Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita PangandaranKanwil Kemenhumkam Jabar Kukuhkan Pelajar Pangandaran Sadar Hukum dan HAM

Kanwil Kemenhumkam Jabar Kukuhkan Pelajar Pangandaran Sadar Hukum dan HAM

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kanwil Kemenkumham) Provinsi Jawa Barat mengukuhkan Forum Pelajar Sadar Hukum-HAM se-Kabupaten Pangandaran di SMKN 1 Pelayaran Pangandaran, Kamis (04/10/2018). Selain pengukuhan, Kanwil Kemenhumkam Jabar tersebut menobatkan Duta Hukum dan HAM Pangandaran.

Kepala Kanwil Kemenkumham Jabar, Ibnu Chaldun, mengatakan, pihaknya yakin dan percaya dengan sekolah gratis yang jadi program Pemkab Pangandaran dari SD sampai SMA akan berkembang generasi yang unggul yakni sadar, taat, dan tidak melanggar hukum.

“Setelah deklarasi dan penobatan pelajar sadar hukum-Ham ini, implementasinya dalam kehidupan sehari-hari ditargetkan pelajar tidak ada yang melanggar hukum. Tidak ada lagi kriminalitas di lingkungan pendidikan. Kami memahami di usia remaja sangat rentan pelanggaran hukum, mulai saat ini setelah diberi pembekalan dan pengukuhan, saya berharap remaja di Kabupaten Pangandaran taat. Juga dapat mencegah dan meminimalisir pelanggaran hukum,” jelas Ibnu Chuldun kepada HR Online.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Pangandaran, Mahmud, mengatakan, dalam program pendidikan karakter sebagai daerah tujuan wisata, sudah tentu suasana aman dan tertib. Serta tidak ada pelanggaran hukum adalah faktor utama. Maka dari itu, hal tersebut perlu diterapkan mulai dari kalangan pelajar.

“Pendidikan karakter merupakan hal yang ditekankan dalam membangun Pangandaran. Kesadaran dan pemahaman tentang hukum hendaknya bisa diterapkan dalam kehidupan sehari hari, sehingga tercipta situasi yang aman, tertib, serta dapat meminimalisir pelanggaran hukum dari dini,” ujar  Mahmud.

Sementara itu, pasca pengukuhan Forum Pelajar Sadar Hukum-HAM se-Kabupaten Pangandaran tersebut. Selanjutnya pembekalan kesadaran hukum dan HAM kepada Duta Hukum Pelajar dan Pengurus Forum Kesadaran Hukum dan HAM dengan peserta sebanyak 70 orang.

Hadir juga dalam kegiatan tersebut Pimpinan Tinggi Pratama Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat, Ka UPT Priangan Timur (Kalapas Garut, Kepala Imigrasi Tasikmalaya, Kalapas Ciamis, Kalapas Banjar). 

Sekretaris Daerah Mahmud yang mewakili Bupati dan Wakil Bupati Pangandaran, Kabag hukum dan Humas Pemda Pangandaran. Kepala Disdikpora, Kepala SMKN 1 Pangandaran beserta seluruh dewan guru. (Mad/R6/HR-Online)

Reaktivasi Jalur Kereta Bandung-Pangandaran

Dedi Mulyadi Prioritaskan Reaktivasi Jalur Kereta Bandung-Pangandaran Demi Dorong Pariwisata

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, menegaskan komitmennya untuk menghidupkan kembali (reaktivasi) sejumlah jalur kereta api lama di wilayah Jawa Barat, dengan rute Bandung-Pangandaran...
Tretan Muslim Beri Klarifikasi Terkait Curhatan King Abdi di Podcast

Tretan Muslim Beri Klarifikasi Terkait Curhatan King Abdi di Podcast

Dunia kuliner dan hiburan kembali ramai netizen bicarakan. Kali ini bukan soal rasa makanan, tapi mengenai rasa kecewa. Nama King Abdi dan Tretan Muslim...
mobil wisata desa

SMPN 1 Sukamantri Ciamis Gunakan Mobil Wisata Desa untuk Antar Jemput Siswa, Ini Alasannya

harapanrakyat.com,- SMPN 1 Sukamantri Ciamis gunakan angkutan wisata desa untuk antar jemput siswa. Hal itu seiring adanya larangan siswa menggunakan kendaraan bermotor dari Pemkab...
Cara Menghilangkan Nama Aplikasi di HP Android dan iPhone

Cara Menghilangkan Nama Aplikasi di HP Android dan iPhone

Cara menghilangkan nama aplikasi di HP bisa diterapkan untuk menjaga privasi. Sebagaimana yang kita tahu, saat mengoperasikan ponsel dan membuka aplikasi tertentu, pasti ada...
Asal Kura Kura Galapagos, Keajaiban Alam yang Jadi Simbol Keberlanjutan Ekosistem

Asal Kura Kura Galapagos, Keajaiban Alam yang Jadi Simbol Keberlanjutan Ekosistem

Kepulauan Galapagos yang terletak di Samudra Pasifik, merupakan rumah bagi salah satu spesies yang paling ikonik di dunia, yakni kura-kura Galapagos. Kepulauan ini terkenal...
Laptop HP OmniBook 5 dengan Fitur AI Canggih dan Copilot+

Laptop HP OmniBook 5 dengan Fitur AI Canggih dan Copilot+

HP baru-baru ini resmi meluncurkan seri laptop HP OmniBook 5 di pasar India. Laptop ini hadir dengan dua pilihan prosesor AMD Ryzen AI 300...