Jumat, April 25, 2025
BerandaBerita TerbaruTips Berburu Tiket Transportasi Murah Pulang Kampung

Tips Berburu Tiket Transportasi Murah Pulang Kampung

Berita Gaya Hidup, (harapanrakyat.com),- Tips Berburu Tiket Transportasi Murah Pulang Kampung. Pulang ke kampung halaman menjadi waktu yang paling sangat berharga oleh Anda dengan keluarga tercinta untuk bisa bertemu dan merayakan hari kemenangan bersama di kampung halaman.

Akan tetapi, ajang silaturahmi sekaligus berkumpul dengan keluarga saat momen ini, memang membutuhkan usaha yang lebih. Salah satunya menyiasati harga tiket transportasi yang tiba-tiba menjadi sangat mahal pada periode musim lebaran baik keberangkatan maupun saat pulang.

Akan tetapi, selalu ada solusi di setiap masalah. Anda kini hanya perlu mengetahui tips berburu tiket transportasi murah atau terjangkau saat ingin melakukan perjalanan ke kampung halaman. Apa saja tipsnya? Yuk disimak bersama.

1. Mengatur keberangkatan

Hal utama untuk menyiasati harga tiket pesawat murah adalah dengan mengatur waktu lebih awal dari tanggal yang ditentukan. Baik itu waktu keberangkatan maupun saat pulang.

Anda bisa mendapatkan harga tiket yang masih belum naik dan ketersediaan tiket pun masih banyak sehingga Anda bisa memiliki lebih banyak pilihan. Tak hanya terbatas oleh pesawat saja, cara yang sama anda bisa gunakan pada moda transportasi seperti kereta api, sampai bus secara lengkap lewat aplikasi online.

2. Mencari informasi promo tiket

Tentu saja, keuntungan mencari tiket lebih awal antara lain adalah adanya penawaran promo-promo tiket yang biasanya hanya tersedia secara terbatas. Maskapai yang kerap menawarkan promo menarik adalah Citilink.

Anda juga dimudahkan untuk membeli maupun melakukan check-in melalui Citilink check-in online Traveloka. Melalui promo tiket ini Anda bisa menghemat dana untuk tiket antara 10% sampai 20%.

3. Membeli secara online

Mengantri di loket terlalu lama dapat membuat Anda kelelahan karena berdiri terlalu lama dan kesal karena kerap terjadi penyerebotan. Selain itu, Anda juga bisa menjadi korban kejahatan bagi para pelaku kriminal di stasiun kereta atau terminal bus saat ingin membeli tiket. Semoga saja tidak ya.

Oleh karena itu, sebaiknya Anda membeli tiket secara online lewat situs maupun agen-agen yang kredibel. Anda bisa melakukan pemesanan dan pembelian tiket pesawat terbang, kereta api, hingga bus melalui berbagai aplikasi online.

 4. Tidak membeli tiket secara sekaligus

Pembelian tiket secara borongan biasanya akan menaikkan harga tiket pesawat dalam sistem pembelian online. Hal ini dikarenakan anda memerlukan tempat duduk yang berurutan dengan keluarga anda.

Sebaiknya, Anda bandingkan saat memesan sendiri untuk tiket pesawat secara sekaligus, atau mencoba bersama memesan secara online tiap-tiap keluarga. Kerugiannya saat memesan secara masing-masing, ada kemungkinan mendapatkan kursi yang terpisah.

Namun dengan memesan dalam waktu yang bersamaan maka bisa memperbesar kesempatan untuk mendapatkan tempat duduk yang berurutan sekaligus meminimalisir bujet.

5. Menggunakan Metode Transit

Anda juga kini tak perlu khawatir kehabisan tiket transportasi umum secara langsung ke tempat tujuan, Anda bisa melakukan perjalanan transit. Caranya adalah dengan memesan tiket ke kota terdekat tujuan, baru habis itu melanjutkan perjalanan dari sana ke kampung halaman.

Namun, Anda juga harus memperhatikan destinasi transit yang ditawarkan. Jangan sampai terlalu jauh dari kota tujuan Anda mudik sehingga memakan waktu yang lama.

6. Beli Tiket Pesawat secara pulang pergi

Cara terbaik berikutnya untuk mendapatkan tiket pesawat murah saat menjelang lebaran adalah dengan membeli tiket pesawat pulang pergi sekaligus. Maskapai penerbangan biasanya akan memberikan harga yang lebih reasonable jika kamu membeli tiket untuk pulang dan pergi, bahkan saat libur jelang lebaran sekalipun. Anda juga bisa memilih kelas yang diinginkan bila bujet berlebih.

7. Kenali jam Penerbangan yang sepi.

Untuk mengurangi biaya tiket pesawat, Anda sangat disarankan untuk memilih jam penerbangan pada saat sahur atau malam hari. Penerbangan yang dengan jadwal malam atau menjelang subuh, maskapai biasanya menawarkan harga yang lebih terjangkau dibanding waktu pagi hingga sore hari. Hal tersebut dikarenakan minimnya antusiasme masyarakat untuk berangkat ke bandara secara dini hari. (Deni/R4/HR-Online)

Pembangunan Jalan Rampung, Begini Wujud Syukur dan Kegembiraan Warga Ciamis yang Patut Dicontoh

Pembangunan Jalan Rampung, Begini Wujud Syukur dan Kegembiraan Warga Ciamis yang Patut Dicontoh

harapanrakyat.com,- Masyarakat Dusun Cikawung, Desa Sindangsari, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, menggelar syukuran pembangunan jalan. Hal itu sebagai bentuk ungkapan terima kasih warga dan momentum...
Soal Waktu Penetapan Paslon Bupati Tasikmalaya Hasil PSU, Begini Kata KPU

Soal Waktu Penetapan Paslon Bupati Tasikmalaya Hasil PSU, Begini Kata KPU

harapanrakyat.com,- Setelah menyelesaikan tahapan rekapitulasi dan rapat pleno, KPU Kabupaten Tasikmalaya, kini tinggal melakukan penetapan paslon Bupati Tasikmalaya yang meraih suara terbanyak. Namun hal...
Tiga Terowongan Kereta Api

Tiga Terowongan Kereta Api Peninggalan Belanda di Pangandaran Jadi Cagar Budaya

harapanrakyat.com,- Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, menetapkan tiga terowongan kereta api peninggalan Belanda di jalur Banjar-Cijulang, yakni Terowongan Hendrik, Juliana, dan...
Fachry Albar Terancam Hukuman 12 Tahun Penjara Usai Positif Narkoba

Fachry Albar Terancam Hukuman 12 Tahun Penjara Usai Positif Narkoba

Fachry Albar terancam hukuman 12 tahun setelah tertangkap karena narkoba. Ini bukanlah kali pertama Fachry Albar tersandung kasus obat terlarang. Aktor Indonesia ini rupanya...
Format Baru SEA Games

Bermain Lebih Sedikit, Format Baru SEA Games 2025 Untungkan Tuan Rumah Thailand?

Pesta olahraga SEA Games 2025 akan segera berlangsung pada Agustus 2025. Sayangnya format baru SEA Games untuk cabang olahraga sepak bola putra dinilai lebih...
Wilayahnya Jadi Langganan Banjir, Para Kades di Banjaranyar Ciamis Desak BBWS Citanduy Bangun Tanggul Sungai Ciputrahaji

Wilayahnya Jadi Langganan Banjir, Para Kades di Banjaranyar Ciamis Desak BBWS Citanduy Bangun Tanggul Sungai Ciputrahaji

harapanrakyat.com,- Selalu terdampak banjir, warga Desa Sindangrasa, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat minta BBWS turun tangan. Mereka harap ada pembangunan tanggul 6,5 kilometer...