Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita BanjarKantor P3D Wilayah Kota Banjar Perluas Jaringan Pelayanan

Kantor P3D Wilayah Kota Banjar Perluas Jaringan Pelayanan

Berita Banjar (harapanrakyat.com),- Membayar pajak kendaraan bagi para wajib pajak di Kota Banjar akan terus semakin dipermudah, setelah sebelumnya di pertengahan tahun 2018 lalu dibuka outlet Samsat Masuk Desa (Samades) di Desa Karyamukti, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar.

Untuk lebih memudahkan lagi, Kantor Pusat Pelayanan Pengelolaan Pendapatan Daerah (P3D) Wilayah Kota Banjar, rencananya akan memperluasan jaringan pelayanan di desa lainnya.

Selain itu, inovasi demi mendongkrak pendapatan daerah dari sektor Pajak Kendaraan Bermotor (PKB), kali ini P3D juga bakal menggandeng Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) atau koperasi.

“Kami berencana melakukan kerjasama dengan koperasi dan BUMDes di Banjar. Hal ini untuk mempermudah pelayanan kepada masyarakat dalam membayar pajak kendaraan,” kata Kepala P3D Wilayah Kota Banjar, Adun Abdulah Safeii, saat rapat koordinasi dengan Dinas PMPDKBPol dan sejumlah BUMDes yang dijadikan Pilot Project, Kamis (28/03/2019), bertempat di Kantor P3D Kota Banjar.

Menurutnya, dengan rencana inovasi tersebut diharapkan bisa menjangkau lebih dekat kepada wajib pajak, khususnya yang berada di pelosok pedesaan, jauh dari Kantor Samsat, serta kurang terjangkau layanan Samsat Keliling (Samling).

“Jadi memang kami ingin terus mempermudah dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, dalam menunaikan kewajibannya membayar PKB,” tandasnya.

Dengan cara seperti ini, maka BUMDes pun bisa lebih terberdayakan, masyarakat terbantu, PKB juga terjaring masuk, sehingga PAD bisa meningkat. Intinya, kerjasama dengan BUMDes maka layanan pun kian cepat.

Lebih lanjut Adun menjelaskan, untuk menggandeng BUMDes tentu akan diawali dulu dengan sebuah kebijakan, yakni berbentuk perjanjian kerjasama antara Pemprov Jabar dengan Pemkot Banjar.

“Semoga bisa segera terwujud berkaitan pemberdayaan BUMDes dan Koperasi di tahun ini dalam bentuk kerjasama,” harapnya.

Keuntungan bagi BUMDes sendiri, selain menerima pelayanan PKB, juga akan ikut membantu Samsat dalam hal penelusuran para penunggak pajak. Sedangkan, mengenai penelusuran PKB, pihak P3D sudah mensosialisasikan Atos Pamor (Aplikasi Telusur Obyek dan Subyek Pajak Kendaraan Bermotor), hari Rabu (27/03/2019) lalu, di Aula Kecamatan Pataruman.

Adun juga menyebutkan, bahwa adanya aplikasi Atos Pamor itu untuk menelusuri target dari Samsat Kota Banjar. Selain sebagai inovasi layanan Samsat Jabar Tahun 2019, juga untuk menyadarkan masyarakat lewat pendekatan tentang wajib pajak kendaraan bermotor, sekaligus memberikan kemudahan dalam proses pembayarannya.

“Sesuai kebijakan Gubernur Jabar, Ridwal Kamil, maka Bapenda Provinsi Jabar harus siap mewujudkan Jabar Juara Lahir Batin melalui inovasi dan kolaborasi. Bentuk layanan yang sedang dan terus ditingkatkan ini merupakan kolaborasi kita dengan warga Kota Banjar,” tandas Adun.

Sementara itu, Direktur BUMDes Mekarharja, Angga, mengapresiasi dan menyambut baik program Atos Pamor dan bentuk kerjasama yang disodorkan kepada BUMDes. Pihaknya pun akan mempelajari terlebih dahulu mengenai bentuk kerjasamanya.

“Kami apresiasi dan menyambut sambut baik program tersebut. Semoga apa yang menjadi target dari Samsat sendiri, dalam hal ini peningkatan kesadaran masyarakat terkait wajib pajak yang notabene masih banyak yang nunggak bisa tercapai. Begitupun mesti ada peningkatan pemberdayaan BUMDes sendiri,” harap Angga. (Nanks/Koran HR)

Pohon Ditanam di Bantaran Sungai

Upaya Menjaga Kelestarian Alam, Ratusan Pohon Ditanam di Bantaran Sungai Citanduy Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Jaga kelestarian alam, ratusan bibit pohon ditanam di bantaran Sungai Citanduy wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, saat peringatan Hari Bumi tahun 2025, Selasa...
Eliano Reijnders

Sosok Eliano Reijnders, Gelandang Timnas Indonesia Diincar Klub Selangor FC Malaysia

Kabar mengejutkan datang dari Malaysia, tepatnya dari Selangor FC yang rumornya tengah membujuk Eliano Reijnders untuk bergabung. Bahkan sudah ada juru transfer klub Malaysia...
Hari Jadi Sumedang ke-447

Paripurna Hari Jadi Sumedang ke-447, Bupati Paparkan Program Prioritas 100 Hari Kerja, Apa Saja?

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan program prioritas 100 hari kerja pemerintahannya bersama Wakil Bupati, M Fajar Aldila, dalam Rapat Paripurna Hari Jadi...
Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Pengakuan MSF oknum dokter yang menjadi tersangka kasus pelecehan terhadap pasien ibu hamil di Garut berikan keterangan berbeda kepada penyidik. MSF mengakui perbuatannya,...
Hari Bumi ke-55

Begini Cara Siswa MAN 2 Pangandaran Peringati Hari Bumi ke-55

harapanrakyat.com,- Dalam rangka memperingati Hari Bumi ke-55, siswa Madrasah Aliyah Negeri 2 Pangandaran, Jawa Barat, melakukan penanaman pohon matoa di sekitar kampus MAN 2...
Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

harapanrakyat.com,- Walikota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menanggapi kasus hukum yang menimpa Ketua DPRD Kota Banjar DRK. Pimpinan wakil rakyat beberapa periode tersebut terlibat dalam...