Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita BanjarPNPMM, Tak Ada Laporan, Keberhasilan Dinilai Absur

PNPMM, Tak Ada Laporan, Keberhasilan Dinilai Absur

Banjar, (harapanrakyat.com),- Pemerintah Kota Banjar akan melakukan evaluasi secara menyeluruh tehadap Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri (PNPMM) yang diluncurkan pemerintah pusat ke setiap desa/kelurahan di Kota Banjar.

Seperti dikatakan Walikota Banjar DR. dt. H. Herman Sutrisno, MM., pada HR, Sabtu (22/1). Menurutnya, hal itu dilakukan lantaran selama ini pemerintah tidak pernah menerima laporan mengenai pelaksanaan, maupun keberhasilan dari program tersebut.

Padahal, seharusnya tahun 2010 kemarin Kota Banjar talah mencapai masayarakat desa mandiri. Namun, dia tidak pernah menerima laporan pelaksanaannya, apalagi tingkat keberhasilannya.

Lebih lanjut Herman menjelaskan, Pemerintah Kota Banjar telah mengeluarkan anggaran dari APBD Kota Banjar sebesar Rp2,3 milyar, 10 % dari jumlah dana bantuan sebagai dana pendaping program PNPMM.

“Dana yang kita keluarkan untuk pendampingan tidak sedikit. Maka kita berhak mengetahui sejauh mana program tersebut dilaksanakan, baik segi pembangunan insfrastruktur maupun program pemberdayaan ekonomi,” katanya.

Diakui Herman, selama ini Badan Keswadayaan Mandiri (BKM) yang mengelola dan melaksanakan program PNPMM, tidak pernah melakukan koordinasi dengan aparatur wilayah setempat.

Hal itu terbukti, dari rapat koordinasi (Rakor) yang sering digelar dengan kepala desa/kelurahan, tapi ketika ditanya mengenai program PNPMM, mereka mengaku tidak pernah diberi laporan oleh BKM.

Lanjut Herman, dirinya kini telah mengintruksikan kepada Inspektorat Kota Banjar untuk melakukan pemeriksaan secara menyeluruh, terkait program PNPMM di setiap desa/kelurahan.

“Belum lama ini saya sudah menerima laporan awal pemeriksaan dari Inspektorat Kota Banjar, saya telah memerintahkan untuk melakukan pendalaman dan pemeriksaan lebih rinci,” ujarnya.

APDESI bantah tidak terima laporan dari BKM

Di tempat terpisah, Ketua Asosiasi Pamong Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kota Banjar, Asep Hidayat, sekaligus Kepala Desa Batulawang, membantah, jika seluruh kepala desa di Kota Banjar tidak menerima laporan dari BKM.

“Saya kira tidak semua kepala desa tidak diberi laporan oleh BKM. Namun, saya tidak memungkiri jika hal itu terjadi di beberapa desa, contohnya di desa yang saya pimpin, koordinasi dilakukan dengan baik. Saya juga menerima laporan dari BKM,” tuturnya, Selasa (24/1).

Tapi, Asep enggan menjawab, ketika dimintai tanggapan lebih lanjut mengenai kurangnya koordinasi antara BKM dengan kepala desa yang tidak pernah diberi laporan perkembangan program PNPMM oleh BKM.

“Intinya saya tidak memungkiri jika memang hal tersebut terjadi di beberapa desa, namun saya tidak yakin jika hal itu terjadi hampir di setiap desa,” pungkasnya. (pjr)

RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

harapanrakyat.com,- Warga Lingkungan Pabuaran, Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat geger. Pasalnya seorang perempuan ditemukan tewas dalam kondisi...
Penemuan Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis

Misteri Penemuan Jasad Perempuan di Kosan Ciamis, Polisi: Korban Terbungkus Sepre, Kepala Terlilit Lakban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis saat ini masih mendalami penemuan jasad perempuan di kamar kosan di Lingkungan Pabuaran, Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis, Jawa Barat, Kamis (17/4/2025)...
Penghuni kamar kos tempat ditemukannya mayat perempuan terbungkus sepre di Ciamis

Tetangga Bongkar Penghuni Kamar Kos Tempat Ditemukannya Mayat Terbungkus Sepre di Ciamis

harapanrakyat.com,- Tetangga bongkar penghuni kamar kos tempat ditemukannya mayat perempuan terbungkus sepre di Lingkungan Pabuaran di Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat....
Penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di Ciamis

Keterangan Polisi terkait Penemuan Mayat Perempuan Terbungkus Sepre di Ciamis

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga digegerkan dengan adanya penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di salah satu kamar kosan yang berada di Lingkungan Pabuaran, Jalan Iwa Kusuma...
Penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di kosan Ciamis

Geger Penemuan Mayat Terbungkus Sepre di Kosan Ciamis, Korban Pembunuhan?

harapanrakyat.com,- Warga di sekitar kosan Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat dikejutkan dengan penemuan mayat perempuan terbungkus kain...
Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono menanggapi perihal warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman. Mereka mempertanyakan kejelasan dan realisasi program Kartu Berdaya. Bahkan...