Selasa, April 15, 2025
BerandaBerita CiamisHUT Kabupaten Ciamis ke-377, Dinkes Gelar Khitanan Massal

HUT Kabupaten Ciamis ke-377, Dinkes Gelar Khitanan Massal

Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Dalam rangka HUT Kabupaten Ciamis ke-377, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Ciamis menggelar khitanan massal yang diikuti sebanyak 116 orang anak, bertempat di halaman Pendopo Ciamis, Jawa Barat, Jum’at (14/06/2019).

Sekretaris Dinkes Kabupaten Ciamis, Rahmat, mengatakan, kegiatan khitanan massal ini rutin dilakukan pihaknya setiap peringatan HUT Kabupaten Ciamis, sehingga warga Ciamis yang memiliki anak laki-laki bisa mengikutsertakan anaknya dalam kegiatan tersebut.

“Setiap HUT Kabupaten Ciamis pasti kita adakan kegiatan khitanan massal bagi warga Ciamis yang ingin melakukan khitan anaknya. Kegiatan ini juga untuk mewujudkan keinginan warga Kabupaten Ciamis,” katanya, kepada HR Online, saat ditemui di sela-sela kegiatannya.

Kegiatan khitanan massal yang dibuka oleh Bupati Ciamis, H. Herdiat, dimulai sejak pukul 5 pagi. Warga yang sudah mendaftar dipersilahkan untuk langsung membawa anaknya ke tempat khitan, sesuai dengan nomer pendaftaran yang sudah disediakan panitia pelaksana.

Dalam khitanan massal ini, lanjut Rahmat, Dinkes menyediakan sekitar 20 meja yang digunakan sebagai tempat khitan, dengan masing-masing operator khitan sebanyak tiga orang. Sehingga, kegiatan khitanan massal bisa berjalan lancar.

Kepala Bidang Pengendalian Penyakit Menular Dinkes Kabupaten Ciamis, Dr. Yoyo, menambahkan, dalam kegiatan ini pihaknya juga menyediakan tiga dokter spesialis, ditambah enam puluh petugas operator khitan yang ditempatkan di setiap meja khitan.

“Untuk panitia pelaksana kegiatan dilakukan oleh Dinas Kesehatan, dibantu pihak Pemkab Ciamis. Sedangkan, untuk operator khitan semunya dari Persatuan Perawat Nasional Indonesia atau PPNI Kabupaten Ciamis,” terangnya. (es/R3/HR-Online)

tanah bergerak ancam puluhan rumah di Ciamis

Tanah Bergerak Ancam Puluhan Rumah di Ciamis, PVMBG Ingatkan Bahaya Jalur Sesar Aktif

harapanrakyat.com,– Tanah bergerak ancam puluhan rumah di Desa Neglasari, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Hal itu membuat Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi...
Azizah Salsha Tidur Saat Mobil Nyemplung Parit, Ekspresi Tenangnya Jadi Sorotan

Azizah Salsha Tidur Saat Mobil Nyemplung Parit, Ekspresi Tenangnya Jadi Sorotan

Kegiatan sosial di Papua menjadi panggung kejutan bagi istri Pratama Arhan. Saat rekan-rekannya heboh karena mobil masuk parit, Azizah Salsha tidur dengan lelapnya. Aksi...
Tebing sungai Cipamutih Ciamis longsor

Tebing Sungai Cipamutih Longsor, Rumah Warga Ciamis Terancam Ambruk

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat Senin malam (14/4/2025), menyebabkan tebing di pinggir Sungai Cipamutih longsor. Akibatnya, rumah...
Dokter kandungan lecehkan pasien di Garut

Dinkes Sebut Dokter Kandungan yang Lecehkan Pasien Sudah Tidak Praktik di Garut

harapanrakyat.com,- Video CCTV dokter kandungan diduga melakukan pelecehan terhadap pasien ibu hamil mendadak viral. Insiden itu terjadi di salah satu klinik swasta di Garut,...
Aksi Nyentrik Aktivis Pria Berdaster Warnai Debat Calon Bupati Tasikmalaya

Aksi Nyentrik Aktivis Pria Berdaster Warnai Debat Calon Bupati Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Debat calon bupati untuk Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Tasikmalaya yang digelar di Hotel Alhambra, Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat pada Senin...
Pengunjung pusat kuliner Alun-Alun Ciamis kecopetan

Berdesakan Ingin Salaman dengan Bupati, Pengunjung Pusat Kuliner Alun-Alun Ciamis Malah Kecopetan

harapanrakyat.com,- Antusiasme warga dalam menyambut peresmian pusat kuliner di Alun-Alun Ciamis berubah jadi petaka bagi Nenah Susanah, pengunjung dari Kelurahan Benteng, Kecamatan Ciamis, Kabupaten...