Sabtu, Februari 22, 2025
BerandaBerita PangandaranJejak Raya 2019: Pramuka Bantu Pembangunan Jalan Cor di Pangandaran

Jejak Raya 2019: Pramuka Bantu Pembangunan Jalan Cor di Pangandaran

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),– Ratusan anggota Pramuka dari Kwarcab Pangandaran membantu pembangunan jalan cor di Desa Cisarua, Kecamatan Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Sabtu (20/7/2019). Kegiatan yang dilakukan secara gotong royong tersebut merupakan salah satu bagian dari acara Jejak Raya 2019.

Selain membantu pembangunan jalan cor di desa Cisarua tersebut, digelar juga penanaman 58 kitri atau benih pohon kelapa. Kegiatan tersebut dilakukan sebagai implementasi nilai-nilai Dasa Darma Pramuka.

Jejak Raya 2019 sendiri merupakan salah satu rangkaian acara dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Gerakan Pramuka ke-58 digelar Kwarcab Pangandaran. Ratusan anggota Pramuka Penegak dari Kecamatan Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran ikut menyemarakkan Jejak Raya 2019 ini.

Ketua Dewan Kerja Cabang (DKC) Pangandaran, Rukman Arifin, mengatakan bahwa kegiatan gotong royong ini merupakan bagian dari sejumlah agenda Kwarcab Pangandaran dalam rangkaian peringatan HUT Pramuka ke-58 tahun 2019. 

“Membantu pembuatan jalan cor di Desa Cisarua adalah agenda pengabdian Pramuka dalam rangka menuju hari Pramuka ke-58 tahun 2019 yang dikemas dengan nama kegiatan Jejak Raya Tahun 2019,” ucapnya, Sabtu (20/07/19).

Menurutnya, anggota Pramuka harus memberikan karya nyata dalam budaya gotong royong di era globalisasi ini, dirinya menilai budaya gotong royong sudah mulai pudar saat ini.

“Peserta dari unsur Pramuka dewasa serta Penegak dan Pandega dimotori oleh Kwarcab Pangandaran melalui DKC, dan agenda ini juga diikuti oleh Camat Langkaplancar, Kades Cisarua dan  ketua harian Kwarcab Pangandaran,” katanya.

Sementara itu, Dedi Kusmana mewakili Pemerintah Desa Cisarua menyampaikan rasa bangga dan terima kasih kepada Kwarcab Pramuka Kabupaten Pangandaran khususnya DKC yang bersedia membantu masyarakat dalam kegiatan pembuatan jalan desa. 

“Atas nama pemerintah desa saya sangat berterimakasih dan bangga melihat antusias anak-anak Pramuka yang telah ikut serta bergotong royong,” katanya.

Dedi berharap apa yang dilakukan oleh DKC Pramuka Kwarcab Pangandaran bisa jadi motivasi bagi para pemuda lainnya untuk ikut serta bergotong royong membantu pembangunan jalan di desanya.

“Semoga kegiatan ini menjadi inspirasi dan motivasi bagi generasi muda Cisarua dan Pramuka Kwartir Ranting Langkaplancar,” pungkasnya. (Enceng/R7/Hr-Online)

Cara Install One UI 7 Beta Samsung, Fitur AI Makin Canggih

Cara Install One UI 7 Beta Samsung, Fitur AI Makin Canggih

Cara install One UI 7 Beta Samsung cukup mudah, salah satunya ialah dengan menggunakan Samsung Members. Program One UI 7 beta ini menghadirkan berbagai...
Prilly Latuconsina Bintangi Film Danur 4, Akui Grogi Namun Excited

Prilly Latuconsina Bintangi Film Danur 4, Akui Grogi Namun Excited

Prilly Latuconsina bintangi film Danur 4 dan kembali memerankan sang karakter utama yang bernama Risa. Aktris berbakat berusia 28 tahun ini mengaku sempat merasa...
HP Thuraya One, Miliki Konektivitas Seluler dan Satelit

HP Thuraya One, Miliki Konektivitas Seluler dan Satelit

HP Thuraya One resmi rilis pada Januari 2025 lalu. Ponsel ini memiliki dimensi 167 x 76,5 x 11,6 mm dengan bobot 230 gram. Sehingga...
Profil Fiersa Besari, Penyanyi yang Hobi Menulis Buku

Profil Fiersa Besari, Penyanyi yang Hobi Menulis Buku

Profil Fiersa Besari berhasil menjadi sorotan usai dirinya mengumumkan akan rehat dari dunia musik tanah air. Penyanyi yang juga merupakan penulis buku tersebut mengungkapkan...
Merekam Stadion Galuh saat PSGC Ciamis Hampir Kalah dari Persekabpas Pasuruan

Merekam Stadion Galuh saat PSGC Ciamis Hampir Kalah dari Persekabpas Pasuruan

harapanrakyat.com,- PSGC Ciamis hampir kalah saat pemain Persekabpas Pasuruan, Ali Mashori mencetak gol pada menit 58. Gol ini juga memutuskan harapan sejumlah suporter PSGC...
Banjir di Cimanggung Sumedang

Banjir di Cimanggung Sumedang Mulai Surut, Warga Waspadai Ancaman Air Menggenang

harapanrakyat.com,- Banjir yang melanda kawasan Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, mulai berangsur surut pada Sabtu (22/2/2025) pagi.  Meski demikian, genangan air masih terlihat di...