Electronic Parking Brake atau EPB juga lebih mudah disebut rem parkir elektrik. Ini merupakan rangkaian yang di dalamnya terdiri dari komponen mekanikal dan juga elektronika.
Fungsinya adalah sebagai penahan kendaraan atau yang sering disebut dengan rem parkir. Seperti namanya, rem parkir elektrik ini memakai sebuah saklar yang berbentuk tombol yang bisa mengaktifkan fitur rem lewat sentuhan.
Dulu Electronic Parking Brake atau rem parkir elektrik ini hanya ada di mobil premium saja. Akan tetapi sekarang ini pemakaian rem parkir elektrik lebih menyebar.
Saat ini beberapa pabrikan mobil sudah memberikan bekal pada mobilnya berupa fitur canggih. Salah satunya adalah dengan EPB ini.
Walaupun banyak keuntungan menggunakan EPB, akan tetapi kekurangannya pun juga masih ada. Sebenarnya seperti apa cara kerja, kelebihan dan kekurangan dari EPB ini?
Daripada anda semua bingung dan penasaran, lebih baik kita simak informasi selengkapnya berikut ini.
Cara Kerja Electronic Parking Brake
Sebenarnya bila dilihat, cara kerja dari rem parkir elektrik ini cukup sederhana. Sedikitnya ada dua input yang dijadikan acuan dalam mengaktifkan sistem dari rem parkir elektrik ini.
Pertama brake pedal sensor mengirimkan sinyal apakah pedal rem posisinya terinjak atau tidak. Lantas tombol rem parkir ditekan oleh pengguna ketika ingin mengaktifkan rem parkir tersebut.
Selanjutnya ketika pedal rem ditekan sensor mengirimkan sinyal yang menunjukkan rem utama berada dalam kondisi aktif. Dalam kondisi seperti ini, rem parkir belum aktif. Sebab baru satu input yang masuk.
Input kedua didapatkan dari tombol rem parkir yang ditekan oleh pengguna. Secara otomatis EPB Control midule bisa mengalirkan arus listrik dari baterai ke bagian motor dengan besar tegangan yang sesuai kondisi.
Putaran motor bisa menarik kawat penghubung yang terkoneksi pada tuas rem parkir. Tuas tersebut bisa tertarik sehingga kampas rem menyempit dan mengakibatkan roda mobil terkunci. Dengan demikian mobil tetap diam ketika terparkir di jalan menurun.
Agar bisa menggunakan fitur rem ini, maka caranya sangat praktis. Namun untuk anda yang baru mengenal teknologi ini mungkin akan sedikit kesulitan. Agar bisa menggunakan rem parkir elektrik, anda cukup menekan tombol rem parkir ke arah bawah dan menekan pedal rem mobil.
Biasanya rem parkir elektronik ini tidak akan dipengaruhi kunci kontak. Agar bisa melepaskan fitur rem parkir elektronik caranya juga sama. Cukup dengan mengungkit tombol rem parkir ke arah atas dan menekan pedal rem. Maka indikator lampu parkir akan menyala di dashboard mobil.
Kelebihan dan Kekurangan Electronic Parking Brake
EPB telah digunakan pada mobil mobil premium bahkan sejak 10 tahun lalu dan paling banyak adalah pada mobil Eropa.
Fitur keamanan yang canggih seperti pada EPB ini mempunyai banyak sekali kelebihan dan kekurangan. Apa saja itu?
Kelebihan EPB
Di bawah ini adalah beberapa kelebihan dari rem parkir elektronik yang bisa anda dapatkan manfaatnya.
Praktis
Rem parkir elektronik ini dinilai lebih praktis bila dibandingkan dengan versi konvensional. Hal ini terbukti dari cara mengaktifkannya.
Anda cukup menginjak rem kaki dan juga menekan tombol EPB pada konsol tengah. Mematikannya juga mudah, tinggal ungkit tombol EPB ke atas.
Non Aktif Otomatis
Pada beberapa mobil EPB lebih praktis dengan adanya fitur automatic release. Itu artinya sesaat sesudah tuas transmisi di pindahkan ke “D”, maka EPB bisa secara otomatis mati.
Lebih Aman
EPB bisa terhubung dalam fitur Cruise control. Hal ini karena menerapkan perangkat elektronik.
Dengan begitu, teknologi ini bisa secara otomatis aktif dan mati. Jadi anda tak cepat merasa lelah saat berkendara.
Kekurangan EPB
Selain kelebihan EPB juga memiliki beberapa kekurangan. Kekurangan yang ada ini bisa menjadi perhatian dan pertimbangan anda.
Terkunci
Akan ada kemungkinan terjadi malfungsi tetap pada EPB. Apalagi di daerah yang memiliki suhu dingin. Rendahnya suhu udara bisa membuat kondisi rem belakang menjadi terkunci.
Salah satu penyebab lainnya adalah terjadinya kerusakan pada bagian sistem kelistrikannya. Bila hal itu terjadi, maka anda harus menghubungi pihak dealer atau pihak bengkel yang terpercaya.
Tak Terbiasa
Bila anda jarang memakai Electronic Parking Brake tentunya tidak terbiasa atau bingung. Akan lebih baik bila anda membaca terlebih dahulu seperti apa cara kerjanya.
Selain itu, anda juga bisa bertanya pada orang yang sudah lebih paham. Jadi anda tidak bingung lagi.
Punya Fungsi Beragam
EPB yang disediakan dalam setiap mobil tidak semuanya sama. Berbeda pabrikan tentu juga akan berbeda fitur yang terintegrasi.
Salah satu fitur yang berbeda adalah auto hold. Disamping itu tidak semua mobil mempunyai fitur auto release. Atau tidak semua terhubung pada cruise control.
Berbagai macam kelebihan dan kekurangan dari Electronic Parking Brake ini bisa menjadi pertimbangan. Apakah anda kan memilih mobil dengan fitur ini aatau tidak. (R9/HR-Online)