Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita PangandaranUntuk Kebutuhan Air Bersih, di Pangandaran Butuh Dibangun PAMSIMAS di 186 Lokasi

Untuk Kebutuhan Air Bersih, di Pangandaran Butuh Dibangun PAMSIMAS di 186 Lokasi

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, membutuhkan sebanyak 186 titik layanan Program Pengadaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (PAMSIMAS). Apabila kebutuhan itu terpenuhi, maka masyarakat yang berada di wilayah Kabupaten Pangandaran tidak akan kesulitan air bersih, meski sekalipun musim kemarau tengah melanda.

“Idealnya program PAMSIMAS di Pangandaran dibangun di 186 lokasi atau per satu desa mendapat jatah dua lokasi. Program ini sangat dibutuhkan oleh masyarakat, terutama ketika musim kemarau,” ujar Kepala Seksi Pengelolaan Air Minum, Dinas Pekerjaan Umum Tata Ruang Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (PUPRTRKP) Kabupaten Pangandaran, Nandang, Selasa (11/12/2018).

“Banyak daerah di Pangandaran yang berdekatan dengan pegunungan. Jadi, sumber mata air untuk program PAMSIMAS ini bisa memanfaatkan air dari pegunungan,” tambahnya.

Nandang menambahkan, hingga saat ini program PAMSIMAS di Pangandaran baru dibangun di 33 lokasi. Program ini, menurutnya, baru digulirkan pada tahun 2017 dengan membangun PAMSIMAS di 15 desa. Kemudian dilanjutkan pada tahun 2018 dengan membangun di 18 desa.

Menurut Nandang, untuk tahun 2019 pihaknya sudah mengalokasikan anggaran untuk membangun PAMSIMAS di 20 lokasi. Dia mengatakan, karena keterbatasan anggaran, memaksa pihaknya harus membangun PAMSIMAS secara bertahap.

“Untuk membangun PAMSIMAs di satu lokasi saja membutuhkan anggaran sebesar Rp. 245 juta. Jadi, kalau membangun berdasarkan kebutuhan se-wilayah Kabupaten Pangandaran, tentunya butuh anggaran milyaran. Makanya, kita bangun secara bertahap,” ujarnya.

Nandang mengatakan anggaran untuk pembangunan PAMSIMAS diperoleh dari dana sharing APBD sebesar Rp. 20 persen dan APBN sebesar Rp. 80 persen. “Jadi, kita manfaatkan program bantuan dari pemerintah pusat saja. Hal itu agar tidak terlalu membebani APBD. Tapi, bantuan dari pusat ini dijatah per daerah. Karena pemerintah pusat pun sama menyesuaikan dengan anggaran yang ada,” pungkasnya. (Ceng2/R2/HR-Online)

Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...
Piala AFF U-23 2025 Digelar di Indonesia

Resmi! Piala AFF U-23 2025 Digelar di Indonesia

Indonesia kini resmi menjadi tuan rumah Piala AFF U-23 2025. Anggota Exco PSSI atau Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga mengkonfirmasi mengenai kabar tersebut. "Ya, benar,"...