Berita Gaya Hidup, (harapanrakyat.com),- Sering mengalami susah buang air besar (BAB) membuat perut tidak nyaman. Namun, ada beberapa cara melancarkan BAB yang bisa Anda lakukan.
Dirangkum HR Online dari berbagai sumber, Senin (07/01/2019), berikut ini beberapa cara melancarkan BAB yang dapat dicoba untuk menyehatkan pencernaan Anda.
Konsumsi Serat
Makanan kaya serat mengandung air, seperti apel, wortel, dan buah alpukat sangat membantu untuk melancarkan buang air besar. Gastroenterologist dari Cleveland Clinic, Christine Lee, menjelaskan, dari konsumsi makanan tersebut akan menciptakan gradien osmotik. Artinya, saat mencerna, mereka memaksa lebih banyak air untuk ditarik ke usus besar.
Mengonsumsi Suplemen Berserat
Christine Lee juga mengatakan, Anda pun bisa mendapatkan efek makanan berserat dengan mengonsumsi suplemen. Disarankan cari dosis tambahan harian dengan jumlah 6-9 gram serat yang tersedia tanpa resep.
Minum Kopi Panas
Minuman panas seperti kopi atau teh, terutama pada pagi hari, akan membantu seseorang untuk bangun dan aktif. Suhu panas dari minuman kopi dapat merangsang gerakan, salah satunya adalah pergerakan usus.
Sedikit Olahraga
Bersepeda, berjalan di tanah yang tidak rata, jogging, semuanya dapat meningkatkan metabolisme yang pada akhirnya bisa meningkatkan motilitas usus. Hal ini yang menjadi alasan mengapa saat tubuh kita bergerak aktif, kita sering merasa ingin buang air besar.
Memijat Perineum
Sebuah penelitian yang dilakukan tahun 2015 di Journal of General Internal Medicine, memijat perineum yaitu bagian tubuh berupa kulit yang memisahkan vagina dengan anus, menggunakan telunjuk dapat membantu meringankan sembelit. Dalam penelitian tersebut, partisipan yang melakukannya mengalami peningkatan fungsi usus dibanding dengan partisipan yang tidak melakukannya.
Gunakan Obat Pencahar Bebas Resep
Christine Lee menyebutkan, ada beberapa obat pencahar alami dengan dosis rendah yang fungsinya untuk mengatasi sembelit. Tetapi, bila terlalu banyak digunakan tentunya malah bisa menimbulkan diare.
Obat Pencahar dengan Resep
Apabila keadaannya menjadi sangat buruk, maka Anda harus segera pergi ke dokter dan meminta resep obat pencahar. Memang obat resep efektif, namun harganya pun mahal. Biasanya hal ini dilakukan sebagai upaya terakhir setelah Anda mencoba metode lainnya yang tidak ada perubahan terhadap kelancaran pencernaan Anda. (Eva/R3/HR-Online)