Jumat, April 25, 2025
BerandaBerita BanjarSemua Elemen Masyarakat Siap Menjaga Kondusifitas Banjar

Semua Elemen Masyarakat Siap Menjaga Kondusifitas Banjar

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Polres Banjar Polda Jabar, menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektoral bersama sejumlah instansi terkait dan elemen masyarakat, Selasa (07/05/2019). Kegiatan menjaga kondusifitas yang digelar di ruang Vicon Mapolresta Banjar itu dalam rangka Cipta Kondisi Kamtibmas dan pengamanan Ramadhan 1440 H.

Rakor yang dibuka oleh Kapolres Banjar, AKBP. Yulian Perdana, dihadiri Wakil Walikota Banjar, Nana Suryana, didampingi stakeholder atau sejumlah pejabat dari instansi terkait, pimpinan ormas Islam, serta tokoh masyarakat.

Kapolres Banjar, AKBP. Yulian Perdana, mengatakan bahwa, rakor tersebut bertujuan untuk sharing informasi terkait potensi kerawanan di bulan Ramadhan, guna menjaga kondusifitas di Kota Banjar.

“Ada empat hal yang kita bahas dalam rakor ini, yaitu tentang menjaga perekonomian, potensi penyakit masyarakat, sepakat mendukung keputusan KPU dalam Pemilu, dan menjaga kesucian di bulan Ramadhan,” terang Yulian.

Hal yang sama dikatakan Wakil Walikota Banjar, Nana Suryana. Menurutnya, tujuan rakor lintas sektoral ini tidak lain demi penyamaan persepsi seluruh unsur lapisan masyarakat, sebagai jaminan rasa aman saat menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan.

“Semua sepakat, bahwa kita siap menjaga dan menciptakan situasi aman, nyaman, dan kondusif di Kota Banjar, sehingga jauh dari gangguan-gangguan yang sifatnya sosial. Jadi intinya dalam hal ini kita siap menjaga keimanan dan keamanan,” tandas Nana.

Senada dikatakan Ketua MUI Kota Banjar, Muchtar Gozali, bahwa dari majelis ulama beserta jajarannya pun sepakat menjaga kondusifitas Kota Banjar. Hingga saat ini, Kota Banjar kondusif karena semua elemen masyarakat Banjar merasa tanggung jawab dalam menjaga daerahnya.

“Kami juga mengucapkan terima kasih kepada TNI, Polri, dan seluruh elemen masyarakat Banjar yang telah menciptakan kondusifitas Kota Banjar,” kata Muchtar. (Hermanto/Koran HR)

Lisa Mariana sebut Ridwan Kamil punya banyak pacar

Lisa Mariana Sebut Ridwan Kamil Punya Banyak Pacar: Banyak yang Speak Up ke Aku

harapanrakyat.com,- Selebgram Lisa Mariana kembali menjadi sorotan publik setelah pengakuannya yang mengejutkan. Dalam sebuah wawancara bersama dr. Richard Lee, Lisa secara terbuka mengakui menjadi...
Mengungkap Sejarah Pangeran Srindoyo, Sosok di Alam Gaib yang Mengalami Proses Pengislaman di Cilacap, Jawa Tengah

Mengungkap Sejarah Pangeran Srindoyo, Sosok Alam Gaib yang Mengalami Proses Pengislaman di Cilacap

Sejarah Pangeran Srindoyo memiliki kisah yang menarik untuk dibahas lebih lanjut. Mungkin sebagian orang belum mengetahui sosok pangeran tersebut. Bahkan beberapa sumber online pun...
Respons Cepat, Bupati Ciamis Bantu Rumah Tidak Layak Huni di Kelurahan Ciamis

Respons Cepat, Bupati Ciamis Bantu Rumah Tidak Layak Huni di Kelurahan Ciamis

harapanrakyat.com,- Bupati Ciamis Herdiat Sunarya kembali memberikan bantuan bagi warga yang rumahnya tidak layak huni (Rutilahu). Kali ini, Herdiat membantu rumah yang dihuni kakak-adik,...
Ikan mas di Citu Hiyang Ciamis

Ikan Mas di Situ Hiyang Ciamis Tak Boleh Ditangkap, Kenapa? 

harapanrakyat.com,- Ikan mas di Situ Hiyang, Desa Sadewata, Kecamatan Lumbung, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat tak boleh ditangkap. Pemancing yang berhasil menjerat ikan mas, baik...
Arti tersembunyi dari mimpi bermain piano

Arti Tersembunyi dari Mimpi Bermain Piano, Simak Penjelasannya!

Ada arti tersembunyi dari mimpi bermain piano yang bisa membuat Anda penasaran. Mimpi memang sering kali menyimpan pesan tersembunyi yang berkaitan dengan kehidupan, termasuk...
curug Pariuk Tasikmalaya

Curug Pariuk Tasikmalaya, Wisata Tersembunyi yang Belum Banyak Orang Tahu

harapanrakyat.com,- Anda mungkin belum pernah mendengar tentang Curug Pariuk, salah satu wisata alam tersembunyi di Tasikmalaya, Jawa Barat. Padahal, air terjun atau curug ini...