Senin, Februari 24, 2025
BerandaBerita BanjarWujudkan Misi Kota Banjar, Waringinsari Jadi Desa Unggulan Bidang Pertanian

Wujudkan Misi Kota Banjar, Waringinsari Jadi Desa Unggulan Bidang Pertanian

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Pemerintah terus berupaya mewujudkan misi Kota Banjar sebagai daerah agropolitan melalui berbagai program yang direncanakan maupun yang telah dan sedang dilaksanakan.

Seperti yang disampaikan Sekretaris Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan (DKP3) Kota Banjar, Ngadimin, bahwa agropolitan merupakan kota yang tumbuh dan berkembang akibat usaha pertanian. Sampai saat ini pemerintah terus memberikan berbagai program dengan kucuran dana yang tidak sedikit kepada masyarakat.

“Kecamatan Langensari menjadi salah satu wilayah skala prioritas pembangunan pertanian di Kota Banjar, dan yang paling banyak di Waringinsari. Jadi, Desa Waringinsari merupakan salah satu desa unggulan di Kota Banjar dalam bidang pertanian,” terangnya, dalam kegiatan Ngaji Desa di Desa Waringinsari, yang digelar Mahasiswa STAIMA, Selasa (27/08/2019).

Menurutnya, ditetapkannya Desa Waringinsari sebagai desa unggulan bidang pertanian bukan tanpa alasan. Selain mendukung dari berbagai aspek, juga masyarakatnya sangat mendukung dalam pengembangan bidang pertanian.

Ia mencotohkan adanya budidaya Belimbing Madu dan Jambu Kristal yang berkembang sangat baik. Selain itu, lahan persawahan begitu luas di desa yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Ciamis itu.

“Rencananya tahun 2020 atau 2021, kita dari pertanian menyiapkan masukan agar di Langensari itu ada desa wisata buah. Dari itu, tentu kita harus menyiapkan berbagai bibit tanaman unggulan, seperti Belimbing Madu, Jambu Kristal, maupun Jambu Merah. Kita pastikan nantinya anggaran yang dikucurkan semuanya terbuka, semua elemen bisa memantau,” katanya.

Lebih lanjut Ngadimin mengatakan, tingkat daya beli masyarakat Kota Banjar yang masih rendah menjadi tantangan bagi semua pihak, termasuk dari pihaknya yang fokus pada bidang pertanian.

“Memang dunia pertanian itu unik, tidak seperti yang lain. Misalnya elektronik, itu bisa dipastikan segala sesuatu dan waktunya. Sedangkan, pertanian erat sekali dengan alam. Makanya kita harus benar-benar paham dengan yang ada ini,” ujarnya.

Ngadimin juga mengingatkan agar Kota Banjar memiliki keunggulan komparatif dalam bidang pertanian. Artinya, meski di daerah lain ada produk pertanian yang sama, namun Kota Banjar memiliki keunggulan sendiri yang tidak dimiliki oleh daerah lain.

“Misalnya rambutan Si Batulawang, sama-sama rambutan, tapi dia memiliki karakter khusus yang tidak dimiliki oleh daerah lain. Ini yang jadi harapan kita, agar para petani bisa demikian,” tandasnya. (Muhafid/Koran HR)

NASA Temukan Microquasar Mempercepat Partikel Kosmik

NASA Temukan Microquasar Mempercepat Partikel Kosmik

Microquasar mempercepat partikel kosmik baru terdeteksi. Penemuan baru ini menambah ilmu pada peradaban manusia. NASA melakukan penelitian terhadap benda di alam semesta. Nah, baru-baru...
Keunggulan Kawasaki Meguro S1, Motor Bergaya Retro Klasik di Ajang IIMS 2025

Keunggulan Kawasaki Meguro S1, Motor Bergaya Retro Klasik di Ajang IIMS 2025

Di ajang Indonesia International Motor Show (IMS) 2025, Kawasaki meluncurkan dua motor klasik yakni Kawasaki Meguro S1 dan Kawasaki W230. Ajang IMS tersebut berlangsung...
Nubia V70 Series Harga Satu Jutaan, Simak Keunggulannya

Nubia V70 Series Harga Satu Jutaan, Simak Keunggulannya

Nubia kembali menggemparkan jagat teknologi dengan keseriusannya soal persaingan di ranah smartphone Tanah Air. Baru-baru ini, meluncur dua ponsel terbaru di awal tahun, yakni...
Fitur Dislike Instagram Akan Hadir di Postingan Anda, Ini Fungsinya

Fitur Dislike Instagram Akan Hadir di Postingan Anda, Ini Fungsinya

Fitur terbaru yang sedang dalam uji coba adalah fitur dislike Instagram. Meskipun belum tersedia secara luas, fitur aplikasi ini rencananya hadir di semua unggahan...
Ayah Wandah Hamidah Meninggal Dunia di Usia 83 Tahun

Ayah Wandah Hamidah Meninggal Dunia di Usia 83 Tahun

Ayah Wandah Hamidah meninggal dunia menjadi kabar duka. Artis Wandah Hamidah baru saja kehilangan sang ayah tercinta. Artis Tanah Air ini tentu merasa sangat...
SMA Ksatria Nusantara Padaherang Pangandaran Gelar Pendidikan Karakter dan Bela Negara Bagi Siswa

SMA Ksatria Nusantara Padaherang Pangandaran Gelar Pendidikan Karakter dan Bela Negara Bagi Siswa

harapanrakyat.com,- Pendidikan karakter dan bela negara yang diselenggarakan di SMA Ksatria Nusantara Padaherang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Hal ini merupakan langkah penting dalam mempersiapkan generasi...