakan Pelayanan Adminduk Melalui Aplikasi Simadurasa

Berita Banjar (harapanrakyat.com),- Guna mewujudkan data administrasi kependudukan (adminduk) yang bisa dipertangungjawabkan, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Banjar, Jawa Barat, terus berupaya melakukan berbagai inovasi untuk penyempurnaan pelayanan kepada masyarakat yang lebih baik.

Kepala Disdukcapil Kota Banjar, Aan Suparan, mengatakan, manfaat dari kebijakan nasional bidang adminduk dan pencatatan sipil saat ini sudah bisa dirasakan dalam berbagai hal.

Seperti halnya dalam peningkatan efektivitas layanan kepada masyarakat, peningkatan kualitas demokrasi.

Selain itu, juga bermanfaat untuk mencegah kriminalitas, TKI ilegal, teroris, serta perdagangan orang dan pelayanan publik lainnya.

“Aplikasi Simadurasa merupakan salah satu inovasi yang telah dilakukan Pemkot Banjar untuk membantu pemerintah desa dan kelurahan dalam menyusun laporan data kependudukan,” kata Aan Suparan, saat sosialisasi Pemanfaatan Data Kependudukan, sekaligus launching aplikasi Simadurasa, Rabu (11/12/2019).

Aan Suparan juga menjelaskan, bahwa aplikasi Simadurasa ini dirancang untuk mengakses data base kependudukan secara online maupun offline setiap saat ke server, melalui proses sinkronisasi berdasarkan cadangan SIAK.

Sementara itu, Walikota Banjar, Hj. Ade Uu Sukaesih, menegaskan, dengan adanya kegiatan sosialisasi tersebut, perangkat daerah nantinya harus menindaklanjuti pemanfaatan data dengan bentuk implementasi.

Sehingga, data kependudukan yang dimiliki Pemkot Banjar bisa dijadikan bahan untuk kepentingan yang terkait dengan pelayanan publik seperti Disnaker, RSU, Dinsos, Disdik, DPMPTSP, serta dinas lainnya.

“Semua itu akan mempermudah kita manakala kita membutuhkan data kependudukan yang benar-benar valid,” tandasnya. (Eva/R3/HR-Online)

Korban dokter cabul di Garut

Jumlah Korban Dokter Cabul di Garut Bertambah, Sudah 5 Orang Melapor

harapanrakyat.com,- Jumlah korban dokter cabul di Garut, Jawa Barat, terus bertambah. Saat ini posko pengaduan di Mapolres Garut sudah menerima 5 pasien yang mengaku...
Cecep-Asep Menang di PSU Pilakda Tasikmalaya

Cecep-Asep Menang di PSU Pilkada Tasikmalaya, PPP Jabar: Sangat Istimewa karena Melalui Pertarungan Sengit

harapanrakyat.com,- Partai Persatuan Pembangunan (PPP) bangga dengan kadernya yaitu Cecep Nurul Yakin, yang menang di Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya. Pasangan Cecep-Asep...
Cegah Stunting, Disnakkan Ciamis Gencar Edukasi Konsumsi Protein Hewani

Cegah Stunting, Disnakkan Ciamis Gencar Edukasi Konsumsi Protein Hewani

harapanrakyat.com,- Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan) Ciamis terus berupaya dalam mengedukasi masyarakat tentang pentingnya mengonsumsi protein hewani, hal itu sebagai upaya untuk menurunkan angka...
Pria Lansia di Kota Banjar Nekat Mengakhiri Hidupnya, Diduga karena Ini

Pria Lansia di Kota Banjar Nekat Mengakhiri Hidupnya, Diduga karena Ini

harapanrakyat.com,- Seorang pria lanjut usia di Desa Neglasari, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, Jawa Barat, nekat mengakhiri hidupnya, Selasa (22/4/2025). Pria tersebut berinisial A (81)....
Motor Parkir di Depan Rumah Milik Warga Sedekan Ciamis Raib Diembat Maling

Motor Parkir Depan Rumah di Sedekan Ciamis Raib Diembat Maling

harapanrakyat.com,- Aksi pencurian kendaraan bermotor terjadi di Dusun Sedekan, RT 29/08, Desa Mekarjadi, Kecamatan Sadananya, Ciamis, Jawa Barat, Selasa (22/4/2025) sekira pukul 03.00 WIB....
Disdik Ciamis Gencar Sosialisasikan SE Larangan Pelajar Bawa Kendaraan ke Sekolah

Disdik Ciamis Gencar Sosialisasikan SE Larangan Pelajar Bawa Kendaraan ke Sekolah

harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan (Disdik) Ciamis, Jawa Barat, terus gencar mensosialisasikan Surat Edaran (SE) Bupati terkait larangan pelajar SD dan SMP membawa kendaraan ke sekolah....