Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita CiamisPemkab Ciamis Diminta Pantau Pengelolaan Tabungan Siswa SD

Pemkab Ciamis Diminta Pantau Pengelolaan Tabungan Siswa SD

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Pemerintah Kabupaten Ciamis diminta memantau serta mengawasi langsung sistem atau tata cara pengelolaan keuangan pada tabungan siswa yang dikelola setiap sekolah dasar (SD).

“Upaya itu untuk mengantisipasi terjadinya persoalan hukum yang muncul akibat penggunaan uang tabungan siswa oleh oknum guru tidak bertanggungjawab,” kata Ivan Rifa`i, pemerhati pendidikan asal Panjalu, Kamis (20/09/2018).

Ivan menegaskan, Pemerintah Kabupaten Ciamis, dalam hal ini Dinas Pendidikan (Disdik), harus terlibat langsung mengawasi uang tabungan siswa yang dikelola pihak sekolah. Menurut Ivan, jika apa yang dikhawatirkan terjadi, nama baik institusi Disdik dan Pemerintah Kabupaten Ciamis pasti akan tercoreng.

“Sebelum itu terjadi, pemerintah perlu membuat kebijakan soal sistem pengelolaan tabungan siswa. Di dalamnya termasuk mengatur soal hukuman bagi guru atau bahkan sekolah yang melanggar kebijakan tersebut,” katanya.

Pada berita sebelumnya, Ivan berharap, guru SD di Kabupaten Ciamis tidak sampai terjebak atau bahkan berurusan dengan hukum gara-gara menggunakan uang tabungan siswa. Sebab menurut Ivan, kejadian seperti itu akan merugikan nama baik dan menjadi aib, baik bagi guru ataupun institusi. 

Bisa jadi, lanjut Ivan, pemakaian uang tabungan yang dilakukan guru tidak secara langsung dalam jumlah besar, melainkan sedikit demi sedikit. Tapi, sampai pada waktu tertentu, jumlah pemakaian uang tabungan siswa tersebut tidak terasa semakin membengkak.

“Akibatnya, guru terjebak dalam kondisi tersebut, sehingga memaksanya harus mencari uang pengganti. Dan parahnya lagi, bisa berurusan dengan pihak berwajib,” tandasnya.    

Ivan menyarankan agar kebiasaan memakai uang tabungan siswa segera dihentikan. Karena jika tidak, guru akan terjerat dalam hutang besar serta terjerumus pada persoalan hukum. 

Untuk itu, Ivan meminta pihak sekolah mulai dari sekarang menginventarisir jumlah uang tabungan siswa. Kalaupun ada yang terpakai, maka pihak sekolah harus segera mencari solusi untuk menggantinya. (Deni/R4/HR-Online)

Kepala Unit BRI Banjarsari Ciamis

Kepala Desa Keluhkan Buruknya Pelayanan Kepala BRI Banjarsari Ciamis 

harapanrakyat.com,- Kepala Desa Banjarsari, Ropik Hikmayana mengeluhkan buruknya pelayanan Kepala BRI Unit Banjarsari, Kecamatan Banjasari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Menurutnya, Kepala Unit BRI Banjarsari...
Identitas korban dokter cabul di Garut

Polisi Minta Konten Kreator Tak Sebar Identitas Korban Dokter Cabul di Garut

haraparakyat.com,- Banyak konten kreator yang aktif membagikan informasi kasus dugaan pelecehan seksual oleh oknum dokter cabul di Garut, Jawa Barat. Jajaran Polda Jabar pun...
RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

harapanrakyat.com,- Warga Lingkungan Pabuaran, Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat geger. Pasalnya seorang perempuan ditemukan tewas dalam kondisi...
Penemuan Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis

Misteri Penemuan Jasad Perempuan di Kosan Ciamis, Polisi: Korban Terbungkus Sepre, Kepala Terlilit Lakban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis saat ini masih mendalami penemuan jasad perempuan di kamar kosan di Lingkungan Pabuaran, Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis, Jawa Barat, Kamis (17/4/2025)...
Penghuni kamar kos tempat ditemukannya mayat perempuan terbungkus sepre di Ciamis

Tetangga Bongkar Penghuni Kamar Kos Tempat Ditemukannya Mayat Terbungkus Sepre di Ciamis

harapanrakyat.com,- Tetangga bongkar penghuni kamar kos tempat ditemukannya mayat perempuan terbungkus sepre di Lingkungan Pabuaran di Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat....
Penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di Ciamis

Keterangan Polisi terkait Penemuan Mayat Perempuan Terbungkus Sepre di Ciamis

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga digegerkan dengan adanya penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di salah satu kamar kosan yang berada di Lingkungan Pabuaran, Jalan Iwa Kusuma...