Minggu, April 6, 2025
BerandaBerita CiamisBerita Banjarsari4 Hari Menghilang, Warga Ciamis Ditemukan Mengambang di Sungai Ciseel

4 Hari Menghilang, Warga Ciamis Ditemukan Mengambang di Sungai Ciseel

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),– Sudah 4 hari menghilang, seorang kakek yang merupakan warga Ciamis ditemukan sudah mengambang di Sungai Ciseel, tepatnya di Dusun Cangkudu, Desa Sindangasih, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Penemuan mayat di Ciamis tersebut sempat menggegerkan warga pada Sabtu siang (11/5/2019).

Diketahui jenazah yang mengambang di Sungai Ciseel tersebut merupakan jenazah Margono (72), warga Dusun Cangkring, RT 12, RW 03, Desa Ratawangi, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

Penemuan mayat di Ciamis tersebut pertama kali ditemukan oleh para pencari biawak. Para pencari biawak inilah yang kemudian memberi tahu warga sekitar atas penemuan tersebut.

“Ada yang suka nyari biawak laporan ke warga sini kalau ada mayat mengambang, terus dari warga ada yang laporan ke polisi,” ujar Idin (40) warga Dusun Cangkudu, Desa Sindangasih.

Menurut Idin pertama kali ditemukan, jenazah korban menggunakan kemeja kotak-kotak dan celana panjang.

“Kepalanya gundul dan ada luka di pelipis sebelah kirinya, tadinya diperkirakan usianya sekitar 40 atau 50 tahun,” kata Idin.

AKP Sayimin, SH, selaku Kapolsek Banjarsari membenarkan adanya penemuan mayat di Ciamis yang sudah mengambang di Sungai Ciseel.

“Setelah ada laporan warga, kami dari Mapolsek Banjarsari langsung menerjunkan petugas. Jenazah korban juga kami evakuasi dari sungai bersama dengan warga sekitar dan dilarikan ke RSUD Banjar untuk dilakukan penyelidikan identitas,” terangnya.

Sementara Nasrudin, Kepala Dusun Cangkring, mengatakan Margono, sudah 4 hari meninggalkan rumah.

“Memang Pak Margono yang tinggal dengan saudaranya ini sering keluar rumah tanpa memberi tahu keluarga terlebih dahulu, dan sudah hilang selama 4 hari,” terangnya.

Nasrudin menduga, Margono yang sudah berusia 72 tahun tersebut tersesat dan tidak bisa kembali ke rumahnya, akibat faktor usia.

“Keluarga juga tahu Pak Margono sudah meninggal dari polisi, ada polisi dari Mapolsek Banjarsari yang datang memberi tahu,” katanya.

Jenazah Margono kemudian dibawa keluarga dari RSUD Ciamis untuk dikebumikan di Pemakaman Umum Desa Ratawangi. (Ndu/R7/HR-Online)

Wisatawan Tewas di Kolam Renang Cipanas Garut

Wisatawan Tewas di Kolam Renang Cipanas Garut, Polisi Olah TKP

harapanrakyat.com,- Seorang wisatawan kolam renang di Cipanas Garut, Jawa Barat, ditemukan tewas tenggelam saat rekreasi, Minggu (6/4/2025). Petugas kepolisian dari Polsek Tarogong Kaler bersama...
Hujan Meteor Lyrid 2025, Fenomena Langit Spektakuler di Bulan April

Hujan Meteor Lyrid 2025, Fenomena Langit Spektakuler di Bulan April

Setiap tahun, langit malam bulan April dihiasi oleh salah satu fenomena alam yang paling dinanti, yaitu hujan meteor Lyrid 2025. Hujan meteor ini berasal...
gebrakan 100 hari kerja

Tokoh Masyarakat Tasikmalaya Menanti Gebrakan 100 Hari Kerja Viman-Dicky

harapanrakyat.com,- Tokoh masyarakat menanti gebrakan 100 hari kerja Viman Alfarizi Ramadah-Diky Chandra, Walikota - Wakil Wali Kota Tasikmalaya. Apalagi sejak dilantik sampai saat ini...
Objek wisata di Kota Banjar sepi pengunjung

Aktivis Prihatin Kota Banjar Sepi Wisatawan saat Libur Lebaran, Anggap Pemkot Gagal 

harapanrakyat.com,- Aktivis GMNI Kota Banjar, Jawa Barat, prihatin dengan kondisi sepinya wisatawan yang berkunjung ke sejumlah destinasi wisata di Banjar saat momen libur lebaran...
Longsor TPT Rumah

Longsor TPT Rumah Terekam Kamera Amatir, Warga Singajaya Garut Panik

harapanrakyat.com,- Longsor Tembok Penahan Tebing (TPT) rumah di Garut, Jawa Barat, terekam kamera amatir warga. Meski tidak ada korban jiwa, namun insiden ini membuat...
Kaleng Kue Lebaran

Balita di Garut Kepalanya Tersangkut Dalam Kaleng Kue Lebaran, Petugas Damkar Turun Tangan

harapanrakyat.com,- Seorang balita di Garut, Jawa Barat, kepalanya tersangkut ke dalam kaleng kue lebaran, Sabtu (5/4/2025). Balita tersebut menangis kesakitan sehingga orang tuanya harus...