Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita BanjarGelar Konfercab, PMII Banjar Diminta Tetap Jaga Persatuan

Gelar Konfercab, PMII Banjar Diminta Tetap Jaga Persatuan

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Ratusan kader dan anggota Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kota Banjar mengikuti Konferensi Cabang (Konfercab) ke-9 di Aula Baznas Kota Banjar, Minggu (16/12/2018). Kegiatan tersebut juga dibarengi dengan  temu alumni PMII Banjar yang juga dihadiri puluhan alumni.

Yayat Rahmawan, Ketua Panitia Konfercab, mengatakan, agenda tahunan yang  digelar tersebut merupakan proses regenerasi atau pergantian kepengurusan di level cabang atau daerah. Dengan mengusung tema regenerasi kader PMII yang kreativ, inovativ serta responsif terhadap kondisi sosial masyarakat, ia harap ke depan PMII Banjar bisa lebih baik lagi.

“Alhamdulillah tahap demi tahap seleksi calon ketua cabang sudah kita laksanakan dan menghasilkan dua calon, yakni Itmamul Atqiya dan Irfan Ali Sya’bana. Sedangkan calon dari Kopri hanya Eva Nur Afifah. Para kader terbaik PMII ini mudah-mudahan setelah pemilihan bisa membawa ke arah yang lebih baik,” jelas Yayat kepada HR Online.

Di lokasi yang sama, Gun Gun Gunawan Abdul Jawad, salah satu Majelis Pembina Cabang PMII Kota Banjar yang juga anggota DPRD Kota Banjar, mengatakan, bahwa regenerasi kader PMII diharapkan bisa lebih baik. Artinya, kepengurusan yang saat ini akan selesai bisa mencontoh para alumni yang masuk ke PKC maupun PB, bidang profesional, birokrat ataupun politisi.

“Jadi, setelah ini kader-kader PMII bisa masuk ke manapun dan menjadi apapun, akan tetapi yang paling penting adalah nilai-nilai yang diajarkan dalam PMII jangan sampai ditinggalkan. Sebab, ini sudah menjadi tanggungjawab kita bersama selaku warga pergerakan,” katanya.

Ia menambahkan, dalam Konfercab tersebut ia berharap para kader PMII untuk bisa tetap bersama-sama dan bersatu meskipun  dalam prosesnya terdapat perbedaan pandangan maupun pilihan.

“Kita hanya menginginkan, pasca Konfercab ini PMII Kota Banjar ke depan semakin berkembang, maju dan tentunya lebih baik lagi,” pungkasnya. (Muhafid/R6/HR-Online)

Piala AFF U-23 2025 Digelar di Indonesia

Resmi! Piala AFF U-23 2025 Digelar di Indonesia

Indonesia kini resmi menjadi tuan rumah Piala AFF U-23 2025. Anggota Exco PSSI atau Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga mengkonfirmasi mengenai kabar tersebut. "Ya, benar,"...
Jelang Pencoblosan PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Ratusan Surat Suara Dibakar

Jelang Pencoblosan PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Ratusan Surat Suara Dibakar

harapanrakyat.com,- Masa tenang satu hari jelang pencoblosan pemungutan suara ulang (PSU) Pilkada, KPU Kabupaten Tasikmalaya memusnahkan sebanyak 412 surat suara. Pemusnahan tersebut berlangsung di...
Polres Ciamis Ungkap Identitas Jenazah Perempuan yang Ditemukan Tewas di Kosan 

Polres Ciamis Ungkap Identitas Jenazah Perempuan yang Ditemukan Tewas di Kosan 

harapanrakyat.com,- Identitas jenazah perempuan yang ditemukan di kamar kosan di Lingkungan Pabuaran, Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis akhirnya terungkap. Hal itu setelah polisi melakukan...
Pegawai Minimarket di Garut Diduga Jadi Korban Hipnotis, Uang Puluhan Juta Raib

Pegawai Minimarket di Garut Diduga Jadi Korban Hipnotis, Uang Puluhan Juta Raib

harapanrakyat.com,- Seorang pegawai minimarket di Garut, Jawa Barat menjadi korban hipnotis pelaku kejahatan. Uang sebesar Rp 30 juta milik perusahaan yang niatnya untuk setor...
Pembangunan IKN Tahap II

Pembangunan IKN Tahap II Dimulai, Segini Pemerintah Gelontorkan APBN

harapanrakyat.com,- Pembangunan IKN tahap II untuk periode 2025-2029 resmi dimulai. Pemerintah menggelontorkan dana untuk pembangunan lanjutan Ibu Kota Nusantara ini sebesar Rp 48,8 triliun...
kepastian hukum dunia usaha

Apindo Harapkan Gubernur Jawa Barat Berikan Kepastian Hukum Dunia Usaha

harapanrakyat.com - Apindo mengharapkan Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi memberikan kepastian hukum dunia usaha. Sebab, Apindo menyayangkan akan tidak konsistennya penerapan regulasi di Jawa...