Jumat, April 4, 2025
BerandaBerita CiamisBupati Ciamis Buka Bursa Inovasi Desa Zona 5 di Kawali

Bupati Ciamis Buka Bursa Inovasi Desa Zona 5 di Kawali

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya, membuka Bursa Inovasi Desa (BID)  zona 5 (Kecamatan Cipaku, Kawali, Panawangan, dan Jatinegara) yang berlangsung di Bale Reka Paminton Bumi Niskala Astana Gede, Desa/Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Rabu (31/07/2019).

Herdiat mengatakan, inovasi merupakan pembaharuan dalam sumber daya yang telah ada sebelumnya yang bisa mengenai alam, energi, ekonomi, dan lain-lain.

“Inovasi merupakan suatu proses pembaharuan ke arah yang lebih baik, sehingga sumber daya tersebut bisa memiliki manfaat yang lebih besar bagi masyarakat,” kata Herdiat dalam sambutannya.

Lanjut Herdiat, tujuan inovasi desa tidak lain untuk meningkatkan kualitas penggunaan Dana Desa melalui berbagai kegiatan pembangunan desa yang lebih inovatif dan peka terhadap kebutuhan masyarakat.

“Inti dari inovasi desa adalah peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM). IPM adalah indikator penting yang mengukur kinerja pemerintah dalam meningkatkan kualitas terhadap rakyat,” terang Herdiat.

Angga IPM, kata dia, bisa menunjukkan bagaimana masyarakat mengakses hasil pembangunan, memperoleh pendapatan, kesehatan, pendidikan dan lain-lain.

“IPM itu sendiri dibentuk oleh tiga dimensi yaitu, umur panjang dan hidup sehat, pengetahuan, dan standar hidup layak,” katanya.

Herdiat berharap, inovasi desa dapat memberikan kontribusi bagi usaha dan program desa untuk dapat meningkatkan kemampuannya dalam mengatur dan mengurus ekonomi masyarakat. Hal ini, dikatakan Herdiat dapat mendorong peningkatan ekonomi.

“Sehingga para kepala desa harus memiliki ide cemerlang untuk membangun desanya. Adanya dana desa para kepala desa harus mampu berinovasi,” tegasnya.

Dengan besarnya bantuan dana dari pemerintah, maka tidak ada alasan lagi untuk tidak berinovasi untuk membangun desa dan mensejahterakan masyarakat.

“Hal tersebut bisa dilakukan salah satunya melalui pengembangan usaha desa atau Bumdes,” kata dia.

Herdiat menambahkan, program BID, merupakan bagian pemberdayaan masyarakat desa yang merupakan dari proses menuju ke arah yang lebih baik. (Edji/R7/HR-Online)

Atap Ruang Kelas MI di Sukanagara Ciamis Ambruk Usai Hujan Deras

Atap Ruang Kelas MI di Sukanagara Ciamis Ambruk Usai Hujan Deras

harapanrakyat.com,- Atap ruang kelas Madrasah Ibtidaiyah (MI) di Desa Sukanagara, Kecamatan Jatinagara, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, ambruk pada Kamis (3/4/2025) sekitar  pukul 17.45 WIB....
Banjir Lumpur Terjang Pemukiman Warga di Sumedang

Banjir Lumpur Terjang Pemukiman Warga di Sumedang, 22 Rumah Terdampak

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Sumedang, Jawa Barat, pada Kamis (3/4/2025) petang kemarin, memicu terjadinya banjir lumpur. Bencana alam tersebut melanda pemukiman warga...
Tim SAR Temukan Wisatawan Asal Garut Terseret Arus di Pantai Pangandaran

Tim SAR Temukan Wisatawan Asal Garut Terseret Arus di Pantai Pangandaran, Ini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Tim SAR akhirnya menemukan wisatawan asal Kabupaten Garut yang hilang terseret arus Pantai Pangandaran, Jawa Barat, Jumat (4/4/2025). Setelah dilakukan pencarian dalam kurun...
Nadin Amizah Tuai Hujatan Pasca Akui Menyesal Ikut Ajang Pencarian Bakat

Nadin Amizah Tuai Hujatan Pasca Akui Menyesal Ikut Ajang Pencarian Bakat

Nadin Amizah tuai hujatan pedas dari warganet. Ini merupakan buntut panjang pasca pengakuan Nadin yang menegaskan jika ia menyesal pernah ikut ajang pencarian bakat...
Penampakan Kepadatan Arus Balik Lebaran di Jalur Selatan Garut Hari Ini

Penampakan Kepadatan Arus Balik Lebaran di Jalur Selatan Garut Hari Ini

harapanrakyat.com,- Kepadatan arus balik lebaran di jalur selatan Garut, Jawa Barat, kembali terlihat pada Jumat (4/4/2025) pagi ini. Arus balik kendaraan dari arah Tasikmalaya,...
Aktor Senior Ray Sahetapy Meninggal Dunia Diusia 68 Tahun

Aktor Senior Ray Sahetapy Meninggal Dunia Diusia 68 Tahun

Dunia hiburan tanah air kembali berduka, aktor senior Ray Sahetapy meninggal dunia pada usia 68 tahun. Artis Indonesia legendaris ini, menghembuskan nafas terakhirnya pada...